LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Melbourne bekerja sama dengan Indonesian Investment Promotion Centre (IIPC) Sydney dan Festival Indonesia Inc.
Sumber :
  • Istimewa

Dorong Kerja Sama di Sektor Digital dan Private Funds, Indonesia Gelar Forum Bisnis Strategis di Melbourne, Pusat Keuangan Australia

Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Melbourne bekerja sama dengan Indonesian Investment Promotion Centre (IIPC) Sydney dan Festival Indonesia Inc.

Jumat, 4 Oktober 2024 - 12:23 WIB

tvOnenews.com - Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Melbourne bekerja sama dengan Indonesian Investment Promotion Centre (IIPC) Sydney dan Festival Indonesia Inc., sebuah komunitas diaspora Indonesia di Victoria, sukses menyelenggarakan “Festival Indonesia Business Forum: Indonesia-Australia Economic Powerhouse Business Forum.” Forum yang berlangsung di Melbourne ini dihadiri kurang lebih 100 pemangku kepentingan dari Indonesia dan Australia, mulai dari perwakilan pemerintah, pelaku bisnis, hingga akademisi. 

Forum bisnis ini mendapat minat yang besar dari para pemangku kepentingan terkait, sebagaimana ditunjukkan oleh jumlah peserta yang hadir. Selain itu, forum berhasil mengidentifikasi sejumlah peluang investasi bagi perusahaan dana pensiun dan private funds Australia, antara lain di sektor seperti infrastruktur, pendidikan, dan manufaktur. Peluang besar juga terlihat di sektor teknologi digital, baik untuk industri kreatif seperti gim, maupun teknologi digital yang mendukung sektor lain, seperti telematika untuk manajemen armada.

Mengangkat tema "Building an Economic Powerhouse: Leveraging Mutual Strengths in Digital Technology and Private Fund Sectors," forum ini terdiri dari tiga sesi yang membahas berbagai peluang investasi di Indonesia bagi perusahaan dana pensiun dan private funds Australia, potensi bisnis di sektor teknologi industri, serta iklim bisnis dan investasi di Indonesia. Selain sesi pemaparan dan diskusi, forum bisnis juga memfasilitasi pertemuan bisnis antar peserta yang hadir, seperti peserta dari sektor teknologi digital, hybrid fund, serta makanan dan minuman.

Selama berlangsungnya forum bisnis, para peserta juga antusias mengunjungi B to B Matching Event yang diselenggarakan di tempat yang sama bersamaan dengan forum bisnis. B2B menghadirkan berbagai produk buatan Indonesia siap ekspor, seperti aneka produk makanan kemasan dari Mutigo Indonesia, Padussiana, Star Sorghum, juga aneka ragam aksesori dari sisik ikan oleh Universitas Pattimura yang telah berhasil menjadikan limbah sisik ikan menjadi karya indah yg dapat dipakai sehari-hari.

Baca Juga :

Forum bisnis ini merupakan bagian dari Festival Indonesia 2024, serangkaian kegiatan yang diselenggarakan bersama oleh KJRI Melbourne dan Festival Indonesia Inc., yang bertujuan untuk mempromosikan investasi, perdagangan, pariwisata, dan budaya Indonesia di Australia. Selain forum bisnis, Festival Indonesia akan menampilkan beberapa acara lainnya, yaitu Indonesian Night pada 4 Oktober, Festival Outdoor Indonesia pada 6 Oktober, dan FI Goes to School dari 7 hingga 11 Oktober.

Dua pembicara kunci membuka forum ini: Duta Besar RI untuk Australia dan Vanuatu, Dr. Siswo Pramono, dan Deputi Bidang Pengembangan Iklim Penanaman Modal Kementerian Investasi/BKPM, Dr. Riyatno, yang memberikan pandangan strategis mengenai kemitraan ekonomi kedua negara. Duta Besar Dr Siswo Pramono menyampaikan “Tema kita hari ini adalah Building an Economic Powerhouse: Leveraging Mutual Strengths in Digital Technology and Private Fund Sectors. Tema ini mencerminkan semangat kolaborasi dan ambisi bersama antara Indonesia dan Australia untuk mencapai tujuan bersama, yaitu pembangunan ekonomi, perdamaian, dan kesejahteraan. Dengan bekerja sama, kita dapat membuka peluang yang sangat besar, mendorong inovasi, dan memastikan bahwa pertumbuhan kita berkelanjutan.” Sementara itu, Dr Riyatno, menekankan bahwa “Forum ini menjadi platform yang berharga bagi kita untuk berkolaborasi dan mengeksplorasi peluang baru untuk kemitraan. Semoga kesempatan ini dapat menjadi wadah untuk membangun jembatan pemahaman, menjalin hubungan kerja sama yang kuat, dan membuka potensi besar kerja sama ekonomi antara Indonesia dan Australia.” 

Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Melbourne bekerja sama dengan Indonesian Investment Promotion Centre (IIPC) Sydney dan Festival Indonesia Inc.

Sesi pertama yang dimoderatori oleh Peter McGregor (Ketua Grup Investasi, Keuangan, dan Infrastruktur Australia Indonesia Business Council/AIBC) membahas mengenai peluang investasi di Indonesia bagi private funds dan dan pensiun Australia serta menghadirkan pembicara: Stuart M Rees (Direktur, Southeast Asia Investment Deal Teams, Austrade); Steven Tirtawidjaja (Partner, Helios Capital Asia); dan, Haryo Yudho Sedewo (Direktur IIPC Sydney). 

Sementara itu, sesi kedua membahas potensi industri teknologi digital Indonesia, dengan fokus pada sektor kreatif dan peran teknologi digital dalam mendukung berbagai industri lainnya. Dimoderatori oleh Helen Brown (pendiri & Managing Director Bisnis Asia), sesi ini menghadirkan Anggia Meisesari (CEO TransTRACK); Prashil Singh (Direktur Kemitraan RMIT University); Marco Bardelli (Direktur Eksekutif Nongsa Digital Park & Infinite Studios); dan Luat Sihombing (Kementerian Komunikasi dan Informatika RI; hadir secara daring). Anggia Meisesari manyampaikan bahwa “Telematika armada di Indonesia telah membawa perubahan signifikan dalam beberapa sektor industri, antara lain: logistik, transportasi publik, pertambangan, pelabuhan, dan perkebunan. Dengan penerapan telematika armada, industri-industri ini di Indonesia mampu meningkatkan efisiensi operasional, mengurangi biaya, dan meningkatkan keselamatan kerja serta kualitas layanan.” Peluang industri digital Indonesia juga disampaikan oleh Marco Bardelli, khususnya di Nongsa Digital Park, dimana ekosistem di KEK ini meliputi ekonomi digital, pendidikan, industri kreatif, dan pariwisata. 

Forum bisnis ditutup dengan sesi yang membahas iklim bisnis dan peluang investasi di Indonesia, terutama di Provinsi Papua Tengah. Sesi yang dimoderatori oleh Prof Edward Buckingham (Monash Business School) menghadirkan tiga narasumber, yaitu: DR. Ribka Haluk, S.Sos, M.M (Penjabat Gubernur Papua Tengah); Shiraz Engineer (Kepala Asialink Business Academy); dan, Agus Abdul Majid (Staf Teknis Imigrasi Sydney). Shiraz Engineer menyampaikan pandangan mengenai sejumlah sektor yang potensial bagi investasi Australia di Indonesia, antara lain: pendidikan dan critical mineral. Sementara itu, Agus Abdul Majid menjelaskan program Golden Visa Indonesia, yang antara lain bertujuan untuk mendorong kemajuan ekonomi Indonesia. 

Handy Kosasih, Direktur Interscale, perusahaan solusi teknologi informasi yang berbasis di Melbourne, dan salah satu peserta Forum Bisnis, menyebutkan bahwa "Peserta mengapresiasi topik kali ini yang relevan dengan sektor-sektor yang sedang menjadi prioritas. Acara kali ini juga menarik dan lebih banyak peminat, menciptakan suasana yang lebih interaktif antara para peserta dan nara sumber. Partisipasi aktif selama sesi dan kehadiran yang tetap tinggi hingga acara selesai, mencerminkan antusiasme yang kuat sepanjang kegiatan."

Dalam sambutan penutupnya, Kuncoro Waseso, Konsul Jenderal RI untuk Victoria dan Tasmania menyampaikan “Forum bisnis ini adalah sarana untuk mencapai tujuan, alat untuk membantu kita mencapai kerja sama yang nyata dan konkret yang menguntungkan kedua negara dan masyarakat kita. Selain itu, salah satu esensi dari pembahasan hari ini adalah dalam bekerja sama, kedua belah pihak harus berkontribusi atau terlibat. Artinya, tidak hanya satu pihak yang bertanggung jawab atas suatu situasi; keduanya memiliki peran dalam mencapai hasil.”
(chm)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Dapat Persetujuan Menteri Hukum, PT Adaro Energy Indonesia Tbk Resmi Ganti Nama Menjadi PT Alamtri Resouces Indonesia Tbk

Dapat Persetujuan Menteri Hukum, PT Adaro Energy Indonesia Tbk Resmi Ganti Nama Menjadi PT Alamtri Resouces Indonesia Tbk

Seiring dengan rencana diversivikasi usahanya, PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) telah resmi berubah nama menjadi PT Alamtri Resources Indonesia Tbk.
Resmi! Ong Kim Swee Jadi Pelatih Persis Solo, Juru Taktik Asal Malaysia Itu Langsung Tebar Ancaman ke Klub-Klub Liga 1 

Resmi! Ong Kim Swee Jadi Pelatih Persis Solo, Juru Taktik Asal Malaysia Itu Langsung Tebar Ancaman ke Klub-Klub Liga 1 

Persis Solo resmi menunjuk Ong Kim Swee sebagai pelatih baru Laskar Sambernyawa untuk mengarungi sisa Liga 1 2024-2025.
Bursa Transfer: Inter Milan Saingi Juventus demi Dapatkan Kiper 18 Tahun Italia

Bursa Transfer: Inter Milan Saingi Juventus demi Dapatkan Kiper 18 Tahun Italia

Dua klub Liga Italia, Inter Milan dan Juventus dikabarkan bakal saling bersaing untuk mendapatkan tanda tangan kiper muda milik AS Roma, Renato Marin.
Rapimnas Kadin Indonesia Bakal Digelar Mulai 29 November 2024, Erwin Aksa Sebut Persiapan Berjalan Baik dan Lancar

Rapimnas Kadin Indonesia Bakal Digelar Mulai 29 November 2024, Erwin Aksa Sebut Persiapan Berjalan Baik dan Lancar

Erwin Aksa telah ditunjuk sebagai Ketua Steering Committee (Panitia Pengarah/SC) Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Kamar Dagang dan Industri (Kadin) 2024.
Kevin Diks Undang Para Jurnalis Denmark Tonton Timnas Indonesia Vs Bahrain: Saya Ingin Mereka Rasakan Atmosfer Stadion GBK yang Istimewa 

Kevin Diks Undang Para Jurnalis Denmark Tonton Timnas Indonesia Vs Bahrain: Saya Ingin Mereka Rasakan Atmosfer Stadion GBK yang Istimewa 

Bek Timnas Indonesia, Kevin Diks blak-blakan mengundang para jurnalis Denmark untuk menonton laga Timnas Indonesia vs Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno alias Stadion GBK.
Kawal Program Pemerintah era Prabowo - Gibran, Masyarakat Maluku Harap Diakomodir

Kawal Program Pemerintah era Prabowo - Gibran, Masyarakat Maluku Harap Diakomodir

Dukungan terus mengalir dari masyarakat dalam merealisasikan program pemerintahan era Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Trending
Calvin Verdonk Bicara Jujur soal Suporter Timnas Indonesia kepada Media Belanda: Saya Tidak Bisa Berkeliaran di Jalan di Sana

Calvin Verdonk Bicara Jujur soal Suporter Timnas Indonesia kepada Media Belanda: Saya Tidak Bisa Berkeliaran di Jalan di Sana

Pemain Timnas Indonesia, Calvin Verdonk, berbicara kepada media Belanda perihal betapa gilanya dukungan dari masyarakat Indonesia yang menggemari sepak bola.
Mana yang Lebih Afdhol? Shalat Hajat Dulu Apa Tahajud Dulu? Ternyata Kata Ustaz Abdul Somad Urutan Ibadah di Sepertiga Malam Terakhir Itu…

Mana yang Lebih Afdhol? Shalat Hajat Dulu Apa Tahajud Dulu? Ternyata Kata Ustaz Abdul Somad Urutan Ibadah di Sepertiga Malam Terakhir Itu…

Dalam salah satu ceramahnya, Ustaz Abdul Somad (UAS) jelaskan waktu terbaik untuk shalat hajat, tahajud dan amalan lain di waktu sepertiga malam terakhir.
Alwin Jabarti Kiemas, Keponakan Megawati Soekarnoputri jadi Tersangka Kasus Judi Online Komdigi

Alwin Jabarti Kiemas, Keponakan Megawati Soekarnoputri jadi Tersangka Kasus Judi Online Komdigi

Polisi benarkan Alwin Jabarti Kiemas jadi tersangka kasus mafia judi online yang libatkan pegawai dan staf ahli Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) RI.
Miliano Jonathans Susul Mees Hilgers Lebih Cepat, Vitesse Arnhem Konfirmasi Sedang Negosiasi dengan FC Twente

Miliano Jonathans Susul Mees Hilgers Lebih Cepat, Vitesse Arnhem Konfirmasi Sedang Negosiasi dengan FC Twente

Pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers, bisa segera main bersama pemain keturunan Indonesia lainnya, Miliano Jonathans, di FC Twente [adabursa transfer Januari.
Sopir Truk Penyulut Polisi Tembak Polisi di Sumbar Buka Suara, Dugaan Hubungan Oknum Polisi dengan Bisnis Galian Ilegal Terjawab? Ternyata..

Sopir Truk Penyulut Polisi Tembak Polisi di Sumbar Buka Suara, Dugaan Hubungan Oknum Polisi dengan Bisnis Galian Ilegal Terjawab? Ternyata..

Singkat cerita, kejadian polisi tembak polisi terjadi pada Jumat (22/11/2024) dini hari. AKP Ulil Ryanto tewas usai menerima tembakan dari AKP Dadang Iskandar.
Vietnam Semakin Panik, Timnas Indonesia Bisa Panggil Kiper Liga Yunani yang Sudah Jadi WNI Ini Jika Maarten Paes Tak Dibawa ke Piala AFF 2024

Vietnam Semakin Panik, Timnas Indonesia Bisa Panggil Kiper Liga Yunani yang Sudah Jadi WNI Ini Jika Maarten Paes Tak Dibawa ke Piala AFF 2024

Kiper Liga Yunani ini layak diberi kesempatan oleh Shin Tae-yong untuk mengisi pos penjaga gawang Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 yang ditinggal Maarten Paes
Jadi Kiper Andalan Timnas Indonesia, Ternyata Maarten Paes Sempat Menyerah Jadi Pemain Sepak Bola Karena Ini

Jadi Kiper Andalan Timnas Indonesia, Ternyata Maarten Paes Sempat Menyerah Jadi Pemain Sepak Bola Karena Ini

Maarten Paes kini menjadi kiper utama di Timnas Indonesia dan menjadi aktor utama dalam perkembangan Skuad Garuda sejak putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 
Selengkapnya
Viral