Jonahar menambahkan, akan ada banyak tanah telantar yang digunakan tidak sesuai peruntukannya jika tidak diawasi secara efektif.
"Coba yang terjadi sengketa, biasanya tanah yang dikuasai masyarakat itu akibat dari pemilik Hak Guna Usaha (HGU) itu tidak memanfaatkan sesuai dengan peruntukannya. Misal, yang luas tanah di HGU untuk kebun 10.000, ternyata baru ditanam 2.000, akhirnya 8.000 dikuasai (dimanfaatkan tanahnya) oleh masyarakat. Terjadilah sengketa," ujar Jonahar. (dpi)
Load more