Bupati Kotim juga tidak lupa mengapresiasi kepada para orang tua yang membawa anak-anak mengikuti sunat massal, karena merupakan langkah yang sangat baik dalam mendidik dan menjaga kesehatan anak-anak.
Bupati Kotim menyampaikan melalui acara ini, anak-anak kita mudah-mudahan dapat tumbuh menjadi generasi yang sehat, kuat, dan berakhlak mulia, harapnya.
"Kepada anak-anak yang akan menjalani sunat semoga kalian tetap kuat dan tabah. jangan takut atau khawatir, karena kalian berada di tangan yang tepat," kata Halikinnor kepada anak-anak ikut sunatan massal.
Sementara untuk tenaga medis yang bertugas ada adalah orang-orang yang profesional dan berpengalaman dalam bidangnya, yang terdiri dari 2 orang dokter, 67 orang perawat, 3 apoteker, dan 7 orang timkes lainnya.(chm)
Load more