LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Kemendikbudristek melalui Balai Pembiayaan Pendidikan Tinggi (BPPT), Puslapdik menyelenggarakan Pembekalan Kepulangan Program Beasiswa Darmasiswa RI Tahun Akademik 2023/2024 di Jakarta, Kamis (27/6).
Sumber :
  • Humas Kemendikbudristek

Kemendikbudristek Lepas 281 Mahasiswa Internasional Program Darmasiswa RI 2023/2024

Kemendikbudristek melalui Balai Pembiayaan Pendidikan Tinggi (BPPT), Puslapdik menyelenggarakan Pembekalan Kepulangan Program Beasiswa Darmasiswa RI Tahun Akademik 2023/2024 di Jakarta, Kamis (27/6).

Jumat, 28 Juni 2024 - 15:39 WIB

tvOnenews.com - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Balai Pembiayaan Pendidikan Tinggi (BPPT), Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan (Puslapdik) menyelenggarakan Pembekalan Kepulangan Program Beasiswa Darmasiswa RI Tahun Akademik 2023/2024 di Jakarta, Kamis (27/6).

Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek, Suharti, mengucapkan selamat kepada 281 mahasiswa Darmasiswa RI dari 67 negara yang melaksanakan studi pada 63 lembaga perguruan tinggi di Indonesia selama hampir 10 bulan. 

Program Darmasiswa merupakan program beasiswa non gelar yang ditawarkan oleh Pemerintah Indonesia kepada warga negara asing dari negara-negara yang memiliki hubungan diplomatik dengan Indonesia. Program ini memberikan kesempatan kepada mahasiswa internasional untuk belajar Bahasa Indonesia, seni, musik, kerajinan, dan subjek-subjek spesifik lainnya di berbagai institusi pendidikan tinggi di Indonesia.

Tidak hanya memberikan kesempatan untuk belajar, program ini juga menjadi sarana untuk membangun hubungan persahabatan dan pengertian antarbangsa. Melalui Darmasiswa, peserta dapat memanfaatkan kesempatan yang diberikan untuk mendapatkan pengetahuan yang lebih tentang negara Indonesia melalui first-hand experience, berkumpul, dan berbaur dengan masyarakat untuk belajar tentang Indonesia.

Baca Juga :

Suharti berpesan kepada para alumni untuk terus menjaga keberlanjutan dampak baik dari program ini. “Jagalah komunikasi dengan teman-teman yang kalian temui selama program. Pastikan untuk bergabung dan berpartisipasi dengan komunitas alumni. Perkuat jaringan dan dampak positif dari apa yang sudah kita lakukan. Jangan lupa ikut mempromosikan pengetahuan dan seni budaya Indonesia. Tak kalah penting, dukunglah dan ikut serta dalam kegiatan dan gerakan yang mendorong perdamaian dan kerja sama internasional,” ucapnya.

Pada kesempatan yang sama, Koordinator Fungsi Masyarakat Indonesia di Luar Negeri dan Dialog Lintas Agama, Kementerian Luar Negeri, Ghofar Ismail, berpesan untuk membawa dan menyampaikan berbagai hal positif dari Indonesia kepada kerabat di negara asal. 

“Program ini adalah permulaan. Setelah mengenal bahasa dan budaya Indonesia, ke depannya, kalian akan menjadi agen penghubung Indonesia dengan negara masing-masing dalam berbagai bidang. Gunakan pengalaman yang didapatkan di sini untuk terus membangun hubungan bilateral antara Indonesia dengan negara Anda,” ujar Ghofar.

Kemendikbudristek melalui Balai Pembiayaan Pendidikan Tinggi (BPPT), Puslapdik menyelenggarakan Pembekalan Kepulangan Program Beasiswa Darmasiswa RI Tahun Akademik 2023/2024 di Jakarta, Kamis (27/6).

Kepala Balai Pembiayaan Pendidikan Tinggi, Anton Rahmadi, menyampaikan apresiasi kepada lembaga perguruan tinggi atas kerja sama dan dukungannya untuk program ini. “Dalam menjalankan program ini, kami selalu berkomunikasi dengan pihak perguruan tinggi untuk melakukan monitoring evaluasi. Berbagai kendala yang terjadi, kita hadapi bersama sampai terselesaikan dengan baik,” ucap Anton.

Rangkaian kegiatan ini meliputi berbagai penampilan pentas seni seperti Tari Pendet, Rampak Kendang, dan Randai; paparan terkait program Darmasiswa untuk memberikan pemahaman mendalam tentang capaian dan dampak dari program yang telah diikuti; pembekalan kepulangan untuk memberikan panduan lengkap mengenai prosedur kepulangan, administrasi, dan langkah-langkah yang harus diambil setelah kembali ke negara asal; serta strategi untuk mempromosikan bahasa dan budaya Indonesia di negara masing-masing.(chm)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Shin Tae-yong Bisa Bernapas Lega, Maarten Paes Berikan Kabar Bahagia Jelang Timnas Indonesia Berangkat ke Bahrain

Shin Tae-yong Bisa Bernapas Lega, Maarten Paes Berikan Kabar Bahagia Jelang Timnas Indonesia Berangkat ke Bahrain

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menerima kabar membahagiakan dari Maarten Paes menjelang keberangkatan ke Bahrain pada Sabtu (5/10/2024) malam ini.
Alasan Ayah Jual Anaknya yang Masih di Tangerang, Anak Diserahkan di Pinggir Kali

Alasan Ayah Jual Anaknya yang Masih di Tangerang, Anak Diserahkan di Pinggir Kali

Kasus ayah jual anak di tangerang terungkap setelah polisi menerima laporan dari RD selaku ibu kandung korban. RD melapor ke polisi setelah mengetahui ayah jual anak tangerang oleh pelaku, RA (36).
KPAI Kecam Tindakan Istri Pimpinan Pesantren Siram Santri dengan Iar Cabai Sebagai Hukuman

KPAI Kecam Tindakan Istri Pimpinan Pesantren Siram Santri dengan Iar Cabai Sebagai Hukuman

Kasus istri pimpinan pesantren siram santri dengan air cabai jadi perhatian publik. Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) yang mengecam keras aksi kekerasan
Lolly Sangat Bucin ke Vadel Badjideh, Tak Disangka Paranormal ini Bilang Kalau Vadel Ada ‘Sesuatu’, Katanya…

Lolly Sangat Bucin ke Vadel Badjideh, Tak Disangka Paranormal ini Bilang Kalau Vadel Ada ‘Sesuatu’, Katanya…

Paranormal mencoba menerawang kisah cinta anak Nikita Mirzani, Laura Meizani alias Lolly dengan kekasihnya, Vadel Badjideh. Seperti apa? Simak artikelnya..
Jenazah Stafsus BPIP Romo Benny Susetyo Bakal Dimakamkan di TPU Sukun Malang

Jenazah Stafsus BPIP Romo Benny Susetyo Bakal Dimakamkan di TPU Sukun Malang

Jenazah Staf Khusus Dewan Pengarah Badan Pembina Ideologi Pancasila (BPIP) Antonius Benny Susetyo atau Romo Benny akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Sukun, Kota Malang, Jawa Timur.
Pelatih Timnas China Ikut-ikutan Singgung Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Katanya Pasukan Shin Tae-yong Itu Tidak Bisa...

Pelatih Timnas China Ikut-ikutan Singgung Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Katanya Pasukan Shin Tae-yong Itu Tidak Bisa...

Pelatih Timnas China, Branko Ivankovic tiba-tiba menyinggung pemain naturalisasi Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong.
Trending
Ibu Kandung Betrand Peto Tak Kuasa Menahan Tangis Saat Ruben Onsu Bicara soal Onyo yang Selama Ini…

Ibu Kandung Betrand Peto Tak Kuasa Menahan Tangis Saat Ruben Onsu Bicara soal Onyo yang Selama Ini…

Ibu kandung Betrand Peto menangis saat Ruben Onsu mengungkapkan perjuangan mendidik dan membesarkan Onyo selama ini. Baca kisah haru penuh makna selengkapnya.
Satu Stadion Langsung Hening Saat Megawati Hangestri Menggila di Laga Lawan GS Caltex, Megatron Beri Pembalasan Untuk Red Sparks dengan Melakukan...

Satu Stadion Langsung Hening Saat Megawati Hangestri Menggila di Laga Lawan GS Caltex, Megatron Beri Pembalasan Untuk Red Sparks dengan Melakukan...

Megawati Hangestri sempat mencuri perhatian pecinta voli Korea Selatan usai dirinya tampil impresif bersama Red Sparks. Megatron berhasil taklukan GS Caltex dan
Media China Diolok-olok Suporter Timnas China Usai Dorong CFA Laporkan Timnas Indonesia ke AFC Agar Kalah WO 0-3

Media China Diolok-olok Suporter Timnas China Usai Dorong CFA Laporkan Timnas Indonesia ke AFC Agar Kalah WO 0-3

Media China, 163.com, malah kena hujatan suporter sendiri usai membuat laporan terkait Timnas Indonesia bisa kalah WO di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
FIFA Tiba-Tiba Bahas Striker Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Mau Bikin China Trauma?

FIFA Tiba-Tiba Bahas Striker Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Mau Bikin China Trauma?

FIFA mendadak bahas striker legendaris Timnas Indonesia menjelang laga kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Bahrain dan China pada bulan Oktober 2024 ini.
Tak Usah Lagi Harapkan Emil Audero, Timnas Indonesia Bisa Dekati Kiper Klub Liga Belgia Ini Jika Ingin Mencari Pelapis Sepadan bagi Maarten Paes

Tak Usah Lagi Harapkan Emil Audero, Timnas Indonesia Bisa Dekati Kiper Klub Liga Belgia Ini Jika Ingin Mencari Pelapis Sepadan bagi Maarten Paes

Daripada terus menunggu ketidakpastian dari Emil Audero, Timnas Indonesia sebaiknya mulai mendekati kiper muda Belanda sebagai pelapis sepadan Maarten Paes.
Jadi Pemain Keturunan Timnas Indonesia Berdarah Aceh Dimayoritasi Islam, Calvin Verdonk Ternyata Menganut Agama...

Jadi Pemain Keturunan Timnas Indonesia Berdarah Aceh Dimayoritasi Islam, Calvin Verdonk Ternyata Menganut Agama...

Menilik fakta agama pemain keturunan Timnas Indonesia, Calvin Verdonk masih menyimpan rahasia yang belum terungkap sampai saat ini meski Calvin berdarah Aceh.
Media China Soroti Ketangguhan Lini Tengah Timnas Indonesia: Hampir Semua Gelandang Adalah Pemain Naturalisasi!

Media China Soroti Ketangguhan Lini Tengah Timnas Indonesia: Hampir Semua Gelandang Adalah Pemain Naturalisasi!

China dijadwalkan bakal berhadapan dengan menghadapi Australia yang berlanjut melakoni laga kontra Timnas Indonesia dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Selengkapnya