Sebagaimana dari cerita “Demi KO” tergambar ada warga yang berkendaraan ngebut-ngebutan, tanpa perlengkapan, terjadi kecelakaan lalu lintas.
Sehingga mengendarai kendaraan harus memiliki SIM dan TNKB, serta jika ada kecelakaan jangan berdampak pada tindak pidana penganiayaan.
Pada cerita awal dalam video pendek itu anggota Satlanta Polresta Manokwari telah mengingatkan jika berkendaraan menggunakan helem, karena di Manokwari telah memiliki tilang elektronik melalui ETLE di perempatan Wosi Manokwari.
Tetapi, pesan keselamatan sering terbaikan, namun tidak menyurutkan semangat anggota Satlantas Polresta Manokwari mengedukasi warga disetiap kesempatan,
Dari cerita video pendek berjudul “Demi Ko” karya tim kreatif Satlantas Polresta Manokwari berhasil meraih penghargaan juara dua (2) tingkat nasional yang diselenggarakan Kompolsnas.
Penganugerahan pemenang diterima Kapolresta Manokwari Kombes Pol RB Simangunsong, Kasat Lantas Manokwari, serta perwakilan Polsek KP3 Laut Sorong Kota, di Hotel Sultan, Jakarta Selatan, Senin, 21 Agustus 2023.
“Demi Ko” menggambarkan peran penting masyarakat dalam membantu kepolisian menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitarnya.
Load more