Banten, tvOnenews.com - Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto angkat bicara soal kabar DPP PDIP bakal memanggil kader seniornya, Effendi Simbolon dalam waktu dekat.
Hal ini buntut pernyataan Effendi yang blak-blakan mendukung Prabowo Subianto sebagai capres 2024. Prabowo menegaskan persoalan itu bukan ranahnya untuk berkomentar.
“Itu urusan [Effendi], bukan urusan saya,” tegas dia di Lapangan Ahmad Yani, Tangerang, Banten, Minggu (9/7/2023).
Menteri Pertahanan RI itu menjelaskan, dirinya hadir ke acara Effendi untuk memenuhi undangan anggota Komisi I DPR itu. Menurutnya, kehadirannya sebagai bentuk hormat terhadap acara adat.
“Ya saya kan diundang acara kebudayaan, acara adat. Ya saya harus hormati orang yang ngundang, kan gitu,” ujar Prabowo.
Diberitakan sebelumnya, kader senior PDIP Effendi Simbolon menyebut figur seorang presiden ada dalam diri Prabowo Subianto.
Hal ini disampaikan Effendi usai acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Punguan Simbolon dohot Boruna Indonesia (PSBI) 2023 atau perkumpulan orang-orang bermarga Simbolon. Dalam acara itu, Prabowo diundang untuk hadir.
Load more