LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ketua BAZNAS RI, Prof. Dr. KH. Noor Achmad, MA., memaparkan makna 'fi sabilillah' dalam istilah asnaf atau golongan yang berhak menerima zakat pada acara Muzakarah Zakat Nasional (MZN) ke-2 2024.
Sumber :
  • BAZNAS RI

Hadiri MZN di Malaysia, Ketua BAZNAS RI Paparkan Makna Fi Sabilillah dalam Asnaf Zakat

Ketua BAZNAS RI, Prof. Dr. KH. Noor Achmad, MA., memaparkan makna 'fi sabilillah' dalam istilah asnaf atau golongan yang berhak menerima zakat pada acara Muzakarah Zakat Nasional (MZN) ke-2 2024. 

Rabu, 3 Juli 2024 - 10:23 WIB

tvOnenews.com - Ketua BAZNAS RI, Prof. Dr. KH. Noor Achmad, MA., memaparkan makna 'fi sabilillah' dalam istilah asnaf atau golongan yang berhak menerima zakat pada acara Muzakarah Zakat Nasional (MZN) ke-2 2024. 

Kegiatan tersebut diselenggarakan di Bangi Resort Hotel, Bandar Baru Bangi dan Bilik Senat, Bangunan Canselori, Universiti Kebangsaan Malaysia, Bangi, Malaysia, Selasa, (2/7/2024). Turut hadir perwakilan para ahli dan pegiat zakat dari berbagai negara seperti Malaysia, Brunei Darussalam, Thailand, dan Singapura

Dalam diskusi panel bertajuk 'Asnaf Fisabilillah Dalam Memenuhi Keperluan Ummah Hari Ini: Limitasi dan Keluwesannya', Kiai Noor menjelaskan, salah satu golongan yang berhak menerima zakat adalah asnaf "fi sabilillah”. Secara harfiah, "fi sabilillah" berarti "di jalan Allah," yang mencakup berbagai upaya yang dilakukan untuk kepentingan agama dan kemaslahatan umat. 

Kiai Noor menjelaskan, salah satu interpretasi klasik yang menonjol tentang makna "fi sabilillah" adalah mencakup mereka yang terlibat dalam jihad atau peperangan demi mempertahankan agama dan negara. 

Baca Juga :

"Dalam konteks ini, zakat diberikan untuk mendukung mereka yang berperang di jalan Allah, baik dalam bentuk persiapan fisik, perlengkapan, maupun dukungan finansial lainnya, seperti yang disebut dalam satu hadits Nabi, "Kalian semua pulang dari sebuah pertempuran kecil menuju pertempuran besar. Lalu ditanyakan kepada Rasulullah saw. Apakah pertempuran besar wahai Rasulullah? Rasul menjawab "jihad (memerangi) hawa nafsu,” jelasnya. 

Menurut Kiai Noor, Rasulullah SAW menyebut Jihad asghar dan jihad akbar. Jihad asghar adalah peperangan, sedangkan Jihad akbar adalah Jihad hawa nafsu yang artinya sangat luas. 

"Permasalahan  saat ini adalah penjajahan hawa nafsu, permasalahan maraknya kejahatan ekonomi, kekuasaan politik, pemikiran yang lepas dari agama, peradaban dan kebudayaan yang sekuler, sehingga upaya menggali mengeksplorasi, menemukan keilmuan adalah juhd, ijtihad,sehingga mujahid fi ilm, mujtahid adalah jihad fi sabilillah," terang Kiai Noor. 

Ketua BAZNAS RI, Prof. Dr. KH. Noor Achmad, MA., memaparkan makna  fi sabilillah  dalam istilah asnaf atau golongan yang berhak menerima zakat pada acara Muzakarah Zakat Nasional (MZN) ke-2 2024.

"Hal ini memaknai ayat falaula nafara min kulli firqatin dalam surat At-Taubah 122, 'Dan tidak sepatutnya orang-orang mukmin itu semuanya pergi (ke medan perang). Mengapa sebagian dari setiap golongan di antara mereka tidak pergi untuk memperdalam pengetahuan agama mereka dan untuk memberi peringatan kepada kaumnya apabila mereka telah kembali, agar mereka dapat menjaga dirinya," ungkapnya. 

MZN merupakan forum untuk mempertemukan para pakar dan aktivis zakat, melibatkan para ulama pemberi fatwa, pembuat kebijakan, pengambil keputusan syariah dan juga tenaga pelaksana zakat dan lainnya untuk saling berdiskusi dan mempelajari perkembangan dalam industri zakat di negara masing-masing untuk dibawa pulang dan dilaksanakan di negara sendiri demi manfaat bersama.

MZN pertama kali diadakan pada tahun 2023 dan mendapat sambutan yang sangat baik dari berbagai pihak, khususnya mereka yang terlibat dalam industri zakat. 

Mengusung tema 'Kelestarian Syariah dan Pemerkasaan Dakwah Zakat Mendepani Keperluan Zaman', MZN tahun ini mengundang Peserta dari Lembaga zakat di berbagai Negeri di Malaysia, Mufti dari negeri-negeri di Malaysia dan juga perwakilan dari negara-negara tetangga seperti Indonesia, Singapura, Thailand dan Brunei Darussalam.(chm)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Lewatkan TC Bali, Asnawi Mangkualam Konfirmasi Gabung Timnas Indonesia Saat Kick Off Piala AFF 2024

Lewatkan TC Bali, Asnawi Mangkualam Konfirmasi Gabung Timnas Indonesia Saat Kick Off Piala AFF 2024

Asnawi Mangkualam masuk dalam 33 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2024.
Insiden Pembakaran dan Pengrusakan Kotak Suara di Sungai Penuh, 10 Orang Terlibat

Insiden Pembakaran dan Pengrusakan Kotak Suara di Sungai Penuh, 10 Orang Terlibat

Kasus pembakaran dan pengrusakan kotak suara di lima Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kota Sungai Penuh Jambi terus didalami Polres Kerinci diback-up Polda Jambi. 
Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Target Investasi di Weda Bay Capai US$ 8 Miliar

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Target Investasi di Weda Bay Capai US$ 8 Miliar

Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang targetkan investasi di area industri Weda Bay, Maluku Utara bisa mencapai 8 miliar dolar AS pada tahun 2025.
Pinjam Uang ke Bank untuk Bisnis, Halal atau Tidak? Buya Yahya Jelaskan Hukumnya, Jangan sampai Salah Langkah!

Pinjam Uang ke Bank untuk Bisnis, Halal atau Tidak? Buya Yahya Jelaskan Hukumnya, Jangan sampai Salah Langkah!

Buya Yahya menjelaskan perihal meminjam uang di Bank untuk keperluan bisnis, sebenarnya halal atau tidak? Ternyata menurut Buya Yahya sebaiknya lakukan hal ini
Ahmad Muzani Beberkan Komitmen Prabowo Majukan Pendidikan Indonesia

Ahmad Muzani Beberkan Komitmen Prabowo Majukan Pendidikan Indonesia

Ketua MPR RI Ahmad Muzani menghadiri Konferensi Pendidikan yang diselenggarakan oleh Yayasan Darul Hikam di Bandung pada Jumat (29/11/2024). 
Basarnas Siapkan 3.000 Personel Hadapi Potensi Gangguan Nataru

Basarnas Siapkan 3.000 Personel Hadapi Potensi Gangguan Nataru

Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) telah menyiapkan sejumlah personel untuk bersiaga dalam menghadapi Natal 2024 dan Tahun Baru (Nataru) 2025.
Trending
Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir full senyum usai FIFA beri kabar baik terkait timnas Indonesia. Diketahui, Indonesia kini miliki 1.135,11 poin, atau tambah 16,24 poin.
Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Bocoran nama-nama pemain keturunan yang masuk list PSSI untuk dinaturalisasi agar bisa memperkuat Timnas Indonesia PSSI harus gercep kalau tidak diambil Belanda
Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan jujur Erick Thohir kepada media Italia ternyata membuat media Vietnam heboh, Erick Thohir berbicara soal Timnas Indonesia dan potensi di masa depan.
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, secara mengejutkan menyampaikan permintaan maaf baru-baru ini soal laga Timnas Indonesia vs Jepang. Singgung para pemainnya...
Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Selatan memberikan 'ancaman' untuk Megawati Hangestri dan kawan-kawan jelang big match antara IBK Altos Vs Red Sparks di Liga Voli Korea 2024-2025.
Suara Hati Coach Justin Sebenarnya soal Ole Romeny yang Dinanti-nanti Gabung Timnas Indonesia: Menurut Gue....

Suara Hati Coach Justin Sebenarnya soal Ole Romeny yang Dinanti-nanti Gabung Timnas Indonesia: Menurut Gue....

Ole Romeny sempat curi perhatian saat dia terlihat menonton Timnas Indonesia vs Jepang pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Gelora Bung Karno.
Reaksi Kevin Diks usai Ranking FIFA Timnas Indonesia Meroket ke Peringkat 125 Dunia, Bek FC Copenhagen Itu Bilang...

Reaksi Kevin Diks usai Ranking FIFA Timnas Indonesia Meroket ke Peringkat 125 Dunia, Bek FC Copenhagen Itu Bilang...

Bek FC Copenhagen, Kevin Diks memberikan reaksi usai ranking FIFA Timnas Indonesia naik ke peringkat 125 dunia pada edisi November 2024 ini.
Selengkapnya
Viral