Rombongan para pengusaha Singapura berjumlah tidak kurang dari 130 orang. Mereka dipimpin langsung Dubes Kwok.
Menurut Dubes Indonesia untuk Singapura Suryopratomo kedatangan para calon investor itu sudah direncanakan sejak Februari lampau.
“Mereka ingin melihat sendiri keseriusan kita membangun IKN,” beber Suryopratomo.
Dari paparan Danis Sumadilaga, diinformasikan mengenai kemajuan dan pencapaian pembangunan di IKN, terutama pembangunan infrastruktur.
Pembangunan istana negara, misalnya, sudah mencapai 12 persen, begitu pula perumahan untuk para pegawai yang akan pindah ke IKN.
“Bahkan Bendungan Sepaku sudah hampir selesai, yaitu sudah 91 persen,” kata Danis.
Bendungan Sepaku yang kemudian membentuk Waduk Sepaku adalah sarana penampung air baku untuk kebutuhan air minum IKN. (ant/aag)
Load more