Jakarta, tvonenews.com - Kondisi DKI Jakarta semakin mencekam. Hal ini karena penyelahgunaan airsoft gun semakin marak.
Maka dari itu, Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto langsung gerak cepat (gercep) untuk mengusut tuntas perizinannya. Hal ini juga tak lain, maraknya penyalahgunaan airsoft gun yang dilakukan oleh oknum-oknum tidak bertanggungjawab.
Karyoto mengatakan pihaknya akan menyelidiki terkait pembelian dan penyalahgunaan senjata api tersebut. Bahkan, dia berjanji akan mencari solusi supaya tidak lagi ada penyalahgunaan airsoft gun.
"Kita akan diskusi model pengawasannya nanti akan kita sepakati bersama. Tentu akan cari jalan keluar yang paling baik. Bagaimana ke depan. Terhadap yang pertama pengawasannya," kata Karyoto kepada wartawan, Senin (8/5/2023).
"Karena kalau orang sudah mengeluarkan benda yang mirip senjata api akan sangat mengganggu. Buat mukul juga lumayan sakit," tambahnya.
Karyoto menjelaskan, airsoft gun biasa digunakan untuk kepentingan olahraga menembak.
Menurut dia, sebaiknya pemilik menitipkan di lokasi latihan atau menyimpan di rumah. Hal itu, agar penggunaan bisa lebih terkontrol.
"Kami mengharapkan sebenarnya kalau ini adalah senjata untuk olahraga. Tentunya disimpan saja di tempat olahraganya aja. Jangan dibawa," ujar dia.
"Saran saya, kalau memang senjata itu senjata olahraga ya disimpan ditempat olahraga 'saya titipkan anggota Perbakin ini saya titipkan begitu mau latihan nanti saya ambil'," sambungnya.
Dia mengatakan, untuk membahas hal ini, pihaknya akan mengajak diskusi Badan Intelijen dan Keamanan Polri (Baintelkam) yang membidangi tentang pengawasan dan peredaran senjata olahraga.
Selain itu, turut diundang organisasi shooting club maupun Perbakin (Persatuan Menembak Indonesia).
Menurut dia, berbeda cerita, jika pemilik mengantogi izin untuk menggunakan senjata api atau airsoft gun untuk pembelaan diri.
"Kecuali kalau izin senjata diperintahkan untuk bela diri. Tapi, agak beda bela diri dan olahraga," ujarnya.
Dia menyebut, masyakarat Indonesia dikenal sangat ramah dan santun. Jangan sampai dicederai oleh perilaku segelintir orang yang menyalahgunakan senjata api airsoft gun.
"Bangsa Indonesia adalah bangsa yang sangat ramah dan santun. Terkenal sampai keluar negeri. Jangan sampai ternyata di negara kita sekarang ini, keramahan dan kesantunan dicederai oleh perilaku beberapa orang," kata Karyoto.
"Dan karena viral, tidak berarti satu orang ini mewakili semuanya. Hanya orang bilang kadang kadang oknum oknum," pungkasnya. (rpi/aag)
Load more