Jakarta, tvOnenews.com - Seusai debat Capres-Cawapres yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU). Polling Capres-Cawapres Ganjar-Mahfud melejit, ketimbang Prabowo dan Anies, di Polling Indonesia Lawyers Club (ILC).
Hasil polling itu diunggah ILC di akun media sosial X, seperti yang dikutip tvOnenews, Minggu (24/12/2023).
Dari pantauan tvOnenews, akun media sosial X ILC mengunggah soal polling pasangan calon (paslon) Capres-Cawapres yang unggul menurut pilihan netizen, setelah debat perdana Capres-Cawapres digelar KPU.
"#PollingILC Anda sudah menyaksikan debat Capres & Cawapres. Dari hasil debat itu, Paslon mana yang Anda anggap paling unggul?" tulis akun X ILC itu.
Kemudian, akun tersebut memberikan tiga pilihan polling, yakni, tiga paslon Capres-Cawapres, seperti Anies-Muhamin, Prabowo-Gibran, dan Ganjar-Mahfud.
Dan hasil dari polling tersebut, posisi Ganjar-Mahfud melejit menjadi peringkat pertama, degan meraup polling 37,8 persen.
Load more