Banyuwangi, Jawa Timur – Angin kencang melanda Banyuwangi, Jatim. Akibatnya pohon-pohon bertumbangan sehingga menimpa sedikitnya satu rumah warga. Batang pohon yang ambruk juga merusak tiga mobil. Angin kencang itu terjadi pada Selasa (21/12/2021). Tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Rumah yang ambruk milik Yusuf (50), warga Lingkungan Pakis Plampang, Kelurahan Pakis, Kecamatan Banyuwangi. Rumah bertembok asbes ini kondisinya rusak parah. Atapnya hancur setelah tertimpa pohon mangga yang cukup besar. Beruntung, saat kejadian, 9 orang penghuni rumah berhasil menyelamatkan diri.
“Diawali daun yang berjatuhan, seisi rumah akhirnya menyelamatkan diri. Lalu, pohonnya ambruk menimpa atap rumah korban,” kata Mohamad Sarwo Edi, relawan Informasi Komunikasi Bencana RAPI Banyuwangi.
Pohon tumbang juga menimpa tiga mobil di tempat terpisah dan mengakibatkan ketiganya rusak. Tumbangnya pohon nyaris bersamaan. Pertama, mobil yang parkir di halaman Puskesmas Wonosobo, Kecamatan Srono rusak tertimpa pohon trembesi. Kemudian sebuah pick up yang diparkir di tepi jalan rusak tertimpa pohon. Kaca depan mobil tersebut retak. Lalu, sebuah mobil yang melaju di Jalan Raya Jember, Desa Labanasem, Kecamatan Kabat juga tertimpa pohon trembesi sehingga bagian depannya rusak.
"Pengemudi dan penumpangnya selamat,” kata Rujul Ulum relawan lainnya.
Kasi Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banyuwangi Ponirin, membenarkan terjadinya pohon tumbang di sejumlah titik. Pejabat ini mengaku masih terus menunggu laporan petugas di lapangan karena angin kencang melanda seluruh wilayah Banyuwangi.
"Laporan sementara, ada 11 titik pohon tumbang,” tegasnya.
Load more