Kulon Progo, DIY - Material longsor masih menutupi ruas jalan kabupaten di Dusun Kembang, Kalurahan Jatimulyo, Kecamatan Girimulyo, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY)
Banyaknya titiknya longsoran , membuat alat berat masuk ke lokasi longsoran, selain memutuskan jalur wisata ke perbukitan Menoreh Dan listrik akibat kejadian ini membuat 243 Kepala Keluarga terisolir lantaran jalan tersebut merupakan akses utama warga. Akibatnya warga harus memutar sejauh 15 km untuk keluar dari kawasan tersebut.
Sarija, Kepala Dukuh Kembangan mengatakan, dengan masih tertutupnya jalan tersebut menghambat aktivitas warga Kembang yang berjumlah 243 Kepala Keluarga. Ia mengatakan selama kondisi ini belum tertangani, warga tidak bisa kemana-mana, termasuk untuk urusan pendidikan.
"Pertama akses pendidikan, kedua akses wisata dan ketiga akses pasar. Jadi semua orang untuk saat ini tidak bisa lewat. Mau ke pasar gak bisa. Mau sekolah juga sama. Sementara pada libur. Kalau lewat jalan lain memutar sangat jauh," ujar Sarija.
"Sekolah yang terdampak banyak. Mulai dari SD sampai dengan SMA sederajat. Warga yang mau sekolah ke Wates atau sebaliknya sekolah di sini tak bisa lewat" lanjutnya.
Endah Wulandari selaku camat Girimulyo mengatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kulon Progo terkait dengan pembersihan lokasi longsor di Kembang.
Load more