LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Sebagai puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) akan kembali menyelenggarakan Digiland 2024.
Sumber :
  • PT. Telkom Indonesia

Antusiasme Tinggi, Lebih dari 4.000 Tiket Flash Sale dan Early Bird Sold Out dalam Sehari Pendaftaran Digiland Run

Sebagai puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) akan kembali menyelenggarakan Digiland 2024.

Selasa, 11 Juni 2024 - 14:23 WIB

tvOnenews.com - Sebagai puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) akan kembali menyelenggarakan Digiland 2024. Tahun ini, Digiland akan diselenggarakan di Jakarta tepatnya di Tennis Indoor Senayan dan Plaza Barat Gelora Bung Karno (GBK) pada tanggal 27 dan 28 Juli 2024. Mengusung tema “Elevating Your Future”, Digiland 2024 menghadirkan beberapa rangkaian acara, di antaranya festival musik, konferensi dengan berbagai topik yang inspiratif dan edukatif, serta bazaar UMKM.

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, tahun ini Digiland 5menghadirkan rangkaian acara, yaitu Digiland Run 2024. Perayaan Digiland tahun ini menjadi lebih spesial dengan adanya satu kegiatan baru, yakni Digiland Run yang akan digelar pada 28 Juli mendatang di Plaza Barat Senayan. Menggandeng Daniel Mananta, Melanie Putria, dan Yura Yunita sebagai brand ambassador, Digiland Run 2024 terdiri dari tiga kategori lomba, yakni 5K, 10K, dan 21K (Half Marathon). 

Digiland Run 2024 juga bekerja sama dengan D&D Sport sebagai race organizer dan akan menyajikan berbagai unsur teknologi digital dalam momen olahraga lari. Direktur Utama Telkom, Ririek Adriansyah pada kesempatan press conference Digiland 2024 mengatakan, “Digiland 2024 merupakan momentum Telkom dalam memaknai hari lahir ke-59 tahun sekaligus bentuk persembahan kami bagi masyarakat. 

Dengan tema Elevating Your Future, TelkomGroup meyakini bahwa melalui pemanfaatan teknologi digital, digitalisasi akan menjadi sesuatu yang sangat bermanfaat, bahkan membuat negara kita bisa melakukan leapfrog untuk setara dengan negara lainnya. Tahun ini, event Digiland 2024 menjadi lebih spesial karena adanya Digiland Run yang akan diselenggarakan untuk pertama kali kalinya. Lewat Digiland Run, Telkom berharap dapat membantu masyarakat menjaga kesehatan dan menjadi sarana edukasi khususnya untuk olahraga lari.”

Baca Juga :

Pada momen yang sama, SVP Corporate Communication & Investor Relation Telkom, Ahmad Reza menambahkan, “Digiland Run 2024 disambut dengan sangat antusias, di mana sebanyak lebih dari 1.000 tiket flash sale dan 3.000 tiket early bird telah terjual pada hari pertama. Registrasi Digiland Run 2024 masih dibuka hingga tanggal 23 Juli 2024 mendatang. Kami menargetkan sebanyak 10 ribu peserta dapat meramailan event Digiland Run ini.”

Tiket yang ditawarkan bervariasi mulai dari Rp390 ribu untuk kategori 5K, Rp490 ribu untuk kategori 10 K, dan Rp590 ribu untuk kategori Half Marathon. Terdapat juga diskon menarik hingga 50% di awal masa pendaftaran yang kini sedang berlangsung hingga tanggal 12 Juni 2024. 

Daniel Mananta dan Melanie Putria selaku Brand Ambassador Digiland Run 2024 yang turut hadir pada acara Press Conference Digiland 2024 turut menambahkan “Lari sudah menjadi hobi dan bagian dari hidup kami. Sebagai Brand Ambassador Digiland Run 2024, kami ingin menyebarluaskan berbagai hal positif yang kami dapatkan dari lari, seperti badan yang sehat, mental yang sehat, energi positif, dan temanteman baru. Hal terpenting yang kami dapatkan dari aktivitas lari adalah kami merasakan berbagai kebahagiaan,” ujar Melanie Putria. 

“Bukan hanya untuk kesehatan agar tetap terus fit, lari juga dapat memicu rasa bangga. Karena dengan berlari, kami juga turut merasakan rasa kemenangan kecil. Selain itu, dalam Digiland Run, kita juga mendapatkan hal-hal lain seperti entertainment yang dapat dinikmati oleh peserta lari setelah event Digiland Run 2024 ini,” tambah Daniel. 

Selain Digiland Run, perayaan Digiland 2024 turut dimeriahkan dengan berbagai acara seperti tahuntahun sebelumnya, yang terdiri dari Digiland Conference, Music Festival, Digital Land, Sustainability Land, serta Pasar Rakyat dan UMKM. Tahun ini, Digiland Conference yang akan dilaksanakan pada 27 Juli 2024 di Tennis Indoor Senayan, mengusung tema utama “Rising Above The Uncertainties”.

Sebagai puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) akan kembali menyelenggarakan Digiland 2024.

Melalui tema tersebut, Telkom memberikan semangat kepada generasi muda untuk tidak takut menghadapi situasi yang terjadi karena generasi muda dapat belajar dan memperlengkapi diri untuk menghadapi situasi yang terjadi, baik saat ini maupun masa depan karena terjadinya perubahan tidak bisa dihindari. 

Digiland Conference akan terbagi dalam enam sesi antara lain, Elevating Your Future, Elevating Your Enterprise, Elevating Your Business, dan Elevating Your Passion. Beberapa narasumber inspiratif dan mumpuni yang akan memberikan insight pada Digiland Conference, di antaranya Cinta Laura, Denny Sumargo, Chelsea Islan, Angga Sasongko, Mira Lesmana, dan narasumber inspiratif lainnya. Konferensi ini juga turut menghadirkan sesi podcast dengan narasumber utama, Podcast Agak Laen. 

Selanjutnya untuk Music Festival, berbagai artis nasional seperti David Bayu, The Changcuters, Saykoji, Yura Yunita, Marion Jola, Nassar, dan Sal Priadi juga turut memeriahkan Digiland 2024 pada 27-28 Juli 2024 mendatang di Istora Senayan. Lebih dari 50 tenant Pasar Rakyat dan UMKM Binaan Telkom juga akan dihadirkan sebagai wujud dukungan Telkom terhadap para fondasi perekonomian digital Indonesia. 

Kunjungi media sosial @digilandid untuk informasi lebih lanjut dan segera dapatkan tiketnya di https://digiland.telkom.co.id untuk bergabung dalam kemeriahan Digiland 2024.(chm)

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Sebelum AKP Ulil Tewas Ditembak Polisi, Izin ke Ibu untuk Keluar Polisi, Sang Ibu Bongkar Isi Percakapannya

Sebelum AKP Ulil Tewas Ditembak Polisi, Izin ke Ibu untuk Keluar Polisi, Sang Ibu Bongkar Isi Percakapannya

Kabar polisi tembak polisi di Solok Selatan, Sumatera Barat (Sumbar), begitu menggerkan publik. Pasalnya, kejadian ini bukan pertama kali terjadi di Indonesia.
Pengurus PSSI Akui Ada Pemain Keturunan yang Disesalkan Batal Dinaturalisasi untuk Bela Timnas Indonesia, Siapa Dia?

Pengurus PSSI Akui Ada Pemain Keturunan yang Disesalkan Batal Dinaturalisasi untuk Bela Timnas Indonesia, Siapa Dia?

Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga ada pemain keturunan yang cukup disesalkan gagal dinaturalisasi untuk memperkuat Timnas Indonesia, siapa sosok tersebut?
Kembangkan Desa Wisata Berkeselamatan, Jasa Raharja Luncurkan Program Beta-JR di Desa Karangrejek

Kembangkan Desa Wisata Berkeselamatan, Jasa Raharja Luncurkan Program Beta-JR di Desa Karangrejek

Jasa Raharja meluncurkan program inovatif “Bakti Talenta Jasa Raharja” (Beta-JR), di Dukuh Karangrejek, Desa Karangrejek, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. 
Menkeu Sri MulSebut Anggaran Kesehatan Sudah Cair hingga Rp147,1 Triliun, Ini Rincian Alokasinya

Menkeu Sri MulSebut Anggaran Kesehatan Sudah Cair hingga Rp147,1 Triliun, Ini Rincian Alokasinya

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani menyampaikan bahwa realisasi anggaran sebesar Rp147,1 triliun itu dikelola untuk mendukung pembangunan sumber daya manusia
Marselino Ferdinan Saingi Takumi Minamino hingga Son Heung-min, Bintang Timnas Indonesia Itu Masuk Nominasi 10 Gol Terbaik 

Marselino Ferdinan Saingi Takumi Minamino hingga Son Heung-min, Bintang Timnas Indonesia Itu Masuk Nominasi 10 Gol Terbaik 

Bintang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan menyaingi Takumi Minamino hingga Son Heung-min setelah namanya masuk dalam daftar nominasi 10 gol terbaik di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Dia Kembali! Sempat Absen Bela Timnas Indonesia Karena Cedera, Akhirnya Mees Hilgers Muncul di Latihan FC Twente

Dia Kembali! Sempat Absen Bela Timnas Indonesia Karena Cedera, Akhirnya Mees Hilgers Muncul di Latihan FC Twente

Pemain Timnas Indonesia yang sempat absen di Kualifikasi Piala Dunia 2026 akibat cedera, Mees Hilgers akhirnya muncul dan sudah terlihat ikut Latihan FC Twente.
Trending
Lupakan Kemenangan atas Arab Saudi, Media Belanda Beri Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia pada Maret 2025

Lupakan Kemenangan atas Arab Saudi, Media Belanda Beri Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Hadapi Australia pada Maret 2025

Jelang hadapi Australia di lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia pada Maret 2025 mendatang, media Belanda sampaikan kabar buruk untuk Timnas Indonesia.
Bung Towel Sebut Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf hingga Singgung soal Krisis Kepercayaan

Bung Towel Sebut Jay Idzes Kumpulkan Pemain Tanpa Staf hingga Singgung soal Krisis Kepercayaan

Timnas Indonesia berhasil menaklukan Arab Saudi 2-0 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (19/11/2024). 
Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Tanpa Shin Tae-yong, Jay Idzes Sampai Bilang Begini di Ruang Ganti Jelang Laga Kontra Arab Saudi, Kapten Timnas Indonesia: Ingat Untuk Siapa Kalian Bermain

Suasana ruang ganti Timnas Indonesia penuh semangat setelah Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes menyampaikan hal ini meskit tanpa Shin Tae-yong. Jay Idzes bilang
3 Legenda Sepak Bola Dunia Turun Gunung Kunjungi Indonesia Usai Laga Timnas Indonesia Kontra Arab Saudi, FIFA Sampai Beri Arahan Untuk...

3 Legenda Sepak Bola Dunia Turun Gunung Kunjungi Indonesia Usai Laga Timnas Indonesia Kontra Arab Saudi, FIFA Sampai Beri Arahan Untuk...

3 Legenda sepak bola dunia kunjungi Indonesia usai laga Timnas Indonesia kontra Arab Saudi. Dennis Wise dari Chelsea, Eric Abidal dari Barcelona, legenda Italia
Bawa-bawa Asnawi Mangkualam, Coach Justin Tegas Tak Restui Keinginan Rizky Ridho untuk Main di Liga Thailand: Lu Kalau Bisa Jangan...

Bawa-bawa Asnawi Mangkualam, Coach Justin Tegas Tak Restui Keinginan Rizky Ridho untuk Main di Liga Thailand: Lu Kalau Bisa Jangan...

Coach Justin nyatakan ketidaksetujuannya pada Rizky Ridho yang ingin berkarier di Liga Thailand. Singgung performa menurun Asnawi Mangkualam yang melempem.
Tak Perlu Dinaturalisasi, 3 Diaspora Ini Layak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Buat Piala AFF 2024

Tak Perlu Dinaturalisasi, 3 Diaspora Ini Layak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Buat Piala AFF 2024

Tampil di luar negeri dan tak perlu lagi dinaturalisasi, para diaspora ini layak dipanggil Shin Tae-yong untuk perkuat Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2024.
Anak Kesayangan Jose Mourinho Tunda Tawaran Naturalisasi Timnas Indonesia, Pilih Tunggu Dipanggil Belanda Meski Sulit

Anak Kesayangan Jose Mourinho Tunda Tawaran Naturalisasi Timnas Indonesia, Pilih Tunggu Dipanggil Belanda Meski Sulit

Punya garis darah keturunan Indonesia membuat Jayden Oosterwolde menjadi sorotan untuk bergabung membela Timnas Indonesia
Selengkapnya
Viral