"Mari kita bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena kita dapat berkumpul dan di tempat ini yang merupakan tempat bersejarah, yakni tempat proklamasi. Bahkan, di tempat ini pula Golkar menyatakan sikap untuk mendukung pak Prabowo Subianto sebagai Capres 2024-2029," ujar Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto di Museum Proklamasi, Jakarta Pusat, Minggu (13/8/2023).
Tak hanya itu saja, Airlangga juga membeberkan alasan Golkar mendukung Prabowo Subianto menjadi Capres 2024-2029. Hal ini lantaran, ia katakan, Prabowo Subianto lahir dari rahim Partai Golkar.
"Mengapa Golkar mendukung Pak Prabowo Subianto, karena Prabowo Subianto lahir dari rahim partai Golkar. Oleh karena itu, juga selalu mengikuti kegiatan di Partai Golkar dan kekaryaannya tak diragukan lagi," pungkas Airlangga.
"Ini egariter, searah setujuan dan sejalan denga Partai Golkar. Oelh karena itu, kita menghadapi tantangan berikutnya, RI ini tiga kali di persimpangan jalan," ujarnya.
Pertama, hal ini terjadi pada tahun 1965, yakni berbicara tentang komunisme dan Indonesia lolos dari hal itu. Kemudian pada tahun 1998, crossroads antara otoriter dan demokrasi.
"Nah Indonesia juga mengalami reformasi dan sampai sekarang kita masuk ke persimpangan ketiga. Yakni, apakah negara ini menjadi negara maju, atau negara yang berpendapatan menengah?" ujar Airlangga.
Load more