Kudus, Jawa Tengah - Siswa –siswi Sekolah Menengah Pertama Kanisius, Kudus, Jawa Tengah mengikuti lomba menggambar poster antikorupsi.
Selain untuk memperingati Hari Antikorupsi Sedunia, Hakordia (9/12/2021) hari ini, lomba menggambar poster tersebut bertujuan melatih kreatifitas sekaligus menanamkan nilai nilai kejujuran serta mengajarkan budaya anti korupsi sejak dini.
Kegiatan lomba poster tersebut digelar secara terbatas dengan tema anti korupsi di masa pandemi covid-19. Kegiatan lomba poster itu hanya diikuti 18 siswa dan tentunya dengan protokol kesehatan. Dari total sembilan kelas masing-masing mengirimkan dua wakilnya.
Kepala SMP Kanisius Kudus, Herry Christanto mengatakan, lomba poster tersebut digelar terbatas karena masih pandemi covid-19.
“karena masih pandemi covid-19 kami hanya menggelar lomba yang sifatnya individu. tema lomba poster kali ini pendidikan korupsi di masa pandemi,” katanya, Kamis (9/12/2021).
Selain untuk menyambut Hari Antikorupsi Sedunia, lomba menggambar poster bertema anti korupsi ini bertujuan untuk menanamkan dan memberi pemahaman kepada siswa tentang nilai-nilai kejujuran yang menjadi inti dari gerakan anti korupsi di Indonesia.
Dengan lomba yang menyenangkan dan diselipkan nilai nilai pembelajaran anti korupsi diharapkan nantinya siswa mempuyai bekal untuk menjadi generasi anti korupsi kedepannya.
Sementara itu, sejumlah siswa mengungkapkan keikutsertaannya di lomba poster karena sudah menyukai dunia menggambar dan ingin menyuarakan tentang pemberantasan korupsi.
Load more