LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Dendi Suryadi
Sumber :

Survei LKPI Pilkada Kukar Elektabilitas Dendi-Alif 60,8% Ungguli Petahana dan Paslon independent

Lembaga Kajian Pemilu Indonesia (LKPI) melakukan survei Pilkada Kutai Kartanegara. Survei dilakukan pada periode 27 September hingga 1-9  Oktober 2024. 

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 12:07 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Lembaga Kajian Pemilu Indonesia (LKPI) melakukan survei Pilkada Kutai Kartanegara. Survei dilakukan pada periode 27 September hingga 1-9  Oktober 2024. 

Direktur LKPI Togu Lubis mengatakan, penarikan sampel survei dilakukan dengan menggunakan metode Multistage Random Sampling. "Ini terbukti efektif dalam memperoleh data yang representatif," katanya Togu dalam keterangan pers, Sabtu (12/10/2024). 

Proses pengambilan dan analisis data dilakukan melalui wawancara tatap muka dengan menggunakan kuesioner yang telah disusun secara sistematis. Kuesioner tersebut berisi pertanyaan-pertanyaan relevan yang dirancang untuk menggali pandangan serta pilihan responden terhadap pasangan calon yang berkompetisi dalam Pilkada.

Hasil survei menunjukkan bahwa pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kukar, Dendi Suryadi dan Alif Turiadi, memiliki elektabilitas yang jauh lebih tinggi dibandingkan kandidat lainnya. Elektabilitas pasangan ini mencapai 54,7%, menjadikannya pemimpin dalam survei. 

Baca Juga :

"Sementara itu, pasangan Edi Damansyah dan Rendi Solihin, yang merupakan petahana, hanya memperoleh elektabilitas sebesar 26,6%. Pasangan independen Awang Yacoub Luthman dan Ahmad Zais mendapatkan elektabilitas sebesar 2,6%, sementara 16,1% responden tidak memberikan jawaban," uratnya. 

Untuk mendalami preferensi masyarakat lebih lanjut, survei juga melibatkan kuesioner yang menyertakan nama dan gambar ketiga pasangan calon. Responden diminta untuk menyatakan pilihan mereka seandainya Pilkada diadakan hari ini. 

"Hasil tabulasi data menunjukkan bahwa pasangan Dendi Suryadi dan Alif Turiadi dipilih oleh 60,8% responden, sementara pasangan Edi Damansyah dan Rendi Solihin dipilih sebanyak 31,4%. Pasangan independen Awang Yacoub dan Ahmad Zais dipilih sebanyak 3,1%, sedangkan 4,7% responden menyatakan tidak memilih," ujarnya. 

Lebih jauh, hasil survei memperlihatkan tingkat kesukaan masyarakat terhadap pasangan Dendi Suryadi dan Alif Turiadi yang mencapai angka 78,8%. 

Di sisi lain, tambahnya, pasangan Edi Damansyah dan Rendi Solihin memperoleh tingkat kesukaan sebesar 51,9%, sedangkan pasangan Awang Yacoub dan Ahmad Zais mendapatkan 29,6%. 

Tingkat kesukaan yang tinggi terhadap pasangan Dendi Suryadi dan Alif Turiadi mengindikasikan bahwa mereka dianggap sebagai kandidat yang lebih disukai oleh masyarakat.

Ia menilai, rendahnya tingkat keterpilihan Edi Damansyah, yang telah menjabat sebagai Bupati Kukar selama dua periode, menunjukkan adanya korelasi dengan tingkat persetujuan (approval rating) yang hanya mencapai 28,2%. 

"Sebanyak 71,8% masyarakat Kukar menyatakan ketidakpuasan terhadap kinerja pasangan petahana ini, mencerminkan tantangan besar yang dihadapi oleh petahana dalam mempertahankan dukungan masyarakat," jelasnya. 

Temuan survei juga menunjukkan bahwa 81,6% masyarakat Kukar menilai Edi Damansyah dan Rendi Solihin gagal dalam membangun sektor pertanian. "Banyak petani mengeluhkan berbagai masalah, seperti infrastruktur pertanian yang belum memadai, akses yang sulit terhadap pupuk, serta kurangnya pembangunan jalan usaha tani dan jalan desa yang diperlukan untuk mendukung program pertanian," katanya. 

"Selain itu, distribusi kebutuhan air bersih kepada masyarakat masih dianggap sangat kurang," tambahnya. 

Bukan hanya itu, imbuh Togu, sekitar 69,7% masyarakat mengungkapkan kesulitan dalam memperoleh bahan bakar minyak (BBM) yang dibutuhkan untuk peralatan pertanian, di samping mengalami keterbatasan pasokan pupuk dan alat pertanian. "Masalah-masalah ini menjadi faktor penting yang memengaruhi persepsi masyarakat terhadap kinerja pemerintah daerah," katanya. 

Survei juga mencatat bahwa 74,6% masyarakat Kukar menjadikan media sosial sebagai sumber informasi utama dalam menentukan pilihan kepala daerah. Sementara itu, 71,6% responden mengandalkan obrolan dengan teman, keluarga, dan kerabat sebagai sumber informasi yang signifikan. 

"Hal ini menunjukkan bahwa komunikasi informal tetap menjadi faktor penting dalam proses pengambilan keputusan pemilih," kata Togu. 

Dia merinci, tingginya elektabilitas pasangan Dendi Suryadi dan Alif Turiadi dapat dijelaskan melalui beberapa faktor. Pertama, tingkat kesukaan masyarakat yang sangat tinggi, mencapai 78,8%. 

"Selain itu, survei mencatat bahwa 70,2% masyarakat Kutai Kartanegara berharap adanya pemimpin baru yang dapat membawa perubahan. Dua faktor ini menjadi alasan kuat yang mendasari tingginya elektabilitas pasangan Dendi Suryadi dan Alif Turiadi," paparnya. 

Dijelaskan, hasil survei ini mencerminkan perubahan sentimen yang signifikan di kalangan masyarakat Kutai Kartanegara. Di mana pasangan calon Dendi Suryadi dan Alif Turiadi dianggap sebagai simbol harapan masyarakat untuk memperoleh pemimpin yang dapat memberikan inovasi dan perubahan yang dibutuhkan. 

Secara keseluruhan, lanjutnya, masyarakat tampaknya menginginkan seorang pemimpin yang mampu memberikan solusi nyata bagi tantangan yang dihadapi daerah. Terutama dalam bidang pertanian dan infrastruktur, guna meningkatkan kualitas hidup mereka.

Jumlah sampel yang terlibat dalam survei ini mencapai 1.400 responden, yang tersebar di 18 kecamatan di Kabupaten Kutai Kartanegara. Survei ini memiliki margin of error sebesar ±2,62% dan tingkat kepercayaan mencapai 95%. 

"Angka ini menunjukkan bahwa hasil survei dapat diandalkan untuk menggambarkan preferensi pemilih di wilayah tersebut," demikian Togu.

Pengamat politik Nahdaltul Ulama Rikal Dikri menilai, hasil survei ini menyatakan bahwa Edi Damansyah dan Rendi Solihin sebagai pasangan calon petahana sangat rapuh. "Sangat berpotensi di kalahkan," kata Rikal. 

Menurutnya, ada sejumlah indikator mengapa petahana bisa kalah. Pertama, kesukaan pemilih terhadap petahana  dibawah 55% dari pemilih yang kenal kepada petahana kedua kepuasaan terhadap kinerja Edi Damansyah-Rendi Solihin  sebagai bupati dan Wakil bupati dibawah dibawah 30 persen. 

"Ketiga, pemilih yang ingin Edi Damansyah - Rendi Solihin  kembali menjabat sebagai bupati dan Wakil bupati  periode berikut hanya dibawah 35% persen," ujar Rikal. (ebs)
 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Silahkan Campur Bahan Rahasia ini ke Beras yang akan Anda Masak, Kalau Sudah jadi, Nasi Dijamin jadi Lebih Sehat kata dr Zaidul Akbar

Silahkan Campur Bahan Rahasia ini ke Beras yang akan Anda Masak, Kalau Sudah jadi, Nasi Dijamin jadi Lebih Sehat kata dr Zaidul Akbar

dr. Zaidul Akbar membagikan cara unik untuk memodifikasi nasi putih agar lebih sehat tanpa harus menggantinya dengan jenis nasi lain. Dengan bahan rahasia ini nasi
Jelang Liverpool Vs Manchester City di Liga Inggris 2024-2025, Pep Guardiola Waswas terhadap Trio Senjata Mematikan The Reds 

Jelang Liverpool Vs Manchester City di Liga Inggris 2024-2025, Pep Guardiola Waswas terhadap Trio Senjata Mematikan The Reds 

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola mengaku dirinya menaruh perhatian besar terhadap trio senjata mematikan Liverpool.
Ekonom Ungkap Dampak Kebijakan Tarif yang DItetapkan Donald Trump

Ekonom Ungkap Dampak Kebijakan Tarif yang DItetapkan Donald Trump

Ekonom menyatakan bahwa beberapa tarif yang ditetapkan oleh Presiden AS terbaru Donald Trump akan mempengaruhi perdagangan dunia dengan negara lain saat ini
Selama 24 Jam Terakhir 100 Warga Palestina Dibunuh Israel, Sidang Darurat Liga Arab Didesak

Selama 24 Jam Terakhir 100 Warga Palestina Dibunuh Israel, Sidang Darurat Liga Arab Didesak

Kepresidenan Palestina meminta agar sidang Liga Arab segera dilakukan untuk membahas kejahatan Israel di Gaza khususnya di bagian utara, menewaskan 100 orang.
Rahasia Orang Korea, China, Jepang Tetap Sehat Meski Hobi Makan Mie Instan, dr Zaidul Akbar Bongkar Caranya yang Beda dengan Orang Indonesia

Rahasia Orang Korea, China, Jepang Tetap Sehat Meski Hobi Makan Mie Instan, dr Zaidul Akbar Bongkar Caranya yang Beda dengan Orang Indonesia

Dr. Zaidul Akbar, menjelaskan tentang pola konsumsi mie instan di negara Jepang, Korea, dan China tersebut yang berbeda dari Indonesia. Orang disana tetap sehat
Fakta Baru Kasus Anak 14 Tahun Bunuh Ayah dan Nenek di Lebak Bulus, Saksi T Melihat Pelaku...

Fakta Baru Kasus Anak 14 Tahun Bunuh Ayah dan Nenek di Lebak Bulus, Saksi T Melihat Pelaku...

Polisi mengungkap fakta baru kasus anak membunuh ayah dan neneknya, serta membacok ibunya di perumahan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Sabtu (30/11) dini hari.
Trending
Masih Subuh tapi Rezeki Sudah Mengepung dari Segala Penjuru gara-gara Baca Ini Sebelum Shalat Subuh, Kata Buya Yahya...

Masih Subuh tapi Rezeki Sudah Mengepung dari Segala Penjuru gara-gara Baca Ini Sebelum Shalat Subuh, Kata Buya Yahya...

Siapa sangka dengan amalan ringan ini mampu membuka pintu rezeki di subuh hari, Buya Yahya ungkap bacaan untuk buka pintu rezeki di subuh hari, bacaan apakah?
Kevin Diks Cetak Sejarah 'Gila', Nama Timnas Indonesia Berkali-kali Disebut Media Jerman Ternyata...

Kevin Diks Cetak Sejarah 'Gila', Nama Timnas Indonesia Berkali-kali Disebut Media Jerman Ternyata...

Pemain keturunan Maluku Kevin Diks bahkan membuat Timnas Indonesia disorot media Eropa khusunya Jerman berkat penampilan impresifnya dalam membela FC Copenhagen
Federasi Sepak Bola ASEAN Blak-blakan Sebut Timnas Indonesia Sudah Sejajar dengan Negara Elite Asia hingga Ramal Garuda akan Juara Piala AFF 2024

Federasi Sepak Bola ASEAN Blak-blakan Sebut Timnas Indonesia Sudah Sejajar dengan Negara Elite Asia hingga Ramal Garuda akan Juara Piala AFF 2024

Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) blak-blakan menyebut Timnas Indonesia sudah sejajar dengan negara-negara elite Asia hingga memprediksi skuad Garuda akan juara Piala AFF 2024.
Tolong Luangkan 2 Menit Setelah Shalat Subuh Baca Wirid dan Doa dari Rasulullah SAW ini, Mbah Moen Jamin Rezeki Meledak-ledak

Tolong Luangkan 2 Menit Setelah Shalat Subuh Baca Wirid dan Doa dari Rasulullah SAW ini, Mbah Moen Jamin Rezeki Meledak-ledak

Almarhum KH Maimun Zubair alias Mbah Moen pernah menyebut setelah shalat Subuh baca amalan Wirid dan doa dari ajaran Rasulullah SAW ini agar didatangkan rezeki.
Tanpa Justin Hubner dan Ivar Jenner, Ini Formasi Timnas Indonesia Paling Ideal untuk Hadapi Turnamen Piala AFF 2024

Tanpa Justin Hubner dan Ivar Jenner, Ini Formasi Timnas Indonesia Paling Ideal untuk Hadapi Turnamen Piala AFF 2024

Prediksi formasi Timnas Indonesia jika Justin Hubner dan Ivar Jenner absen karena belum mendapatkan lampu hijau dari klubnya masing-masing untuk bergabung.
Cerai dari Ruben Onsu, Sarwendah Sudah Dijodohkan dengan Boy William, Betrand Peto Bereaksi: Jangan...

Cerai dari Ruben Onsu, Sarwendah Sudah Dijodohkan dengan Boy William, Betrand Peto Bereaksi: Jangan...

Betrand Peto ungkap perasaannya soal kedekatan sang ibunda Sarwendah dan Boy William yang belakangan ini jadi perbincangan. Ia mengaku bahwa sebenarnya....
Suporter Vietnam Ingatkan Malaysia dan Golden Star Warriors Tak Remehkan Pemain Muda Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Singgung Kekalahan Arab Saudi

Suporter Vietnam Ingatkan Malaysia dan Golden Star Warriors Tak Remehkan Pemain Muda Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Singgung Kekalahan Arab Saudi

Suporter Vietnam kirm peringatan buatan negaranya dan Malaysia untuk tidak meremehkan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, jika tak ingin seperti Arab Saudi.
Selengkapnya
Viral