Jakarta, tvOnenews.com - Pertandingan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025 semakin seru untuk disimak.
Klub-klub yang baru promosi seperti Dejan FC, Persiku Kudus, dan Persibo Bojonegoro ikut meramaikan persaingan di musim ini.
Tak hanya itu, RANS Nusantara FC, Bhayangkara FC, dan Persikabo 1973 yang terdegradasi dari Liga 1 juga siap berjuang kembali di Pegadaian Liga 2.
Seluruh klub di Pegadaian Liga 2 musim ini terbagi menjadi tiga grup berdasarkan lokasi homebase masing-masing.
Dengan pembagian ini, pertandingan dijamin bakal semakin seru dan kompetitif.
Berikut Pembagian Grup Pegadaian Liga 2 Musim 2024/2025:
Grup 1:
- Persiraja Banda Aceh
- PSMS Medan
- PSPS Riau
- Sriwijaya FC
- PSKC Cimahi
- Persikota Tangerang
- Dejan FC Depok
- Persikabo 1973
- FC Bekasi City
Grup 2:
- Persikas Subang
- Persekat Tegal
- Bhayangkara FC
- Persijap Jepara
- Persiku Kudus
- Persipa Pati
- PSIM Yogyakarta
- Nusantara United
- Adhyaksa Farmel
Grup 3:
- RANS Nusantara FC
- Persibo Bojonegoro
- Persela Lamongan
- Gresik United
- Deltras FC
- Persipal Palu
- Persewar Waropen
- Persipura Jayapura
Direktur Utama PT Pegadaian, Damar Latri Setiawan, menyatakan rasa antusiasnya terhadap seluruh pertandingan musim ini.
“Kami bangga bisa kembali terlibat dalam perhelatan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025. Kami optimis liga ini akan sukses seperti tahun sebelumnya, dan semoga juga memberi dampak positif bagi masyarakat. Tidak hanya sebagai hiburan, tapi juga membuka peluang usaha bagi UMKM di sekitar venue pertandingan. Kami terus berkomitmen untuk meng-EMAS-kan Indonesia,” ujar Damar pada peluncuran Pegadaian Liga 2 beberapa waktu lalu (3/9).
Jadwal Pertandingan Pegadaian Liga 2 Pekan Ini (19-22 September 2024):
Grup 1
- Kamis, 19 September 2024
15.00 WIB: Bekasi City vs Persiraja Banda Aceh di Stadion Purnawarman, Purwakarta
15.30 WIB: Sriwijaya vs Persikota Tangerang di Stadion Gelora Jakabaring, Palembang
- Sabtu, 21 September 2024
15.00 WIB: PSKC Cimahi vs PSPS Pekanbaru di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung
- Minggu, 22 September 2024
15.00 WIB: Persikabo 1973 vs Dejan di Stadion Pakansari, Bogor
Grup 2
- Kamis, 19 September 2024
15.00 WIB: Nusantara United vs Persijap Jepara di Stadion Kebo Giro, Boyolali
15.30 WIB: Adhyaksa vs Persiku Kudus di Stadion Sriwedari, Solo
19.00 WIB: Bhayangkara Presisi vs PSIM Yogyakarta di Stadion Trisanja, Tegal
- Jumat, 20 September 2024
15.00 WIB: Persekat Tegal vs Persipa Pati di Stadion Trisanja, Tegal
Grup 3
- Jumat, 20 September 2024
13.15 WIB: Persewar Waropen vs Persela Lamongan di Stadion Mandala, Jayapura
15.00 WIB: Deltras vs Persipal di Stadion Brawijaya, Kediri
- Sabtu, 21 September 2024
13.15 WIB: Persipura Jayapura vs Persibo Bojonegoro di Stadion Mandala, Jayapura
15.30 WIB: Gresik United vs RANS Nusantara di Stadion Tuban Sport Center, Tuban
Dengan berbagai pertandingan seru yang akan berlangsung, jangan sampai ketinggalan menyaksikan gegap gempita sepak bola kasta kedua Indonesia. (rpi)
Load more