“Kalau bicara soal manfaat, sebenarnya banyak sekali manfaatnya. Terutama, (kompetisi content creator) ini bisa membangkitkan semangat content creator yang ada di Aceh agar lebih rajin lagi membuat konten,” tutur Mail.
Tema kompetisi kali ini mencakup industri kuliner, gaya hidup hingga sumber daya alam yang ada di wilayah Aceh. Termasuk, kebudayaan masyarakat lokal yang memiliki keunikan dan ciri khas tersendiri.
Misalnya saja, Ikhwanul Kiram yang membuat konten mengenai budaya minum kopi di Aceh. Lalu, ada kerajinan batik di Kabupaten Aceh Besar yang diangkat oleh Siti Namira Azani dan keunikan kuliner Sie Reuboh dalam konten buatan Irhamni Malika.
Oleh karena itu, Mail mengapresiasi AMANAH yang telah menggelar rangkaian kegiatan dari pelatihan hingga kompetisi content creator. Program unggulan Presiden Joko Widodo itu diharapkan bisa meningkatkan minat dan bakat generasi muda dalam hal content creator. (ebs)
Load more