LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Komite Olimpiade Nasional Indonesia dengan bangga mengumumkan peluncuran resmi seragam tim nasional (timnas) untuk Olimpiade Paris 2024.
Sumber :
  • Istimewa

Diaspora Indonesia Dukung Peluncuran Seragam Tim Nasional Indonesia untuk Olimpiade Paris 2024

Komite Olimpiade Nasional Indonesia dengan bangga mengumumkan peluncuran resmi seragam tim nasional (timnas) untuk Olimpiade Paris 2024.

Minggu, 7 Juli 2024 - 17:16 WIB

tvOnenews.com - Komite Olimpiade Nasional Indonesia dengan bangga mengumumkan peluncuran resmi seragam tim nasional (timnas) untuk Olimpiade Paris 2024. Seragam timnas untuk olimpiade 2024 ini dirancang oleh Didit Hediprasetyo, diaspora Indonesia yang merupakan desainer Indonesia yang telah berhasil mencatatkan namanya di situs resmi majalah mode Internasional Vogue Inggris. Karya untuk jersey Timnas Indonesia ini ditujukan untuk timnas Indonesia yang akan berlaga di Olimpiade Paris 2024. Konsep desain seragam ini melambangkan kebanggaan, harapan, dan tekad bangsa saat para atlet kita bersiap untuk bersaing di panggung dunia. 

Didit sebagai salah satu diaspora Indonesia yang terpanggil untuk turut berkontribusi pada kesuksesan Indonesia, telah mengembangkan serangkaian koleksi yang mencerminkan keanggunan warna Sang Saka Merah Putih yang menjadi kebanggaan Indonesia. Rangkaian seragam timnas Indonesia ini bukan hanya menjadi pakaian olahraga, namun juga menjadi simbol semangat bangsa dalam mengejar prestasi, keberanian dalam berkompetisi, dan semangat perjuangan 1945 yang ada pada bangsa Indonesia. 

"Saya merasa sangat terhormat untuk turut mempersembahkan serangkaian koleksi yang menampilkan seragam timnas Indonesia untuk Olimpiade Paris 2024 mendatang. Tahun ini saya mendapat kepercayaan untuk merancang seragam timnas Indonesia untuk Komite Olimpiade Nasional Indonesia, sebuah tanggung jawab yang saya emban dengan penuh semangat dan rasa tanggung jawab. Terinspirasi dari keanggunan warna kebanggaan bendera Republik Indonesia, merah dan putih. Koleksi ini menggambarkan esensi tekad dan keyakinan yang teguh bahwa tim nasional kita akan dapat meraih prestasi di pentas dunia", kata Didit. 

Rangkaian jersey ini merupakan lambang harapan dan kebanggaan nasional, yang melambangkan keberanian dan semangat perjuangan yang terbangun dari sejarah bangsa kita, serta ketangguhan dan keuletan para atlet kita. "Saya sangat berharap bahwa desain ini akan turut menginspirasi para atlet pejuang merah putih di kancah olahraga kita saat ini untuk terus berjuang melampaui batas dan membawa kejayaan bagi Republik Indonesia tercinta," ucap Didit. 

Baca Juga :

Saya menyampaikan penghargaan yang sebesar-besarnya kepada Bapak Raja Sapta Oktohari, Ketua Umum Komite Olimpiade Nasional Indonesia, atas dukungannya yang kuat kepada para atlet kita dan kolaborasi jenama pakaian olahraga Li-Ning. Selain itu, saya juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Anindya Bakrie, Chef de Mission (CdM) Komite Olimpiade Nasional Indonesia, atas kepercayaan dan dukungan yang diberikan kepada saya selama proses pengembangan desain timnas Olimpiade Indonesia 

Anak Muda Amankan Indonesia (AMAN), organisasi yang berdedikasi untuk memberdayakan  diaspora Indonesia yang telah berkembang di luar negeri dan berkontribusi untuk Indonesia melalui keahlian dan kemampuan mereka, memberikan apresiasi kepada Didit Hediprasetyo atas kontribusinya. "Kepada para atlet Indonesia, saya yakin bangsa Indonesia berdiri tegak di belakang Anda, mendukung Anda untuk meraih prestasi terbaik. Semoga setiap langkah yang Anda lakukan dapat mengantar Republik Indonesia untuk melangkah menuju kemenangan untuk meningkatkan semangat merah putih kita," ujar James Karnadi, Ketua Umum AMAN. 

"AMAN terinspirasi dengan panggilan nasionalistik dan usaha kreatif dari Didit untuk berkontribusi kepada Republik Indonesia melalui karya seni," ujar Feiral Rizky Batubara, Ketua Dewan Pembina AMAN. 

Halaman Selanjutnya :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Harga Emas Antam, Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Rabu 27 November 2024

Harga Emas Antam, Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Rabu 27 November 2024

Harga emas pada Rabu (27/11/2024) dijual mulai dari Rp803 ribu. Berikut rinciannya
Timnas MLBB Putri Lolos Grand Final Asian Esports Games 2024

Timnas MLBB Putri Lolos Grand Final Asian Esports Games 2024

Kepastian itu diraih Timnas MLBB Putri setelah mengalahkan Filipina di Hua Mak Indoor Stadium, Bangkok, Thailand, Rabu (27/11/2024).
Keputusan PSSI dan Shin Tae-yong Panggil Marselino Ferdinan ke Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Buat Netizen Filipina Keheranan, Katanya…

Keputusan PSSI dan Shin Tae-yong Panggil Marselino Ferdinan ke Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Buat Netizen Filipina Keheranan, Katanya…

Keputusan PSSI dan Shin Tae-yong untuk tetap memanggil Marselino Ferdinan ke Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 membuat salah satu netizen Filipina heran.
Nasib Kelam Karier AKP Dadang Usai Dor AKP Ulil, Irjen Shandi Bocorkan Ancaman Hukumannya

Nasib Kelam Karier AKP Dadang Usai Dor AKP Ulil, Irjen Shandi Bocorkan Ancaman Hukumannya

Nasib kelam karier Eks Kabag Ops Polres Solok Selatan, AKP Dadang Iskandar mencuat, usai dirinya dor Kasat Reskrim AKP Ulil, di Solok Selatan, Jumat (22/11).
Luhut: Kelas Menengah Akan Dapat Bansos Subsidi Listrik Sebelum PPN Naik Jadi 12 Persen

Luhut: Kelas Menengah Akan Dapat Bansos Subsidi Listrik Sebelum PPN Naik Jadi 12 Persen

Ketua Dewan Ekonomi Nasional Luhut Binsar Pandjaitan menyebut, bantuan itu akan diberlakukan untuk masyarakat terdampak PPN baik kelas kecil maupun menengah.
Ahmad Dhani Tak Hadir di TPS Sampai Waktu Pencoblosan Berakhir

Ahmad Dhani Tak Hadir di TPS Sampai Waktu Pencoblosan Berakhir

Anggota DPR RI sekaligus musisi Ahmad Dhani tidak hadir di TPS sampai waktu pencoblosan berakhir pada Rabu (27/11/2024) siang.
Trending
Bahrain Mulai Gelisah? Timnas Indonesia Siapkan Rencana Kejutan di Leg 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Skuad Garuda Bakal...

Bahrain Mulai Gelisah? Timnas Indonesia Siapkan Rencana Kejutan di Leg 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Skuad Garuda Bakal...

Timnas Indonesia akan menyiapkan rencana kejutan untuk Bahrain menjelang leg 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Jakarta, Indonesia, ternyata skuad Garuda...
Awalnya Dilarang FIFA dan Hampir Gagal Bela Timnas Indonesia, Kini Jadi Andalan Shin Tae-yong, Dia...

Awalnya Dilarang FIFA dan Hampir Gagal Bela Timnas Indonesia, Kini Jadi Andalan Shin Tae-yong, Dia...

Siapa sangka tadinya pemain naturalisasi ini hampir gagal bela Timnas Indonesia karena dilarang FIFA, tapi kini jadi andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia.
Sambil Berlinang Air Mata, Betrand Peto Akhirnya Akui Perasaan yang Sebenarnya pada Sarwendah, Sejujurnya Onyo... 

Sambil Berlinang Air Mata, Betrand Peto Akhirnya Akui Perasaan yang Sebenarnya pada Sarwendah, Sejujurnya Onyo... 

Sambil berlinang air mata, Betrand Peto pernah mengakui perasaan tulusnya kepada Sarwendah, sejujurnya Onyo itu...
Timnas Indonesia Semakin Diakui Dunia Internasional, Akun Instagram Marselino Ferdinan di-Follow Legenda Manchester United Rio Ferdinand

Timnas Indonesia Semakin Diakui Dunia Internasional, Akun Instagram Marselino Ferdinan di-Follow Legenda Manchester United Rio Ferdinand

Akun Instagram resmi pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan di-follow legenda Manchester United (MU), Rio Ferdinand.
Bahrain dan China Tak Bisa Terima Kenyataan, Mantan Pelatih Arab Saudi Anggap Laga Lawan Timnas Indonesia Lebih Penting? Ternyata...

Bahrain dan China Tak Bisa Terima Kenyataan, Mantan Pelatih Arab Saudi Anggap Laga Lawan Timnas Indonesia Lebih Penting? Ternyata...

Bahrain dan China seakan tak bisa menerima kenyataan saat mantan pelatih Arab Saudi menganggap laga lawan Timnas Indonesia lebih penting. Simak selengkapnya.
Reaksi Pemain Diaspora Timnas Putri Indonesia usai Cetak Gol ke Gawang Malaysia dan Bawa Garuda Pertiwi Lolos Semifinal Piala AFF 2024

Reaksi Pemain Diaspora Timnas Putri Indonesia usai Cetak Gol ke Gawang Malaysia dan Bawa Garuda Pertiwi Lolos Semifinal Piala AFF 2024

Jadi pahlawan kemenangan Timnas Indonesia saat hadapi Malaysia di Piala AFF 2024, pemain diaspora Garuda Pertiwi Claudia Scheunemann buka suara.
Shalat Dhuha Lebih Afdhol di Waktu Ini buat Utang Lunas dan Rezeki Mengalir Deras, Kata Ustaz Adi Hidayat Mudah Dilakukan

Shalat Dhuha Lebih Afdhol di Waktu Ini buat Utang Lunas dan Rezeki Mengalir Deras, Kata Ustaz Adi Hidayat Mudah Dilakukan

Sehingga dhuha bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Mulai dari ingin punya rezeki yang mengalir deras hingga selesai masalah utang dan pahala senilai umrah dan ..
Selengkapnya
Viral