LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
SVP Wealth Management BSI Asri Natanegeri, Dir Sales & Distribution BSI Anton Sukarna, dan SEVP Consumer Banking BSI Wawan Setiawan saat peluncuran layanan eksklusif Hajj & Umrah Concierge BSI di The Westin Jakarta, Sabtu (5/8).(ki-ka)
Sumber :
  • Humas BSI

Pimpin Layanan Haji dan Umrah di Indonesia, BSI Luncurkan Hajj & Umrah Concierge Pertama di Indonesia  

PT Bank Syariah Indonesia Tbk. meluncurkan layanan eksklusif Hajj & Umrah Concierge.

Senin, 7 Agustus 2023 - 09:20 WIB

tvOnenews.com - PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) berkomitmen untuk terus memberikan kemudahan, kenyamanan, dan pengalaman haji dan umrah yang berkesan bagi jemaah nasabah prioritas dengan meluncurkan layanan eksklusif Hajj & Umrah Concierge.
 
Direktur Sales and Distribution Anton Sukarna mengatakan, BSI terus berusaha menyediakan berbagai fasilitas dan layanan untuk membantu memudahkan para nasabah prioritas yang ingin melakukan ibadah haji dan umrah dengan nyaman, sehingga ibadah yang dilakukan semakin menjejakkan makna dan berkesan.
 
“BSI Hajj & Umrah Concierge merupakan layanan one stop solution khusus untuk nasabah BSI Prioritas yang akan merencanakan atau melaksanakan ibadah haji khusus atau umrah eksklusif dengan berbagai keistimewaan lainnya,” ungkap Anton pada acara Priority Gathering: Exclusive Launch Of Hajj & Umrah Concierge di The Westin Jakarta, Sabtu (5/8).
 
Peluncuran BSI Hajj & Umrah Concierge menunjukkan kesiapan BSI dalam memberikan layanan terbaik untuk memudahkan persiapan perjalanan ibadah haji dan umrah bagi masyarakat di Tanah Air. Dalam acara ini, BSI menyampaikan informasi mengenai manfaat dan keistimewaan yang dapat dinikmati oleh para nasabah yang menggunakan layanan ini.
 
“Melalui Hajj & Umrah Concierge ini, BSI menyediakan layanan-layanan khusus untuk nasabah BSI prioritas. Mulai dari layanan konsultasi spiritual yang membantu nasabah terkait tata cara dan pelaksanaan ibadah haji dan umroh, hingga layanan solusi finansial melalui beragam produk investasi dalam bentuk rupiah dan dollar serta paket-paket eksklusif yang memberikan kemudahan dan kenyamanan beribadah di tanah suci,” jelas Anton.
 
Terdapat empat jenis layanan yang akan didapatkan nasabah prioritas BSI dalam layanan Hajj & Umrah Concierge. Pertama, layanan spiritual. Kedua, layanan solusi finansial yang menyediakan berbagai produk investasi dan paket finansial. Ketiga paket special haji plus dan umrah ekslusif. Terakhir, nasabah akan mendapatkan extra benefit eksklusif yang akan semakin mempermudah dan membuat pengalaman ibadah berkesan, seperti Special Forex Rate, Domestic Merchant Diskon, Cashback transaksi dan Installment Paket Umroh.

Anton juga mengatakan bahwa nasabah akan mendapatkan akses ke berbagai layanan spiritual dan solusi finansial yang dapat membantu perencanaan keuangan sebelum dan selama perjalanan ibadah. Nasabah juga akan dibantu melakukan perencanaan finansial terkait Haji dan Umroh dari Wealth Specialist BSI.

“Insya Allah, layanan ini akan bermanfaat dan membantu mempermudah nasabah kami yang ingin melakukan ibadah haji dan umrah. Ini juga merupakan salah satu wujud komitmen kami untuk menjadi sahabat finansial, sahabat sosial, dan sahabat spiritual bagi nasabah,” kata Anton.

Dalam acara tersebut, juga hadir Putri Ariani, Golden Buzzer America's Got Talent 2023. Putri membagikan cerita inspiratif mengenai persiapan dana haji dan umroh sejak dini. 

Baca Juga :

"Umroh dan haji bersama orang tua merupakan cita-cita Putri sejak dini, jadi Putri mulai menabung dari sekarang," kata Putri. 
 
Di sisi lain, SVP Wealth Management BSI Asri Natanegeri dalam talkshow eksklusif menjabarkan bahwa masyarakat Indonesia menghadapi beberapa tantangan untuk pergi haji dan umroh. 

"Waktu tunggu yang semakin panjang untuk berangkat haji dan inflasi harga haji di Indonesia merupakan tantangan yang dihadapi masyarakat yang ingin berhaji. Oleh karena itu, BSI ingin hadir dalam perjalanan panjang berhaji dan memastikan nasabah berhasil dalam melakukan perencanaan keuangan sehingga nasabah bisa berhasil untuk berangkat haji", jelas Asri. 

Tidak hanya itu, BSI juga menyediakan booth khusus untuk Travel Consultant di mana nasabah dapat bertanya langsung jika menginginkan paket Umroh khusus.

Halaman Selanjutnya :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Ronald Tannur Diperiksa Kejaksaan Agung di Rutan Medaeng

Ronald Tannur Diperiksa Kejaksaan Agung di Rutan Medaeng

Kejaksaan Agung melakukan pemeriksaan lanjutan terhadap Ronald Tannur (RT) dalam kasus tindak pidana korupsi (suap/gratifikasi) penanganan perkara penganiayaan
Media Vietnam Soroti Kualitas Kevin Diks, Disebut Bisa Buat 2 Pemain Keturunan Ini Tak Dapat Tempat di Timnas Indonesia

Media Vietnam Soroti Kualitas Kevin Diks, Disebut Bisa Buat 2 Pemain Keturunan Ini Tak Dapat Tempat di Timnas Indonesia

Media Vietnam menyebut Kevin Diks akan menggeser dua pemain keturunanTimnas Indonesia di posisi bek setelah resmi proses naturalisasinya telah selesai.
Respons Menko Infrastruktur AHY Atas Pelantikan Basuki Hadimuljono Jadi Kepala OIKN: Masuk dalam Koordinasi

Respons Menko Infrastruktur AHY Atas Pelantikan Basuki Hadimuljono Jadi Kepala OIKN: Masuk dalam Koordinasi

Menko Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, AHY, merespons pelantikan mantan Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, sebagai Kepala Otorita IKN (OIKN) yang baru.
Densus 88 Ungkap Peran 3 Teroris yang Ditangkap di Jawa Tengah

Densus 88 Ungkap Peran 3 Teroris yang Ditangkap di Jawa Tengah

Kombes Aswin menjelaskan, dalam penangkapan teroris ini pihaknya menyita barang bukti berupa buku tentang jihad, 20 senjata tajam yakni 9 pisau dan 11 parang. 
Menikahi Wanita yang Hamil Duluan Karena Tanggung Jawab, Hukumnya Sah atau Tidak? Ustaz Khalid Basalamah Bilang…

Menikahi Wanita yang Hamil Duluan Karena Tanggung Jawab, Hukumnya Sah atau Tidak? Ustaz Khalid Basalamah Bilang…

Fenomena wanita hamil duluan dapat menjadi pengingat agar selalu melindungi diri, keluarga hingga keturunan dari perbuatan maksiat yang mengakibatkan dosa zina
Dukung Ketahanan Pangan, Polres Pemalang Tebar Benih Ikan dan Tanam Bibit Jagung Secara Serentak

Dukung Ketahanan Pangan, Polres Pemalang Tebar Benih Ikan dan Tanam Bibit Jagung Secara Serentak

Polres Pemalang melakukan penaburan benih ikan dan penanaman bibit jagung secara serentak di seluruh wilayah Kabupaten Pemalang, untuk mendukung Asta Cita Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, khususnya terkait program ketahanan pangan nasional, Selasa (5/11/2024).
Trending
Shin Tae-yong Dihujani Kabar Baik Secara Beruntun Jelang Laga Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi, Apa Saja?

Shin Tae-yong Dihujani Kabar Baik Secara Beruntun Jelang Laga Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi, Apa Saja?

Shin Tae-yong dihujani kabar gembira dari Kevin Diks dan Mees Hilgers jelang pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 kontra Jepang dan Arab Saudi
Berharap Disambut Baik Fans Garuda di SUGBK, Suporter Timnas Jepang: Kami Ingin...

Berharap Disambut Baik Fans Garuda di SUGBK, Suporter Timnas Jepang: Kami Ingin...

Timnas Indonesia akan menjamu Jepang pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan kedua tim dijadwalkan saling berhadapan pada Jumat  15 November 2024.
Coach Justin Tegas Sebut Permintaan PSSI Tak Masuk Akal, Minta Timnas Indonesia Ingat Hal Penting Ini dari Skuad Samurai Biru: Pemain Jepang Itu...

Coach Justin Tegas Sebut Permintaan PSSI Tak Masuk Akal, Minta Timnas Indonesia Ingat Hal Penting Ini dari Skuad Samurai Biru: Pemain Jepang Itu...

Coach Justin blak-blakan bilang permintaan PSSI tak masuk akal perihal Timnas Indonesia menang lawan Jepang. Minta berkaca diri dari pemain Samurai Biru yang...
Media Vietnam Sudah Tahu AFC dan FIFA Tak akan Biarkan Striker Ganas Ini Bantu Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026

Media Vietnam Sudah Tahu AFC dan FIFA Tak akan Biarkan Striker Ganas Ini Bantu Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026

Menurut media Vietnam, striker ganas ini tak akan bisa membela Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong untuk lolos ke Piala Dunia 2026 dan AFF 2024, ada apa?
Setelah Kevin Diks, PSSI Langsung Beri Bocoran soal Proses Naturalisasi Calon Striker Timnas Indonesia Selanjutnya: Siapa Dia?

Setelah Kevin Diks, PSSI Langsung Beri Bocoran soal Proses Naturalisasi Calon Striker Timnas Indonesia Selanjutnya: Siapa Dia?

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi angkat bicara terkait proses naturalisasi selanjutnya untuk calon pemain berposisi penyerang Timnas Indonesia.
Shin Tae-yong Akhirnya Putuskan Coret Mees Hilgers dari Timnas Indonesia karena Alami Cedera? Sumardji: Tadi Saya Tanya ke...

Shin Tae-yong Akhirnya Putuskan Coret Mees Hilgers dari Timnas Indonesia karena Alami Cedera? Sumardji: Tadi Saya Tanya ke...

Manajer Timnas Indonesia, Sumardji bicara kemungkinan Mees Hilgers dicoret Shin Tae-yong jelang laga Kualifikasi Piala DUnia 2026 Lwan Jepang dan Arab Saudi.
Top 3 Bola: Striker Brasil Bersedia Dinaturalisasi, Daftar Pemain untuk Piala AFF 2024 Full Liga 1, hingga Jawaban Menohok PSSI kepada DPR

Top 3 Bola: Striker Brasil Bersedia Dinaturalisasi, Daftar Pemain untuk Piala AFF 2024 Full Liga 1, hingga Jawaban Menohok PSSI kepada DPR

Rangkaian tiga berita bola terpopuler di tvOnenews.com sepanjang Senin, 4 November 2024.
Selengkapnya
Viral