LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ilustrasi Monas
Sumber :
  • tim tvone - Bagas

Antisipasi Dampak Musim Kemarau, BPBD DKI Jakarta Siapkan Mitigasi Kelangkaan Air Bersih

Memasuki periode awal musim kemarau, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) telah menyiapkan sejumlah langkah mitigasi dengan berbagai cara. Salah satunya,

Jumat, 28 April 2023 - 20:07 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Memasuki periode awal musim kemarau, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) telah menyiapkan sejumlah langkah mitigasi dengan berbagai cara. 

Salah satunya, adalah dengan meningkatkan kewaspadaan khususnya dalam penggunaan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari. 

Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji mengatakan, hingga saat ini pihaknya terus melakukan koordinasi dengan berbagai unsur Organisasi Perangkat Daerah (OPD) DKI Jakarta, BUMD, serta instansi terkait seperti PAM Jaya, Dinas Sumber Daya Air (SDA), Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Disgulkarmat), Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Bina Marga, dan Satpol PP untuk mengantisipasi dampak musim kemarau dan memastikan ketersediaan air bersih bagi warga Jakarta.

“Kami mengimbau kepada seluruh warga Jakarta untuk mulai menghemat penggunaan air yang sesuai dengan kebutuhan. Cek berkala kondisi instalasi pipa di rumah apabila mengalami kebocoran, dan lakukan pengaturan untuk kegiatan penyiraman tanaman atau pembersihan agar tetap bisa menghemat air,” ujar Isnawa di Jakarta, Jumat (28/4/2023).

Baca Juga :

Lebih lanjut, Isnawa mengatakan, pihaknya memastikan sarana dan prasarana pendukung untuk pasokan air bersih siap digunakan saat dibutuhkan. 

Terdapat sejumlah fasilitas operasional yang telah disiagakan yaitu 67 unit mobil tangki, 46 unit tandon air, 9 unit Instalasi Pengolahan Air (IPA) stasioner, dan 7 unit IPA stasioner sebagai antisipasi kelangkaan air bersih di wilayah Jakarta. 

Adapun rincian sumber daya yang telah disiapkan sebagai berikut:

1. Tangki mobil PAM Jaya sebanyak 55 unit berkapasitas 4.000 liter dan Dinas SDA sebanyak 12 unit berkapasitas 4.000 liter. Apabila kebutuhan meningkat, dapat dioperasikan sebanyak 226 unit mobil pompa Dinas Gulkarmat dan 1 unit mobil Dinas Bina Marga;

2. Tandon air PAM Jaya sebanyak 36 unit berkapasitas 311 m3 dan Dinas SDA sebanyak 10 unit berkapasitas 77 m3 yang seluruhnya berlokasi di Jakarta Utara, Jakarta Barat, dan Jakarta Selatan;

3. IPA Stasioner PAM Jaya sebanyak 7 unit dan Dinas SDA sebanyak 2 unit yang berada di 6 lokasi wilayah;

4. IPA Mobile PAM Jaya sebanyak 2 unit dan Dinas SDA sebanyak 5 unit yang seluruhnya berkapasitas 0,5 lps dan 2,0 lps; serta

5. Stasiun pengisian air bersih yang berada di 8 lokasi dan reservoir komunal yang disiapkan pada 8 lokasi oleh PAM Jaya.

Selain itu, Isnawa juga mengimbau kepada masyarakat Jakarta untuk menjaga kondisi kesehatan tubuh selama musim kemarau dan mengurangi intensitas aktivitas luar ruangan pada siang hari, khususnya pada rentang waktu pukul 11.00-15.00 WIB.

"Pastikan tubuh terhidrasi dengan cukup dengan banyak mengkonsumsi air putih, menghindari minuman berkafein, minuman berenergi, alhokol, dan minuman manis. Memakai baju berbahan ringan dan longgar, serta selalu menggunakan tabir surya minimal 30 SPF jika akan keluar rumah," imbuh Isnawa.

Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Dwikorita Karnawati mengatakan, prakiraan awal musim kemarau di wilayah Jakarta terjadi pada Juni 2023 dan puncaknya pada Agustus 2023 mendatang. 

Dwikorita juga turut mengimbau kepada masyarakat untuk tidak panik dan tetap waspada.

“Terjadinya peningkatan udara panas yang terjadi di Indonesia belakangan ini, jika ditinjau secara karakteristik fenomena maupun secara indikator statistik pengamatan suhu, tidak termasuk kedalam kategori gelombang panas, karena tidak memenuhi kondisi-kondisi tersebut. Oleh karena itu, masyarakat Jakarta tidak perlu panik dan tetap waspada," ujar Dwikorita.

Kendati demikian, beberapa penyakit pun perlu diwaspadai selama musim kemarau seperti kondisi mual, muntah, pusing, diare, batuk/pilek, hingga Infeksi Saluran Pernapasan (ISPA). 

Apabila mengalami hal tersebut, dapat segera melakukan pemeriksaan ke fasilitas kesehatan terdekat atau segera menghubungi layanan kedaruratan Jakarta Siaga 112 untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut. (aag)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Timnas Basket Indonesia Lakoni 4 Laga Pemanasan Jelang Hadapi Korea Selatan di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

Timnas Basket Indonesia Lakoni 4 Laga Pemanasan Jelang Hadapi Korea Selatan di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

Timnas Basket Indonesia akan melakoni empat pertandingan uji coba sebagai pemanasan jelang berhadapan dengan Korea Selatan di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025.
Pilpres AS 2024: Donald Trump Unggul di Lima Negara Bagian, Kamala Harris Unggul di Wisconsin dan Michigan

Pilpres AS 2024: Donald Trump Unggul di Lima Negara Bagian, Kamala Harris Unggul di Wisconsin dan Michigan

Berdasarkan jajak pendapat Real Clear Politics, calon presiden Amerika Serikat (AS) dari Partai Republik Donald Trump unggul di lima negara bagian.
Bukan Permintaan Spesial, tapi Sarwendah Tulus Lakukan Hal Ini Demi Kebahagiaan Betrand Peto

Bukan Permintaan Spesial, tapi Sarwendah Tulus Lakukan Hal Ini Demi Kebahagiaan Betrand Peto

Bukan permintaan spesial Betrand Peto, tapi Sarwendah tulus lakukan hal ini demi kebahagiaan Onyo. Hal ini perdana bagi Sarwendah setelah bercerai dengan Ruben.
KPU Jawa Barat Gunakan Sirekap Untuk Transparansi dan Akuntabilitas Pilkada 

KPU Jawa Barat Gunakan Sirekap Untuk Transparansi dan Akuntabilitas Pilkada 

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Barat (Jabar) berdasarkan atas arahan KPU RI akan tetap menggunakan teknologi informasi melalui penggunaan Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) sebagai alat bantu dalam perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024. 
Tanya Harga Naturalisasi Pemain Keturunan, Anggota DPR Dirujak Habis-habisan oleh Fans Timnas Indonesia: Duit Mulu

Tanya Harga Naturalisasi Pemain Keturunan, Anggota DPR Dirujak Habis-habisan oleh Fans Timnas Indonesia: Duit Mulu

Pertanyaan harga naturalisasi itu sejatinya sudah dijawab PSSI. Namun anggota DPR ini tetap dirujak netizen karena dituding minim pengetahuan Timnas Indonesia.
Rupiah Anjlok ke Rp15.815 Jelang Pengumuman Hasil Pilpres AS

Rupiah Anjlok ke Rp15.815 Jelang Pengumuman Hasil Pilpres AS

Kurs rupiah sempat menguat pada Selasa sore (5/11/2024) seiring penantian hasil pemilihan presiden (Pilpres) AS berada di level Rp15.753 per dolar AS.
Trending
PSSI Gerak Cepat Siapkan Striker Keturunan setelah Naturalisasi Kevin Diks Disetujui DPR, Tiga Nama Ini Jadi Sorotan...

PSSI Gerak Cepat Siapkan Striker Keturunan setelah Naturalisasi Kevin Diks Disetujui DPR, Tiga Nama Ini Jadi Sorotan...

Yunus Nusi menyebut PSSI tak mau terlalu terburu-buru dalam mengambil keputusan meski mendapatkan rekomendasi cukup banyak pemain yang berposisi sebagai striker
Justin Hubner Susul Maarten Paes Jelang Timnas Indonesia Hadapi Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Justin Hubner Susul Maarten Paes Jelang Timnas Indonesia Hadapi Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Justin Hubner memberi update soal kapan dirinya berangkat ke Indonesia demi memperkuat Timnas Indonesia jelang laga kontra Jepang dan Arab Saudi bulan ini.
Makin Moncer di Timnas Indonesia dan Serie A, Belanda Kini Menyesal Pernah Sia-siakan Jay Idzes? Sampai Bilang...

Makin Moncer di Timnas Indonesia dan Serie A, Belanda Kini Menyesal Pernah Sia-siakan Jay Idzes? Sampai Bilang...

Kariernya semakin moncer di Timnas Indonesia dan Serie A bersama Venezia FC, tim nasional Belanda kini justru menyesal sudah sia-siakan talenta Jay Idzes?
Masih Ingat Andik Vermansyah? Eks Bintang Timnas Indonesia yang Sempat Berjaya di Luar Negeri, Kini Nasibnya Malah...

Masih Ingat Andik Vermansyah? Eks Bintang Timnas Indonesia yang Sempat Berjaya di Luar Negeri, Kini Nasibnya Malah...

Eks wonderkid Timnas Indonesia, Andik Vermansyah kini mulai menghilang dan terlupakan. Padahal sosoknya dulu sempat menorehkan prestasi menjadi pemain terbaik.
Wow, Pemain Timnas Indonesia yang Mualaf Ini Beberkan Alasan Lebih Betah di Indonesia daripada Belanda

Wow, Pemain Timnas Indonesia yang Mualaf Ini Beberkan Alasan Lebih Betah di Indonesia daripada Belanda

Ternyata ada salah satu pemain Timnas Indonesia yang mualaf mengaku lebih suka tinggal di Indonesia daripada Belanda. Hal ini tentu menarik pecinta bola. Simak
Akui Timnas Indonesia Disorot Media Mesir saat Tampil Dikualifikasi Piala Dunia 2026, Anggota DPR RI Ini Justru Kecewa

Akui Timnas Indonesia Disorot Media Mesir saat Tampil Dikualifikasi Piala Dunia 2026, Anggota DPR RI Ini Justru Kecewa

Timnas Indonesia baru saja mendapat angin segar usai proses naturalisasi Kevin Diks disetujui oleh DPR RI.
Timnas Indonesia Ditunggu 'Hadiah' Besar dari FIFA untuk Laga Kontra Jepang dan Arab Saudi jika Mampu Lakukan Hal di Luar Dugaan

Timnas Indonesia Ditunggu 'Hadiah' Besar dari FIFA untuk Laga Kontra Jepang dan Arab Saudi jika Mampu Lakukan Hal di Luar Dugaan

Timnas Indonesia sudah ditunggu hadiah besar dari FIFA menjelang laga kontra Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada bulan November ini.
Selengkapnya
Viral