Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengaku akan mengkaji dengan detail terkait dengan kemungkinan pembangunan kereta cepat Jakarta-Surabaya.
"Terkait kereta cepat, ini juga banyak yang bertanya, tetapi menurut saya memang ini akan terus kita kaji dan saya akan pelajari lebih detail lagi," katanya di Kantor Kementerian Perhubungan, Jakarta Pusat, Rabu (20/10/2024).
"Ini membutuhkan sumber daya yang tidak sedikit dan juga dukungan dari berbagai pihak," ungkapnya.
Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat ini menyebut, jika seandainya kereta cepat Jakarta-Surabaya menjadi kenyataan, maka hal itu bukan hanya menjadi sebuah mahakarya yang luar biasa, tetapi juga dapat menumbuhkan nilai perekonomian untuk masyarakat.
"Saya rasa akan menjadi sesuatu yang sangat bukan hanya monumental tetapi juga akan sangat memberikan nilai ekonomi yang tinggi," jelasnya.
Load more