Jakarta, tvOnenews.com - Layanan bus TransJakarta akan menargetkan dari satu titik ke beberapa titik di Ibu Kota bisa tercapai dalam waktu 35 menit, hal tersebut diungkapkan PT Transportasi Jakarta (TransJakarta), Senin (15/5/2023).
"Kita akan coba untuk memecahkan rekor 35 menit dari beberapa titik di wilayah Jakarta," kata Direktur Operasi dan Keselamatan PT TransJakarta Daud Joseph di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat.
Menurut Josep, arget angka 35 menit merupakan angka harapan masyarakat untuk bisa menuju ke lokasi tertentu menggunakan transportasi umum dalam waktu kurang dari satu jam.
"Karena 35 menit adalah angka psikologis yang selama ini ada di benak masyarakat bahwa saya harusnya kalau dari rumah sampai ke tempat kerja ga boleh lebih dari 1 jam," katanya.
"Jadi 25 menitnya adalah jarak dari rumah menuju arah halte TransJakarta, lalu kemudian 35 menitnya dari halte menuju ke halte tengah kota," kata Joseph.
Lebih lanjut Josep memberikan gambaran nantinya Transjakarta bisa ditempuh dalam waktu 35 menit. Seperti dari Ragunan atau Fatmawati menuju Kuningan, lalu dari Cililitan atau sekitarnya menuju Kuningan.
Begitu juga dari Penjaringan atau Jalan Daan Mogot menuju Monas, nantinya bisa ditempuh dalam durasi waktu yang sama.
"Satu lagi daerah yang padat, Grogol, akan kami tembuskan ke Semanggi dengan jaminan waktu tertentu," ujar Joseph.
Load more