Sebelumnya, Partai Nasional Demokrat (Nasdem) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) resmi mengusung Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sebagai calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Deklarasi Anies-Cak Imin dilakukan dilakukan di Hotel Majapahit, Surabaya, Jawa Timur pada Sabtu (2/9/2023).
Dalam pidato politiknya Anies Baswedan menyampaikan kepada Cak Imin bahwa ia adalah korban kedua.
“Cak Imin You are the second Victim,” ujar Anies di Hotel Majapahit, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (2/9/2023).
Hal itu dikatakan Anies sebagai tanggapan atas cerita Cak Imin saat ia ditawari oleh Ketua Partai NasDem Surya Paloh sebagai cawapres.
“Tanggal 2 Oktober kira-kira jam segini, jam 03.30 sore saya lagi di jalan di jalan Bekasi dipanggil ditelepon oleh kak Willy,” kata Anies.
“Saya dipanggil ke DPP sampai di ruangan diajak ngobrol berdua kita akan deklarasikan besok Apakah anda siap,” sambung Anies. (agr/aag)
Load more