Jakarta, tvOnenews.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI sudah merampungkan pembuatan surat suara untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
“Sudah disetujui, berikutnya masuk proses di percetakan,” kata Yulianto saat dihubungi, dikutip Jumat (1/12/2023).
Adapun menurut informasi yang dirilis KPU, surat suara tersebut berukuran 33 x 31 cm.
Pada lembar pertama, desain tersebut dibagi menjadi dua.
Bagian atas adalah desain mirip bendera merah putih yang sedang berkibar.
Pada sebelah kiri bagian atas terdapat logo KPU RI dan sebelah kanan bertuliskan “Pemilu Sarana Integrasi Bangsa”.
Lalu, desain bagian bawah adalah gambar pasangan capres-cawapres yang dipisahkan dalam kotak.
Surat Suara Pilpres 2024 (sumber: KPU RI)
Urutan paslon sesuai nomor urut ditempatkan dari kiri ke kanan.
Adalah Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar paslon nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka paslon nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md paslon nomor urut 3.
Pada kotak paslon, terdapat foto capres-cawapres sampai batas dada.
Anies-Muhaimin memakai kemeja putih dan jas hitam, lalu di bagian dada kiri terdapat logi AMIN sebagai singkatan nama mereka. Keduanya sama-sama memakai peci hitam.
Lalu, Prabowo-Gibran memakai kemeja biru muda sesuai seragam kampanye mereka. Sedangkan Ganjar-Mahfud memakai warna baju berbeda.
Ganjar memakai kemeja hitam dan Mahfud kemeja putih serta peci hitam.
Kemudian, di bagian bawah gambar paslon, terdapat logo partai politik pengusungnya.
Kemudian, pada lembar kedua terdiri dari dua kotak.
Kotak pertama sama dengan desain pada lembar pertama bagian atas. Sedangkan kotak kedua merupakan kolom Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS).
Kolom ini terdiri dari data provinsi, kabupaten/kota, kecamatan/distrik, kelurahan/desa, nomor tempat pemungutan suara, ketua, dan tanda tangan.
Sebagai informasi, pencoblosan Pilpres 2024 akan dilakukan pada 14 Februari 2024.
Saat ini, masa kampanye sedang berjalan yang dimulai pada 28 November 2023 sampai 10 Februari 2024.
Sedangkan debat capres-cawapres akan berlangsung pada 12 Desember 2023, 22 Desember 2023, 7 Januari 2024, 21 Januari 2024, dan 4 Februari 2024. (saa)
Load more