“Kita harapkan mereka selalu siap menghadapi tantangan dan tangguh mengahadapi kesulitan dalam pendidikan yang berorientasi kepada peserta didik, dengan atau tanpa teknologi,” kata Santi.
Selanjutnya Apresiasi GTK Inspiratif diberikan kepada GTK yang mampu menstimulasi dan menggerakkan peserta didik dan teman sejawat untuk menjadi pembelajar sepanjang hayat.
“Apresiasi ini kami berikan kepada GTK yang selalu berbagi hasil karya dan cara pandangnya sehingga tercipta lingkungan yang menumbuhkan pengembangan ide dan pengetahuan untuk menciptakan pembelajaran yang berpihak kepada peserta didik,” terang Santi.
Sementara itu, Terima Kasih Guruku adalah kategori baru di mana siswa memberikan informasi tentang bagaimana guru bisa menjadi panutan dan kebanggaan bagi peserta didiknya karena guru tersebut dapat menciptakan proses belajar yang menyenangkan, penuh perhatian, menghargai perbedaan, dan selalu siap membantu peserta didik dalam mengatasi berbagai tantangan belajar, sehingga peserta didik menjadi bersemangat dan senang belajar.
“Ucapan terima kasih peserta didik kepada gurunya ini diekspresikan dalam bentuk foto atau video di instagramnya masing-masing,” jelas Santi.
Para guru dan tenaga kependidikan yang mengikuti Apresiasi GTK Tahun 2023 mengirimkan bukti karya mereka melalui Platform Merdeka Mengajar pada awal Oktober lalu, kemudian mengikuti beberapa proses seleksi hingga pertengahan November 2023. Terdapat 734 penerima penghargaan Apresiasi GTK Tahun 2023 dengan rincian 44 pemenang untuk kategori GTK Inspiratif, 8 pemenang kategori Terima Kasih Guruku, serta 682 pemenang untuk kategori GTK Inovatif dan GTK Dedikatif.
Kemendikbudristek Fasilitasi Guru dan Tenaga Kependidikan untuk Merayakan Merdeka Belajar (Istimewa)
Penghargaan Apresiasi GTK Tahun 2023 diserahkan langsung oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo bersama Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim pada Puncak Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2023 tanggal 25 November lalu.
Kemudian untuk mendongkrak kualitas mengajar pada Guru dan Tenaga Kependidikan, Kemendikbudristek terus mendorong penggunaan Platform Merdeka Mengajar (PMM). Santi mengemukakan bahwa PMM digunakan untuk menunjang implementasi Kurikulum Merdeka.
Load more