LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ngayogjazz kembali akan digelar Sabtu 18 November 2023 di Padukuhan Gancahan, Sidomulyo, Godean, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Sumber :
  • ANTARA

Ngayogjazz #17 Digelar di Gancahan Sleman, dari White Shoes and the Couples Company, Eva Celia hingga Sirkus Barock Akan Jadi Penampil

Acara festival musik bertajuk Ngayogjazz kembali akan digelar Sabtu 18 November 2023 di Padukuhan Gancahan, Sidomulyo, Godean, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. "Festival musik Ngayogjazz #17 tahun ini mengambil tagline 'Handarbeni Hangejazzi', dan bersifat gratis serta terbuka untuk umum," kata Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Sleman Ishadi Zayid di Sleman, Rabu.

Rabu, 15 November 2023 - 13:25 WIB

Sleman, tvOnenews.com- Acara festival musik bertajuk Ngayogjazz kembali akan digelar Sabtu 18 November 2023 di Padukuhan Gancahan, Sidomulyo, Godean, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

"Festival musik Ngayogjazz #17 tahun ini mengambil tagline 'Handarbeni Hangejazzi', dan bersifat gratis serta terbuka untuk umum," kata Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Sleman Ishadi Zayid di Sleman, Rabu.

Menurut dia, festival musik Ngayogjazz yang diselenggarakan oleh komunitas jazz tersebut diikuti oleh berbagai komunitas jazz se-nusantara yang akan hadir untuk menambah asupan kegembiraan dan menghibur pengunjung.

"Ngayogjazz juga menjadi ruang ekspresi yang beragam dan sebagai media untuk mengapresiasi musik jazz di kalangan masyarakat luas, serta mengapresiasi potensi seni budaya yang ada di kawasan wilayah setempat," katanya.

Ia mengatakan, Ngayogjazz telah beberapa kali diselenggarakan di wilayah Kabupaten Sleman, termasuk pada 2022 yang dilaksanakan di Padukuhan Cibuk Kidul, Margoluwih, Seyegan, Sleman yang kini menjadi viral dan telah berubah menjadi sebuah destinasi wisata favorit bagi wisatawan.

"Kami memberikan apresiasi yang tinggi dengan pemilihan lokasi penyelenggaraan Ngayogjazz di wilayah Kabupaten Sleman. Kami sangat mendukung agar penyelenggaraan acara tersebut dapat berjalan dengan baik melalui kolaborasi antarpihak," katanya.

Ishadi mengatakan, selama beberapa kali penyelenggaraan kegiatan Ngayogjazz di wilayah Kabupaten Sleman pihaknya menilai masyarakat setempat, pemerintah kelurahan dan kapanewon serta pemangku kepentingan terkait yang ada di wilayah memberikan dukungan penuh selama proses persiapan dan saat penyelenggaraan.

"Kegotongroyongan warga masyarakat sangat tinggi yang didukung dengan semangat untuk membangun wilayah dan mengolah seluruh potensi yang dimilikinya untuk kemudian dimanfaatkan untuk meningkatkan perekonomian warga masyarakat," katanya.



Ia mengharapkan agar penyelenggaraan Ngayogjazz dapat memberikan dampak positif bagi warga masyarakat. Tidak hanya saat acara diselenggarakan, akan tetapi yang lebih penting adalah pascakegiatan tersebut dilaksanakan.

"Pada tataran selanjutnya diharapkan warga masyarakat dapat menjadi tuan rumah yang baik ketika wilayahnya menjadi destinasi wisata," katanya.

Sementara Board Ngayogjazz Aji Wartono mengatakan bahwa dipilihnya Padukuhan Gancahan sebagai lokasi Ngayogjazz #17 tahun 2023 ini berdasarkan pertimbangan-pertimbangan yang matang.

Gancahan memiliki potensi kesejarahan yang kental ditandai dengan adanya Makam Kyai Wirajamba yang merupakan abdi dalem dan paman dari Pangeran Mangkubumi atau Sri Sultan HB I. Beliau dipercaya membantu menunjukkan lokasi Kasultanan di Tanah Pacethokan yang kemudian menjadi Keraton Yogyakarta, serta Embung Gagak Suro yang awalnya merupakan sungai tempat Kyai Wirajamba mencari ikan.

"Selain itu Gancahan dan sekitarnya juga memiliki banyak potensi seni budaya yang masih terus dilestarikan dan dikembangkan," katanya.

Bahkan di Gancahan ini pula terdapat komunitas Jimborodono yang sangat konsen untuk penanganan sampah yang saat ini menjadi permasalahan yang cukup pelik diberbagai wilayah.

"Yang tidak kalah pentingnya adalah jiwa gotong royong dan keguyub-rukunan warga masyarakat yang masih cukup mengakar di kalangan masyarakat," katanya.

Terkait dengan kesiapan penyelenggaraan, Aji menuturkan bahwa segala sesuatunya dilaksanakan sesuai rencana yang telah ditetapkan. Sehingga pada Sabtu 18 November 2023, Ngayogjazz benar-benar dapat terselenggara dengan baik.

"Penyiapan lokasi, kami menyerahkan kepada panitia lokal untuk dilaksanakan sebaik-baiknya," katanya.

Ia mengatakan, mengingat menurut perkiraan jumlah pengunjung akan membludak, maka diharapkan agar pengunjung untuk tetap menciptakan dan menjaga suasana yang aman, nyaman dan kondusif, meskipun nantinya juga diterjunkan aparat keamanan dari pihak kepolisian, linmas serta warga masyarakat setempat.

"Untuk mengantisipasi berbagai kemungkinan Tim Ngayogjazz juga menyediakan ambulan, damkar, rescue/SAR serta petugas medis. Harapannya semua persoalan dapat tertangani dengan baik," katanya.

Aji menyebutkan gelaran Ngayogjazz #17 kali ini setidaknya akan dimeriahkan oleh sekitar 40 grup musik se nusantara, termasuk diantaranya grup dari berbagai daerah yaitu Purwokerto, Magelang, Pekalongan, Trenggalek, Ponorogo, Malang, Semarang, dan lainnya.

"Bahkan grup musik dari manca negara juga ada yang akan hadir yaitu dari Belanda dan Perancis. Sedangkan artis-artis nasional yang mengkonfirmasi hadir adalah Bintang Indrianto, White Shoes and the Couples Company, Eva Celia, Sirkus Barock, Sinten Remen, Trie Utami, Kevin Yoshua dan lainnya," katanya.(ant/bwo)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Resmi Dilantik jadi Kepala Otorita IKN, Segini Kekayaan Basuki Hadimuljono

Resmi Dilantik jadi Kepala Otorita IKN, Segini Kekayaan Basuki Hadimuljono

Segini kekayaan yang dimiliki oleh Basuki Hadimuljono yang sudah resmi dilantik menjadi Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) hari ini Selasa (5/11/2024)
Kisah Pemain Timnas Filipina Christian Rontini, Menantu Cristian Gonzales Putuskan Mualaf gara-gara Berkarier di Liga 1

Kisah Pemain Timnas Filipina Christian Rontini, Menantu Cristian Gonzales Putuskan Mualaf gara-gara Berkarier di Liga 1

Bek tengah Timnas Filipina, Christian Rontini mempunyai kisah mualaf akibat main di Liga 1, sebelum menjadi menantu legenda Timnas Indonesia, Cristian Gonzales.
Seketika Lemak Rontok Kolesterol Turun, Cukup 15 Menit saat Lapar Lakukan Ini Kata dr Zaidul Akbar, Jangan...

Seketika Lemak Rontok Kolesterol Turun, Cukup 15 Menit saat Lapar Lakukan Ini Kata dr Zaidul Akbar, Jangan...

Ternyata lemak dan kolesterol bisa dengan mudah hilang dengan cara ini, dr Zaidul Akbar ungkap cara agar lemak rontok dan kadar kolesterol tubuh turun drastis.
Pelatih Striker Timnas Indonesia Blak-blakan Bicara Jujur Soal Kualitas Liga 1, Tangan Kanan Shin Tae-yong sampai Bilang Begini

Pelatih Striker Timnas Indonesia Blak-blakan Bicara Jujur Soal Kualitas Liga 1, Tangan Kanan Shin Tae-yong sampai Bilang Begini

Pelatih striker Timnas Indonesia, Yeom Ki-hun memberikan penilaiannya secara jujur soal kualitas Liga 1 yang selama ini dianggap belum terlalu baik.
Takjub, Pelatih Arab Saudi Herve Renard Putuskan Mualaf karena Terinspirasi Perlawanan Palestina kepada Israel, Buktikan Sosok yang Cinta Islam

Takjub, Pelatih Arab Saudi Herve Renard Putuskan Mualaf karena Terinspirasi Perlawanan Palestina kepada Israel, Buktikan Sosok yang Cinta Islam

Pelatih Arab Saudi ini, sosok yang familiar dikalangan pecinta sepak bola karena memiliki rekam digital menarik dalam proses hijrahnya. Herve Renard Patrice ...
Sering Berpuasa Apakah Maag dan Asam Lambung Bisa Kumat? dr Zaidul Akbar Bilang Justru Kalau Curiga…

Sering Berpuasa Apakah Maag dan Asam Lambung Bisa Kumat? dr Zaidul Akbar Bilang Justru Kalau Curiga…

Penyakit maag dan asam lambung sering kambuh, ketika tubuh tidak mendapatkan asupan makanan atau secara sengaja menahan lapar. Namun, bila sering puasa maka...
Trending
Shin Tae-yong Dihujani Kabar Baik Secara Beruntun Jelang Laga Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi, Apa Saja?

Shin Tae-yong Dihujani Kabar Baik Secara Beruntun Jelang Laga Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi, Apa Saja?

Shin Tae-yong dihujani kabar gembira dari Kevin Diks dan Mees Hilgers jelang pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 kontra Jepang dan Arab Saudi
Berharap Disambut Baik Fans Garuda di SUGBK, Suporter Timnas Jepang: Kami Ingin...

Berharap Disambut Baik Fans Garuda di SUGBK, Suporter Timnas Jepang: Kami Ingin...

Timnas Indonesia akan menjamu Jepang pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan kedua tim dijadwalkan saling berhadapan pada Jumat  15 November 2024.
Coach Justin Tegas Sebut Permintaan PSSI Tak Masuk Akal, Minta Timnas Indonesia Ingat Hal Penting Ini dari Skuad Samurai Biru: Pemain Jepang Itu...

Coach Justin Tegas Sebut Permintaan PSSI Tak Masuk Akal, Minta Timnas Indonesia Ingat Hal Penting Ini dari Skuad Samurai Biru: Pemain Jepang Itu...

Coach Justin blak-blakan bilang permintaan PSSI tak masuk akal perihal Timnas Indonesia menang lawan Jepang. Minta berkaca diri dari pemain Samurai Biru yang...
Media Vietnam Sudah Tahu AFC dan FIFA Tak akan Biarkan Striker Ganas Ini Bantu Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026

Media Vietnam Sudah Tahu AFC dan FIFA Tak akan Biarkan Striker Ganas Ini Bantu Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026

Menurut media Vietnam, striker ganas ini tak akan bisa membela Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong untuk lolos ke Piala Dunia 2026 dan AFF 2024, ada apa?
Setelah Kevin Diks, PSSI Langsung Beri Bocoran soal Proses Naturalisasi Calon Striker Timnas Indonesia Selanjutnya: Siapa Dia?

Setelah Kevin Diks, PSSI Langsung Beri Bocoran soal Proses Naturalisasi Calon Striker Timnas Indonesia Selanjutnya: Siapa Dia?

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi angkat bicara terkait proses naturalisasi selanjutnya untuk calon pemain berposisi penyerang Timnas Indonesia.
Shin Tae-yong Akhirnya Putuskan Coret Mees Hilgers dari Timnas Indonesia karena Alami Cedera? Sumardji: Tadi Saya Tanya ke...

Shin Tae-yong Akhirnya Putuskan Coret Mees Hilgers dari Timnas Indonesia karena Alami Cedera? Sumardji: Tadi Saya Tanya ke...

Manajer Timnas Indonesia, Sumardji bicara kemungkinan Mees Hilgers dicoret Shin Tae-yong jelang laga Kualifikasi Piala DUnia 2026 Lwan Jepang dan Arab Saudi.
Top 3 Bola: Striker Brasil Bersedia Dinaturalisasi, Daftar Pemain untuk Piala AFF 2024 Full Liga 1, hingga Jawaban Menohok PSSI kepada DPR

Top 3 Bola: Striker Brasil Bersedia Dinaturalisasi, Daftar Pemain untuk Piala AFF 2024 Full Liga 1, hingga Jawaban Menohok PSSI kepada DPR

Rangkaian tiga berita bola terpopuler di tvOnenews.com sepanjang Senin, 4 November 2024.
Selengkapnya
Viral