LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Seorang pengendara tewas dalam laka lantas di Ungaran Barat, Kabupaten Semarang (9/11/2021)
Sumber :
  • Tim tvOne - Aditya Bayu

Dua Kecelakaan Lalu Lintas Dalam Sehari di Kab.Semarang, Tewaskan Dua Pengendara

Kecelakaan lalu lintas yang merenggut jiwa pengendara kembali terjadi di wilayah Kabupaten Semarang, (Selasa,9/11/2021) yang menewaskan dua orang pengendara

Selasa, 9 November 2021 - 18:28 WIB

Semarang, Jawa Tengah - Kecelakaan lalu lintas yang merenggut jiwa pengendara kembali terjadi di wilayah Kabupaten Semarang, bahkan hari ini(Selasa,9/11/2021) terjadi 2 kejadian laka lantas yang mengakibatkan 2 orang meninggal dunia.

Karim, warga Bandungan mengalami kecelakaan lalu lintas di kawasan Sumowono dan Khasan Firdau warga Ungaran Timur di kawasan Ungaran Barat, depan SMPN 3 Ungaran. Kedua pengendara motor ini meninggal di lokasi kejadian setelah terlibat kecelakaan  kendaraan lain yang berada didepannya. 

Kanit Lantas Polres Semarang Ipda Andy Toufan, menjelaskan kedua kecelakaan terjadi karena pengendara mengabaikan keselamatan. Tidak berhati-hati.

 "Pengendara selalu meremehkan arah berlawanan. Sehingga terjadi laka. Jika memang hendak mendahului tentu harus melihat garis rambu dan kendaraan diarah berlawanan Jangan nyelonong,"ungkapnya.

Diketahui kecelakaan lalu lintas di daerah Sumowono sekira pukul 06.30 WIB. Korban diketahui mengendarai sepeda motor dan terlibat kecelakaan lalu lintas dengan sebuah mobil boks nopol H 1389 VF yang dikemudikan oleh Rosidin (41), warga Kandangan Temanggung.

Baca Juga :

Kronologi kecelakaan tersebut berawal saat korban yang mengendarai sepeda motor jenis Honda CB tak bernopol itu melaju dari arah Sumowono menuju Temanggung. Sesampainya di TKP, yakni dekat jembatan Lanjar, korban diduga terlalu ke kanan sehingga keluar marka dan memakan jalur lawan.

Dari arah berlawanan muncul KBM jenis mobil boks. Akibat kejadian itu, sepeda motor yang dikendarai korban rusak parah pada bagian depan sementara korban dinyatakan meninggal dunia.

"Korban mengalami luka berat yakni pada bahu kiri dan kepala samping kiri sehingga meninggal di lokasi kejadian" jelas Andy Taufan

Sementara kecelakaan di Ungaran Barat sekitar pukul 13.30 WIB. Sepeda motor Honda GL 100 yang dikendarai korban melaju dari Gunungpati menuju Ungaran, sesampainnya di TKP mendahului Sepeda motor sehingga melebihi Marka jalan putus-putus. Diduga mengerem mendadak hingga oleng terjatuh pada lajur sebelah kanan dan menabrak Kendaraan bermotor honda CRV  warga Bandarjo yang melaju dari arah berlawanan. 

Andy mengimbau agar pengguna jalan selalu berhati-hati saat berkendara, terutama pengendara sepeda motor. Memastikan kelengkapan kendaraan, cek kondisi kendaraan dan patuhi rambu lalu lintas. Terlebih saat ini sudah masuk musim hujan, utamakan keselamatan diri dan pengguna jalan yang lain.

"Tentu kami mengingatkan kembali kepada pengguna jalan raya. Rambu-rambu harus di taati. Sehingga tidak berakibat fatal yakni kecelakaan,"pungkasnya.

Kejadian kecelakaan yang mengakibatkan korban meninggal ini mendapat sorotan dari anggota DPRD Kabupaten Semarang Wisnu Wahyudi. Yang kebetulan mengetahui kecelakaan yang terjadi didepan rumahnya yang berada di jalan raya depan SMP N 3 Ungaran.

"Situ memang sering ada kecelakaan. Kebanyakan mereka menyalip tanpa memperkirakan jarak dan jalan yang menurun sehingga kecepatanmpasti tinggi. Kami juga sudah memberikan masukan ke Dishub untuk menambah rambu, guna mengurangi angka kecelakaan di daerah tersebut," ungkap Wisnu ketika ditemui di lokasi kecelakaan. (Aditya Bayu/Buz)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah Sebagai Tersangka Pemerasan dan Gratifikasi

KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah Sebagai Tersangka Pemerasan dan Gratifikasi

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akhirnya menetapkan Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah sebagai tersangka kasus dugaan pemerasan dan gratifikasi. 
Jadi Kiper Andalan Timnas Indonesia, Ternyata Maarten Paes Sempat Menyerah Jadi Pemain Sepak Bola Karena Ini

Jadi Kiper Andalan Timnas Indonesia, Ternyata Maarten Paes Sempat Menyerah Jadi Pemain Sepak Bola Karena Ini

Maarten Paes kini menjadi kiper utama di Timnas Indonesia dan menjadi aktor utama dalam perkembangan Skuad Garuda sejak putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 
Dubes RI Husin Bagis Beberkan Hasil Kunjungan Presiden Prabowo Subianto ke UEA: Insyaallah Membawa Manfaat

Dubes RI Husin Bagis Beberkan Hasil Kunjungan Presiden Prabowo Subianto ke UEA: Insyaallah Membawa Manfaat

Duta Besar RI untuk Uni Emirat Arab (UAE) Husin Bagis menyatakan kunjungan kenegaraan Presiden Prabowo Subianto ke negara tersebut memiliki nilai strategis.
Doa Lekas Terkabul Jika Dimulai dengan Surat Pendek Ini, Kata Ustaz Adi Hidayat

Doa Lekas Terkabul Jika Dimulai dengan Surat Pendek Ini, Kata Ustaz Adi Hidayat

Ustaz Adi Hidayat (UAH) mengatakan bahwa tak harus bangun dan shalat tahajud di sepertiga malam jika ingin doa terkabul. Lalu surat apa yang dimaksud UAH?
Bukan Soal Uang, Ini Jawaban Jujur Erick Thohir Soal Cara Yakini Pemain Keturunan untuk Mau Dinaturalisasi demi Bela Timnas Indonesia

Bukan Soal Uang, Ini Jawaban Jujur Erick Thohir Soal Cara Yakini Pemain Keturunan untuk Mau Dinaturalisasi demi Bela Timnas Indonesia

Selama kepemimpinan Erick Thohir sebagai Ketua Umum PSSI dari 2023 lalu, sudah ada 15 pemain keturunan dinaturalisasi demi bermain untuk Timnas Indonesia.
Hasil Pemain Voli Indonesia Abroad: Megawati Hangestri Menang Dramatis, Doni Haryono Jalani Debut Manis

Hasil Pemain Voli Indonesia Abroad: Megawati Hangestri Menang Dramatis, Doni Haryono Jalani Debut Manis

Hasil pemain voli Indonesia abroad, di mana Megawati Hangestri berhasil meraih kemenangan dramatis dan Doni Haryono menjalani debut manisnya di Liga Thailand.
Trending
Bukan Soal Uang, Ini Jawaban Jujur Erick Thohir Soal Cara Yakini Pemain Keturunan untuk Mau Dinaturalisasi demi Bela Timnas Indonesia

Bukan Soal Uang, Ini Jawaban Jujur Erick Thohir Soal Cara Yakini Pemain Keturunan untuk Mau Dinaturalisasi demi Bela Timnas Indonesia

Selama kepemimpinan Erick Thohir sebagai Ketua Umum PSSI dari 2023 lalu, sudah ada 15 pemain keturunan dinaturalisasi demi bermain untuk Timnas Indonesia.
Jadi Kiper Andalan Timnas Indonesia, Ternyata Maarten Paes Sempat Menyerah Jadi Pemain Sepak Bola Karena Ini

Jadi Kiper Andalan Timnas Indonesia, Ternyata Maarten Paes Sempat Menyerah Jadi Pemain Sepak Bola Karena Ini

Maarten Paes kini menjadi kiper utama di Timnas Indonesia dan menjadi aktor utama dalam perkembangan Skuad Garuda sejak putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 
Tolong yang Lagi Merintis Karir Lakukan Tahajud Bikin Tambah Moncer, Kata Ustaz Adi Hidayat Waktu Terbaik Dilakukan saat..

Tolong yang Lagi Merintis Karir Lakukan Tahajud Bikin Tambah Moncer, Kata Ustaz Adi Hidayat Waktu Terbaik Dilakukan saat..

Keistimewaannya, bukan hanya mampu angkat derajat hidup jadi lebih baik lagi. Mulai sekarang coba shalat tahajud bagi umat muslim. Penjelasan Ustaz Adi Hidayat
Mana yang Lebih Afdhol? Shalat Hajat Dulu Apa Tahajud Dulu? Ternyata Kata Ustaz Abdul Somad Urutan Ibadah di Sepertiga Malam Terakhir Itu…

Mana yang Lebih Afdhol? Shalat Hajat Dulu Apa Tahajud Dulu? Ternyata Kata Ustaz Abdul Somad Urutan Ibadah di Sepertiga Malam Terakhir Itu…

Dalam salah satu ceramahnya, Ustaz Abdul Somad (UAS) jelaskan waktu terbaik untuk shalat hajat, tahajud dan amalan lain di waktu sepertiga malam terakhir.
Doa Lekas Terkabul Jika Dimulai dengan Surat Pendek Ini, Kata Ustaz Adi Hidayat

Doa Lekas Terkabul Jika Dimulai dengan Surat Pendek Ini, Kata Ustaz Adi Hidayat

Ustaz Adi Hidayat (UAH) mengatakan bahwa tak harus bangun dan shalat tahajud di sepertiga malam jika ingin doa terkabul. Lalu surat apa yang dimaksud UAH?
Masa Tenang Pilkada 2024, Pj Gubernur Jawa Tengah Minta Semua Pihak Tahan Kegaduhan

Masa Tenang Pilkada 2024, Pj Gubernur Jawa Tengah Minta Semua Pihak Tahan Kegaduhan

Pj Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana mengimbau berbagai pihak tidak menyebar kabar bohong atau hoaks, sehingga memicu kegaduhan di masa tenang Pilkada 2024.
Dubes RI Husin Bagis Beberkan Hasil Kunjungan Presiden Prabowo Subianto ke UEA: Insyaallah Membawa Manfaat

Dubes RI Husin Bagis Beberkan Hasil Kunjungan Presiden Prabowo Subianto ke UEA: Insyaallah Membawa Manfaat

Duta Besar RI untuk Uni Emirat Arab (UAE) Husin Bagis menyatakan kunjungan kenegaraan Presiden Prabowo Subianto ke negara tersebut memiliki nilai strategis.
Selengkapnya
Viral