LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Aktivitas penghuni ruang digital semakin hari semakin beragam. Dari mulai membuat karya seni hingga karya akademis, juga berbisnis dan belajar di ruangan kelas yang semakin seru dan menantang.
Sumber :
  • Istimewa

Jadilah Manusia Digital yang Beretika dengan Tidak Asal Unduh Karya Orang Lain

Aktivitas penghuni ruang digital semakin hari semakin beragam. Dari mulai membuat karya seni hingga karya akademis, juga berbisnis dan belajar di ruangan kelas yang semakin seru dan menantang.

Sabtu, 4 Mei 2024 - 20:54 WIB

tvOnenews.com - Aktivitas penghuni ruang digital semakin hari semakin beragam. Dari mulai membuat karya seni hingga karya akademis, juga berbisnis dan belajar di ruangan kelas yang semakin seru dan menantang. Itu dimungkinkan, salah satunya karena dibantu perangkat digital yang membuat semua aktivitas jadi makin mudah dan cepat. 

”Tapi, jangan lalai ketika mengunduh konten, kita tidak boleh gegabah dengan asal unduh. Ada hak cipta orang lain yang mesti dihormati,” ujar dosen UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta Waryani Fajar Riyanto saat tampil dalam diskusi webinar literasi digital yang dihelat Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) bekerja sama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Timur di Kota Pasuruan, Sabtu (4/5).

Webinar untuk segmen pendidikan bertema ”Pahami Hak Cipta Konten Digital” tersebut berlangsung semarak. Diikuti oleh ratusan siswa dan guru dari sejumlah sekolah di Kota Pasuruan, yang menggelar nobar dengan Zoom Meeting di sekolah masing-masing. Di antaranya, SMPN 2 Gempol, SMPN 2 dan SMPN 3 Beji, SMPN Grati Pasuruan, SMPN 3 Nguling, SMPN 3 Gondang Wetan, SMPN 1 Kraton dan SMP At-Tibyan, Gempol.

Melanjutkan paparannya, Waryani Fajar Riyanto mencontohkan, ketika menggarap tugas sekolah terkadang kita mengambil bahan dengan mengunduh karya orang lain. Waryani mengingatkan untuk tidak asal comot. Pastikan melakukan verifikasi, juga mencantumkan sumber data dan artikel yang kita pakai dari karya orang lain.  

Baca Juga :

”Kalau terjadi plagiasi, UU Hak Cipta serta UU Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) bisa menjerat kita dengan ancaman hukuman nyata yang serius. Kuncinya, gunakan kecakapan digital dalam memverifikasi karya orang lain. Selain agar aman, juga agar jejak digital kita tidak tercoreng negatif karena ceroboh mengundung karya orang tanpa permisi,” urai Waryani.

Dari sudut pandang keamanan digital, influencer Azmy Zen sekali lagi mengingatkan para siswa untuk memastikan verifikasi data dilakukan. Pastikan sumber yang dikutip itu otentik asalnya. Kalau tugas belajar sudah jadi, lanjut Azmy, biasakan mencantumkan water mark dalam karya agar lebih terlindungi dari ancaman plagiasi. 

”Kalau perlu, daftarkan soft copy karya kita ke Dirjen Hak Kekayaan Inteletual (HAKI) Kemenkumham. Googling saja prosedurnya, bagaimana hal itu mudah dan aman buat karya kita serta baik juga bagi pengguna karya kita,” tambah Azmy Zen, dalam webinar yang dipandu moderator Joan Permana. 

Sementara, Kepala Bidang Pembinaan Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Kota Pasuruan Mochammad Syafi’i menyebut ihwal pentingnya bersikap bijak saat kita mengunduh karya orang lain. Jelasnya, etika dan tata krama dalam mengunduh karya mesti dipatuhi.  

Kenapa? Menurut Syafi’i, meskipun berinteraksi di ruang digital, kita tetap manusia digital yang berketuhanan. Sehingga, kita mesti menjaga kejujuran saat mengambil karya orang lain. Kalau kejujuran itu dijaga, kita bisa memanfaatkan teknologi sebagai anugerah, sekaligus memanfaatkannya secara positif. 

”Dengan begitu, kita bisa mengatur teknologi untuk kepentingan dan keluhuran budi kita sebagai manusia bermartabat. Jangan mau jadi korban kemajuan teknologi yang merusak kehidupan kita di masa datang,” pesan Mochamad Syafi’i.

Untuk diketahui, gelaran webinar di Kota Pasuruan ini merupakan bagian dari program Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD). GNLD digelar sebagai salah satu upaya untuk mempercepat transformasi digital di sektor pendidikan hingga kelompok masyarakat menuju Indonesia yang #MakinCakapDigital. 

Hingga akhir 2023, tercatat sebanyak 24,6 juta orang telah mengikuti program peningkatan literasi digital yang dimulai sejak 2017. Kegiatan ini diharapkan mampu menaikkan tingkat literasi digital 50 juta masyarakat Indonesia sampai dengan akhir 2024.

Tahun ini, program #literasidigitalkominfo mulai bergulir pada Februari 2024. Berkolaborasi dengan Siber Kreasi dan 142 mitra jejaring seperti akademisi, perusahaan teknologi, serta organisasi masyarakat sipil, program ini membidik segmen pendidikan dan segmen kelompok masyarakat sebagai peserta.(chm)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Ketika Tidak Hafal Doa Qunut, Apakah Boleh Baca Rabbana Atina Fiddunya Waktu Shalat Subuh? Tegas Buya Yahya Hukumnya dalam...

Ketika Tidak Hafal Doa Qunut, Apakah Boleh Baca Rabbana Atina Fiddunya Waktu Shalat Subuh? Tegas Buya Yahya Hukumnya dalam...

Mengingat membaca doa dalam shalat memang sangat dianjurkan dalam Islam. Salah satunya, membaca doa qunut saat shalat subuh. Simak penjelasan Buya Yahya kalau..
Tanpa Ada Firasat, Isak Tangis Ibu AKP Ulil Ryanto Anshar Korban Insiden Polisi Tembak Polisi di Mapolres Solok Selatan Sumbar Pecah di Rumah Duka

Tanpa Ada Firasat, Isak Tangis Ibu AKP Ulil Ryanto Anshar Korban Insiden Polisi Tembak Polisi di Mapolres Solok Selatan Sumbar Pecah di Rumah Duka

Tanpa ada firasat apa-apa, isak tangis ibu AKP Ulil Ryanto Anshar korban insiden polisi tembak polisi di Mapolres Solok Selatan Sumbar pecah di rumah duka. 
Shin Tae-yong Ketambahan 3 Pemain Abroad Lagi, Ini Daftar Sementara 25 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024

Shin Tae-yong Ketambahan 3 Pemain Abroad Lagi, Ini Daftar Sementara 25 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024

Timnas Indonesia kembali mendapatkan amunisi tambahan usai tiga pemain abroad ini dikabarkan masuk skuad sementara untuk Piala AFF 2024.
'Pisang Termahal di Dunia', Dibeli Seharga Rp98 Miliar, Ini Sosok Pembelinya yang Buat Banyak Orang Melongo: Akan Saya Makan!

'Pisang Termahal di Dunia', Dibeli Seharga Rp98 Miliar, Ini Sosok Pembelinya yang Buat Banyak Orang Melongo: Akan Saya Makan!

Pembeli langsung bersumpah memakan pisang termahal di dunia tersebut.
Pemerintah Indonesia Segera Realisasikan Investasi Rp8,5 Miliar dari Inggris

Pemerintah Indonesia Segera Realisasikan Investasi Rp8,5 Miliar dari Inggris

Pemerintah Indonesia akan merealisasikan komitmen 10 perusahaan asal Inggris senilai Rp8,5 miliar untuk berinvestasi di Tanah Air yang diraih Presiden Prabowo
Sudah Berkirim Surat ke FIFA, Vietnam Daftarkan Striker Naturalisasi Brasil Seharga Rp8,69 Miliar demi Singkirkan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sudah Berkirim Surat ke FIFA, Vietnam Daftarkan Striker Naturalisasi Brasil Seharga Rp8,69 Miliar demi Singkirkan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) telah resmi berkirim surat ke FIFA untuk meminta konfirmasi agar striker naturalisasi asal Brasil bisa memperkuat Golden Star di Piala AFF 2024.
Trending
Pilu, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi Ternyata Bakal Nikahi Kekasih Tahun Depan, Namun Nasib Berkata Lain…

Pilu, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi Ternyata Bakal Nikahi Kekasih Tahun Depan, Namun Nasib Berkata Lain…

Terungkap AKP Ulil Ryanto Anshar yang jadi korban polisi tembak polisi di Solok Selatan, Sumbar berencana untuk menikahi kekasihnya di tahun depan. Sayangnya..
Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Ustaz Maulana menganjurkan saat punya utang menggunung dan rezeki masih seret bisa rutin membaca surat dalam Al Quran selain rajin mengerjakan shalat Dhuha.
Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Instansi Polri kembali menyulut perhatian publik usai dua anggotanya kbali terlibat aksi saling tembak menembak di lingkungan Polres Solok Selatan, Sumatera Barat.
Media Vietnam Tiba-Tiba Sebut FIFA Terima Usulan Larangan Timnas Indonesia Lakukan Naturalisasi Pemain, Iri dengan Skuad Shin Tae-yong?

Media Vietnam Tiba-Tiba Sebut FIFA Terima Usulan Larangan Timnas Indonesia Lakukan Naturalisasi Pemain, Iri dengan Skuad Shin Tae-yong?

Media Vietnam tiba-tiba menyebut FIFA telah menerima usulan larangan Timnas Indonesia untuk melakukan naturalisasi pemain untuk skuad asuhan pelatih Shin Tae-yong. Kok bisa?
Ternyata Bukan Masjid, Shalat Qabliyah Subuh agar Raih Pahala Melebihi Seisi Dunia Kata Ustaz Adi Hidayat di Sini

Ternyata Bukan Masjid, Shalat Qabliyah Subuh agar Raih Pahala Melebihi Seisi Dunia Kata Ustaz Adi Hidayat di Sini

Keutamaan besar shalat qabliyah Subuh datangkan pahala dan kebaikan lebih dari dunia seisinya. Ustaz Adi Hidayat (UAH) membagikan tempat terbaik pelaksanaannya.
Masih Ingat Phyadeth Rotha? Gadis Cantik Asal Kamboja yang Pernah ‘Digoda’ Marselino Ferdinan di SEA Games 2022, Begini Kabarnya Sekarang

Masih Ingat Phyadeth Rotha? Gadis Cantik Asal Kamboja yang Pernah ‘Digoda’ Marselino Ferdinan di SEA Games 2022, Begini Kabarnya Sekarang

Kabar terbaru Phyadeth Rotha, gadis cantik asal Kamboja yang pernah 'digoda' pemain andalan Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan di SEA Games 2022 lalu.
4 Alasan Kuat Timnas Indonesia Bisa Juara Piala AFF 2024, Nomor 2 Bikin Malaysia hingga Vietnam Ketar-ketir

4 Alasan Kuat Timnas Indonesia Bisa Juara Piala AFF 2024, Nomor 2 Bikin Malaysia hingga Vietnam Ketar-ketir

4 alasan kuat ini membuat Timnas Indonesia memiliki peluang besar untuk menjadi juara Piala AFF 2024, yang akan dimulai pada Desember mendatang.
Selengkapnya
Viral