LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Sandar di Pelabuhan Tanjung Priok, Ribuan Kader dari 3 Provinsi Tunjukkan Wajah Semangat dan Sukacita
Sumber :
  • Istimewa

Sandar di Pelabuhan Tanjung Priok, Ribuan Kader PDIP dari 3 Provinsi Tunjukkan Wajah Semangat dan Sukacita

Sebanyak tiga kapal yang mengangkut ribuan kader PDI Perjuangan (PDIP) dari Kalimantan Barat, Bangka Belitung, dan Sulawesi Utara, telah sandar di Dermaga Pelab

Sabtu, 24 Juni 2023 - 09:16 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Sebanyak tiga kapal yang mengangkut ribuan kader PDI Perjuangan (PDIP) dari Kalimantan Barat, Bangka Belitung, dan Sulawesi Utara, telah sandar di Dermaga Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Jumat (23/6/2024) sore. Meski berada di atas laut selama tiga hingga lima hari, para kader PDIP tampak menunjukkan wajah bahagia dan penuh semangat.

Kehadiran 5 ribu lebih kader PDIP ini dalam rangka menyemarakkan peringatan puncak Bulan Bung Karno (BBK) 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Sabtu (24/6/2024).

Kehadiran ribuan kader itu pun disambut langsung oleh Ketua DPD Kalimantan Barat (Kalbar) PDIP Lasarus. Ketua Komisi V DPR RI ini melihat para wajah para kader penuh dengan semangat dan sukacita.

“Mereka kader Partai sudah sering melakukan kegiatan, jadi happy-happy saja saya lihat, bahkan kami bernyanyi-nyanyi di kapal. Itu tandanya mereka senang tentu tambah senang ketika melihat saya datang,” kata Lasarus.

Baca Juga :

“Bagi kader PDI Perjuangan, kerja-kerja kepartaian dan kerakyatan adalah dedication of life. Sehingga harus dikerjakan dengan penuh semangat,” tambah Lasarus.

Saat melakukan inspeksi, Lasarus ditemani oleh Kepala Syahbandar Tanjung Priok Andi Hartono, dan Nuraini Dessy dari Pelni Jakarta.

Lasarus menerangkan dirinya sempat melakukan inspeksi di KM Lawit meninjau kondisi para kader PDIP dari Kalbar. Dia melihat kondisi sebanyak 1.200 kader Partai dari lantai satu hingga empat.

Lasarus menyampaikan hampir 60 persen kader Partai yang ikut dalam kapal ini baru pertama kali naik kapal dan menginjakkan kaki di Jakarta. Karena itu, menurut Lasarus, wajar apabila beberapa orang merasakan mabuk laut.

“Ada beberapa yang mabuk itu biasa, tetapi semua dalam keadaan baik ada tim medis dan tertangani dengan baik,” jelas Lasarus.

Lasarus juga memerinci dari Kalbar terdapat 1.200 kader PDIP, lalu dari Bangka Belitung 1.500 kader Partai menggunakan Kapal Bukit Raya, sedangkan dari Sulawesi Utara lebih dari 3 ribu kader Partai menaiki KM Doloronda. “Dari tiga provinsi itu kapal sudah sandar di Tanjung Priok,” tambah Lasarus.

Lasarus menerangkan selama di atas kapal para kader PDIP juga diberikan pelatihan mengenai saksi, pemenangan, hingga aturan main pelaksanaan BBK.

Selain itu, Lasarus menjelaskan ribuan kader PDIP itu akan menginap di kapal, dari pelaksanaan puncak perayaan BBK, hingga pulang ke daerah masing-masing. Pada besok pagi, para kader akan dimobilisasi sejak subuh.

“Enggak boleh bis masuk sekaligus untuk menjemput 1.200 dari Kalbar, 1.500 dari Bangka belitung, dan hampir 3 ribu dari Manado. Jadi, bisnya giliran, maka jam 5 subuh sudah start bisnya mengeluarkan mereka,” tandas Lasarus.

Seusai puncak perayaan BBK, rencananya para kader akan diarahkan kembali ke kapal masing-masing dan menginap satu malam. “Sehabis itu, sekitar tanggal 25, semuanya akan berangkat pulang ke daerahnya masing-masing,” kata Lasarus. (aag)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Biodata Kependudukan Pengganti KTP Elekteronik Warga Binaan Untuk Salurkan Suara dalam Pencoblosan

Biodata Kependudukan Pengganti KTP Elekteronik Warga Binaan Untuk Salurkan Suara dalam Pencoblosan

Dukcapil Sulawesi Selatan serahkan Biodata Kependudukan pengganti KTP elektronik kepada 75 warga binaan di Lapas Makassar untuk memastikan hak pilih mereka.
Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

PDIP buka suara berita soal keponakan Megawati Soekarnoputri, yakni Alwin Jabarti Kiemas yang ditetapkan sebagai tersangka kasus judi online. Begini katanya..
Bertemu Kepala BNN, Ketua MPR Ahmad Muzani Berani Sebut Penguatan Intelijen Perlu Diperkuat Hantam Peredaran Narkoba

Bertemu Kepala BNN, Ketua MPR Ahmad Muzani Berani Sebut Penguatan Intelijen Perlu Diperkuat Hantam Peredaran Narkoba

Ketua MPR RI Ahmad Muzani mendukung upaya penguatan bidang intelijen sebagai salah satu instrumen untuk memberantas peredaran narkoba di tanah air.
BINUS Online Bisa Berperan Cetak SDM Unggul di Indonesia, Ini Buktinya

BINUS Online Bisa Berperan Cetak SDM Unggul di Indonesia, Ini Buktinya

BINUS Online hadir di kota Makassar untuk jawab tantangan ketimpangan kompetensi SDM di era kini, dan ikut berperan dalam ciptakan SDM yang unggul di Indonesia.
Anda Yakin Salam dalam Shalat pakai wa barakatu Sudah Benar? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum dalam Islam

Anda Yakin Salam dalam Shalat pakai wa barakatu Sudah Benar? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum dalam Islam

Sebagaimana dipahami, dalam melaksanakan shalat, tentu harus mengikut apa yang sudah diatur dalam agama Islam. Kata Ustaz Adi Hidayat agar shalat menjadi sah ..
Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Komdigi RI, DISKOMINFO Kaltara dan IJTI PENGDA Kaltara, Gelar Diskusi dan sosialisasi Pentingnya Pengembangan dan Pemberdayaan Komunitas Informasi Masyarakat.
Trending
Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

PDIP buka suara berita soal keponakan Megawati Soekarnoputri, yakni Alwin Jabarti Kiemas yang ditetapkan sebagai tersangka kasus judi online. Begini katanya..
Biodata Kependudukan Pengganti KTP Elekteronik Warga Binaan Untuk Salurkan Suara dalam Pencoblosan

Biodata Kependudukan Pengganti KTP Elekteronik Warga Binaan Untuk Salurkan Suara dalam Pencoblosan

Dukcapil Sulawesi Selatan serahkan Biodata Kependudukan pengganti KTP elektronik kepada 75 warga binaan di Lapas Makassar untuk memastikan hak pilih mereka.
Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Kementrian Komunikasi dan Digital RI, Pemprov Kaltara dan IJTI Dorong Pemberdayaan KIM di Kaltara

Komdigi RI, DISKOMINFO Kaltara dan IJTI PENGDA Kaltara, Gelar Diskusi dan sosialisasi Pentingnya Pengembangan dan Pemberdayaan Komunitas Informasi Masyarakat.
BINUS Online Bisa Berperan Cetak SDM Unggul di Indonesia, Ini Buktinya

BINUS Online Bisa Berperan Cetak SDM Unggul di Indonesia, Ini Buktinya

BINUS Online hadir di kota Makassar untuk jawab tantangan ketimpangan kompetensi SDM di era kini, dan ikut berperan dalam ciptakan SDM yang unggul di Indonesia.
Anda Yakin Salam dalam Shalat pakai wa barakatu Sudah Benar? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum dalam Islam

Anda Yakin Salam dalam Shalat pakai wa barakatu Sudah Benar? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Hukum dalam Islam

Sebagaimana dipahami, dalam melaksanakan shalat, tentu harus mengikut apa yang sudah diatur dalam agama Islam. Kata Ustaz Adi Hidayat agar shalat menjadi sah ..
Bertemu Kepala BNN, Ketua MPR Ahmad Muzani Berani Sebut Penguatan Intelijen Perlu Diperkuat Hantam Peredaran Narkoba

Bertemu Kepala BNN, Ketua MPR Ahmad Muzani Berani Sebut Penguatan Intelijen Perlu Diperkuat Hantam Peredaran Narkoba

Ketua MPR RI Ahmad Muzani mendukung upaya penguatan bidang intelijen sebagai salah satu instrumen untuk memberantas peredaran narkoba di tanah air.
Baim Wong Kenalkan Brand Fashion Wanita Buatan Malaysia di Jakarta

Baim Wong Kenalkan Brand Fashion Wanita Buatan Malaysia di Jakarta

Artis Baim Wong menunjukkan Baim perhatian dengan dukung peluncuran brand fashion wanita yang berasal dari Malaysia, di Hutan Kota Pelataran Senayan, Jakarta. 
Selengkapnya
Viral