Terkait hal tersebut, aktivis pro Yahudi dan Israel, Monique Rijkers pun buka suara terkait kedekatan dirinya dengan Ponpes Al Zaytun pimpinan Panji Gumilang.
Hadir diundang pada acara diskusi Catatan Demokrasi yang tayang di tvOne, Monique Rijkers mengungkapkan mengapa dirinya mau datang dan memenuhi undangan Panji Gumilang pada perayaan d 1 Muharram di Ponpes Al Zaytun.
Monique Rijkers mengatakan kalau dirinya menyayangkan pihak kepolisian menetapkan Panji Gumilang sebagai tersangka.
"Saya sangat menyayangkan jika hari ini terjadi penetapan tersangka kepada Panji Gumilang dan juga mungkin ada penangkapan saya menyayangkan jika itu terjadi, kenapa?" kata Monique Rijkers.
"Sebentar lagi Indonesia akan merayakan ulang tahun ke-78 dan kita masih berkutat pada isu-isu tentang penistaan agama, tentang gosip negara dalam negara (NII)," sambungnya.
Ia mengatakan kalau pada tahun 2012 situs Kementerian Agama memuat berita dengan judul yang mengatakan kalau Al Zaytun bukan sarana pendidikan yang radikal.
Load more