LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Putra Bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep Didapuk Jadi Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI)
Sumber :
  • tim tvOnenews/Muhammad Bagas

Baru 2 Hari Jadi Kader, Kaesang Pangarep Langsung Didapuk Jadi Ketum PSI, Ini Catatan Politik dari Pengamat Buat Putra Bungsu Presiden Jokowi Itu

Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Jokowi, secara mengejutkan didapuk jadi Ketua Umum PSI. Ini beberapa catatan yang diberikan oleh pengamat.

Rabu, 27 September 2023 - 04:52 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), resmi memilih Partai Solidaritas Indonesia (PSI), pada Sabtu (23/9/2023). 

Bahkan dua hari kemudian, Senin (25/9/2023), secara mengejutkan Kaesang Pangarep resmi menjadi Ketua Umum PSI menggantikan Giring Ganesha.

Terpilihnya putra bungsu Presiden Jokowi itu sontak menjadi pertanyaan banyak pihak.

Bahkan, pemilihan Kaesang sebagai Ketum PSI juga terkesan terburu-buru.

Terlebih, rekam jejak dari Kaesang yang dianggap masih prematur sebagai politikus.

Baca Juga :

Hal ini karena selama ini Kaesang terkenal sebagai pebisnis bukanlah politikus.

Menyoroti hal tersebut, Direktur Eksekutif Institute for Democracy & Strategic Affairs (IndoStrategic) Ahmad Khoirul Umam memberikan beberapa catatan.

“Hatrick” Presiden Jokowi


Direktur Eksekutif Institute for Democracy & Strategic Affairs (IndoStrategic) Ahmad Khoirul Umam (tvOne/Apa Kabar Indonesia Pagi)

Menurut pria yang akrab disapa Umam itu, keputusan Kaesang untuk terjun ke politik dan kini langsung menjabat sebagai Ketua Umum PSI hanya dalam 2 hari pasca rekrutmen, menjadi penanda "hatrick" bagi Presiden Jokowi.

“Hatrick bagi Jokowi yang telah menggelar karpet merah bagi anak-anak dan menantunya untuk ke dunia politik,” jelas Umam dalam keterangan tertulis yang diterima tvOnenews di Jakarta pada Selasa (26/9/2023).

Hal ini dikatakan Umam seraya mengingatkan pada Gibran Rakabuming Raka dan Bobby Nasution.

Meskipun PSI bukan bagian dari partai elit di parlemen Senayan, namun kata Umam didapuknya Kaesang tetap suatu yang istimewa.

“Posisi puncak Ketum partai tetap akan menempatkan Kaesang dalam pusaran kekuasaan di Tanah Air,” jelas Umam.

Kemudian menyoal kepemimpinan PSI, Umam melihat ada pola yang sudah berjalan.

“Tampaknya PSI mengedepankan figur yang memiliki selling point sebagai simbol political branding and marketing yang mereka jalankan,” tandasnya.

“Misalnya, penetapan Grace Natalie sebagai Ketum pertama PSI, merepresentasikan identitas politisi muda, politisi perempuan, dan mewakili kelompok minoritas sehingga menyimbolkan komitmen nilai-nilai solidaritas yang mereka usung,” sambung Umam. 

Sementara kata Umam, didapuknya Kaesang dapat menjadi salah satu  simbol anak muda sekaligus merepresentasikan keluarga Jokowi. 

“Sehingga bisa menjadi mesin politik yang efektif untuk mengeruk massa pendukung loyal Jokowi,” jelas Umam.

Menurut Uma, jika dilakukan dengan serius, maka dak menutup kemungkinan PSI bisa lolos parliamentary threshold 4 persen.        

Buka Peluang ke Segmen Pemilih Loyal Jokowi


Presiden Jokowi dan Kaesang Pangarep (Istimewa)

Umam kemudian menjelaskan bahwa dengan didapuknya Kaesang jadi Ketum PSI, maka akan membuka peluang besar bagi PSI untuk penetrasi lebih jauh ke segmen pemilih loyal Jokowi.

“Baik Jawa maupun luar Jawa, khususnya di Sumatera Utara di barat Indonesia dan juga wilayah Indonesia Timur,” ucap Umam.

Janji Kaesang untuk meloloskan PSI dari ambang batas parlemen atau parliamentary threshold 4 persen, besar kemungkinan akan mendorong terjadinya operasi politik yang massif.

“Karena hal ini menyangkut karir dan kredibilitas politik putra sang penguasa,” jelasnya.

Menurut Umam, di satu sisi, ini menjadi angin segar bagi PSI yang akan semakin dinamis dan kompetitif. 

“Namun di sisi lain, manuver ini juga perlu menjadi peringatan politik dini (early political warning) terutama bagi mesin politik PDIP yang berpotensi tergerus suaranya oleh agresivitas mesin politik PSI ini,” tandas Umam.

Bukti Pembiaran Jokowi


Dok. Megawati Soekarnoputri dan Kader PDIP dalam Rakernas (Istimewa)

Kemudian Umam menilai, ditetapkannya Kaesang sebagai Ketum PSI ini merupakan bukti pembiaran Presiden Jokowi. 

“Selaku petugas partai kebanggaan PDIP, tentu Jokowi paham betul adanya aturan AD/ART PDIP No.25a yang melarang beda partai dalam lingkungan keluarga inti kader PDIP,” jelasnya.

 

“Meskipun keluarga Jokowi beralibi bahwa Kaesang saat ini telah memiliki KK terpisah dari Jokowi, namun penjelasan politisi senior Djarot Syaiful Hidayat menegaskan bahwa masuknya keluarga dekat ke partai lain menunjukkan ketidakmampuan kepala keluarga dalam mendidik, mengkader dan menggalang anggota keluarganya,” lanjut Umam. 

Umam menduga, statemen tegas Djarot itu dialamatkan kepada Presiden Jokowi. 

Namun, Umam memberikan warning. Bahwa jika saat ini PDIP cenderung bersikap diam dan mendiamkan aturan AD/ART-nya tidak diindahkan oleh keluarga Jokowi, maka hal itu tampaknya "menyimpan api dalam sekam". 

“PDIP tampaknya memendam kemarahan dan menahan diri untuk tidak menciptakan konfrontasi terbuka dengan keluarga Jokowi, mengingat Jokowi saat ini masih berada di kekuasaan,” kata Umam.  

Puncaknya, Tunggu Deklarasi Capres Dukungan PSI


Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo (kolase tvOnenews.com)

Umam kemudian mengatakan bahwa dampak penetapan Kaesang sebagai Ketum PSI terhadap Pilpres 2024 akan segera terlihat setelah PSI mendeklarasikan Capres dukungannya. “Per hari ini, PSI tampaknya lebih dekat dengan mesin politik pencapresan Prabowo,” kata Umam.

“Setelah beberapa kali dukungannya terhadap Ganjar seolah dinegasikan dan tidak dianggap oleh PDIP. Dalam konteks ini, Jokowi tampaknya ingin mengesankan orkestrasi politik dua kaki,” tandas Umam.

Sebagaimana diketahui, putra sulung Gibran tetap berada di PDIP untuk mendukung Ganjar Pranowo.

“Namun di sisi lain Kaesang yang saat ini menjadi Ketum PSI akan dipersilahkan untuk mendukung Prabowo,” kata Umam.

Menurut Umam, di sinilah kualitas kepemimpinan Kaesang di PSI juga akan diuji.

“Seberapa efektif dia mampu menggerakkan mesin politik partainya berhadapan dengan kekuatan besar PDIP di sejumlah basis-basis pemilih nasional yang tersebar di berbagai penjuru nusantara,” tutup Umam. (put)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Pembangunan di IKN Belum Tuntas, Jokowi Ungkap Peluang Groundbreaking Terakhir Sebelum Lengser: Kalau Memang Ada, Ya Saya Datang Lagi

Pembangunan di IKN Belum Tuntas, Jokowi Ungkap Peluang Groundbreaking Terakhir Sebelum Lengser: Kalau Memang Ada, Ya Saya Datang Lagi

Presiden Jokowi menyebutkan akan kembali ke IKN untuk melakukan groundbreaking atau peletakan batu pertama jika memang ada undangan dari Kepala Otorita IKN.
Marina Kelas Dunia Hadir di Pelabuhan Benoa Milik Pelindo, Menhub Budi: Ini Perkuat Konektivitas Maritim dan Logistik Nasional

Marina Kelas Dunia Hadir di Pelabuhan Benoa Milik Pelindo, Menhub Budi: Ini Perkuat Konektivitas Maritim dan Logistik Nasional

PT Pelabuhan Indonesia (Persero) umumkan pembangunan pusat pariwisata marina Indonesia di Pelabuhan Benoa, Bali, tepatnya di Bali Maritime Tourism Hub (BMTH).
Sebelum Berangkat ke Bahrain, Erick Thohir Obrolkan Banyak Hal dengan Pemain Timnas Indonesia: Mulai dari Wasit hingga Wejangan Simpan Dana

Sebelum Berangkat ke Bahrain, Erick Thohir Obrolkan Banyak Hal dengan Pemain Timnas Indonesia: Mulai dari Wasit hingga Wejangan Simpan Dana

Sebelum berangkat ke Bahrain, Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir membicarakan banyak hal dengan para pemain Timnas Indonesia.
Sebelum Cerai dengan Ruben Onsu, Ramalan Mbak You Tak Meleset soal Nasib Betrand Peto dan Sarwendah Sebenarnya ...

Sebelum Cerai dengan Ruben Onsu, Ramalan Mbak You Tak Meleset soal Nasib Betrand Peto dan Sarwendah Sebenarnya ...

Jauh sebelum resmi bercerai dengan Ruben Onsu, peramal terkenal Mbak You sudah memberi terawangannya tentang Sarwendah dan Betrand Peto, menurutnya dia bakal..
Proyek Tanggul Laut Pantura Banjir Minat Asing, China hingga Belanda Jajaki Peluang Kerja Sama

Proyek Tanggul Laut Pantura Banjir Minat Asing, China hingga Belanda Jajaki Peluang Kerja Sama

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menyebut rencana pembangunan tanggul laut di Indonesia mengundang banyak minat asing, salah satunya China
Aliansi Rakyat Indonesia Tuntut Pemerintah Tetap Konsisten Bela Palestina, Tolak Normalisasi Hubungan dengan Israel

Aliansi Rakyat Indonesia Tuntut Pemerintah Tetap Konsisten Bela Palestina, Tolak Normalisasi Hubungan dengan Israel

Aliansi Rakyat Indonesia Bela Palestina (ARI-BP) menuntut Pemerintah Indonesia mendatang agar tetap konsisten memperjuangkan kemerdekaan Palestina.
Trending
Shin Tae-yong Bicara Jujur soal Alasan Coret Ramadhan Sananta, Sang Striker Timnas Indonesia Harus Terima Kenyataan Pahit Ini

Shin Tae-yong Bicara Jujur soal Alasan Coret Ramadhan Sananta, Sang Striker Timnas Indonesia Harus Terima Kenyataan Pahit Ini

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berbicara jujur tentang alasan mencoret Ramadhan Sananta untuk laga kontra Bahrain dan China pada Oktober 2024 ini.
Omongan Jujur Media Vietnam, Kesal Bukan Main dengan Sikap Timnas Indonesia, Katanya Skuad Shin Tae-yong...

Omongan Jujur Media Vietnam, Kesal Bukan Main dengan Sikap Timnas Indonesia, Katanya Skuad Shin Tae-yong...

Media Vietnam bicara soal Timnas Indonesia, ada hal yang membuat kesal media Vietnam dari Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong, ada apa dengan Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Akhirnya Bongkar Kondisi Sebenarnya Maarten Paes, Sampaikan Kabar Baik soal sang Kiper Timnas Indonesia

Shin Tae-yong Akhirnya Bongkar Kondisi Sebenarnya Maarten Paes, Sampaikan Kabar Baik soal sang Kiper Timnas Indonesia

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memastikan Maarten Paes tetap berada dalam skuad Garuda dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Shin Tae-yong Ucapkan Terima Kasih Usai PSSI Sediakan Pesawat Carter untuk Timnas Indonesia Jalani 2 Laga Away Kontra Bahrain dan China: Sistem Semakin Lebih Baik

Shin Tae-yong Ucapkan Terima Kasih Usai PSSI Sediakan Pesawat Carter untuk Timnas Indonesia Jalani 2 Laga Away Kontra Bahrain dan China: Sistem Semakin Lebih Baik

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong bersyukur PSSI membantu skuad Garuda dalam menyediakan pesawat carter untuk dua laga away kontra Bahrain dan China di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Tanpa Bertele-tele, Coach Justin Jawab Kritikan Rocky Gerung soal Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Berani Bongkar Ini ...

Tanpa Bertele-tele, Coach Justin Jawab Kritikan Rocky Gerung soal Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Berani Bongkar Ini ...

Dengan geram, Coach Justin buka suara atas kritikan yang dilontarkan Rocky Gerung tentang pemain naturalisasi di skuad timnas Indonesia, sampai bongkar fakta.
Hasil Pertandingan Timnas Indonesia Abroad: Sandy Walsh dan Shayne Pattynama Semringah, Calvin Verdonk Merana Sebelum Terbang ke Bahrain

Hasil Pertandingan Timnas Indonesia Abroad: Sandy Walsh dan Shayne Pattynama Semringah, Calvin Verdonk Merana Sebelum Terbang ke Bahrain

Sejumlah pemain Timnas Indonesia abroad telah melakoni pertandingan bersama klubnya tadi malam, di antaranya ada Sandy Walsh, Shayne Pattynama, dan Calvin Verdonk.
Fans Vietnam Menyalahkan Kehadiran Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Kenapa?

Fans Vietnam Menyalahkan Kehadiran Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Kenapa?

Fans sepak bola Vietnam menyalahkan kehadiran Shin Tae-yong di timnas Indonesia, terutama menyadari banyaknya pemain naturalisasi di skuad Garuda Merah Putih.
Selengkapnya