LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Wakil Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (Wamen UMKM) Helvi Y. Moraza
Sumber :
  • Istimewa

Wamen UMKM Paparkan 4 Kunci Sukses Wirausaha Agar Bisnis Berkelanjutan

Wakil Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (Wamen UMKM) Helvi Y. Moraza memaparkan empat kunci utama yang harus ditanamkan oleh seorang wirausaha agar memiliki bisnis yang berkelanjutan.

Rabu, 4 Desember 2024 - 10:25 WIB

tvOnenews.com - Wakil Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (Wamen UMKM) Helvi Y. Moraza memaparkan empat kunci utama yang harus ditanamkan oleh seorang wirausaha agar memiliki bisnis yang berkelanjutan.

Adapun keempat kunci tersebut, terdiri dari loyalitas, integritas, disiplin, dan inovasi, atau Wamen UMKM menyebutnya dengan LIDI. “Ini yang harus dimiliki entrepreneur agar bisnisnya sustain,” ujar Wamen UMKM saat memberikan sambutan pada acara Entrepreneur Hub di Universitas Andalas, Padang, Selasa (3/12).

Loyalitas sebagai hal pertama, kata dia, masih kerap menjadi persoalan yang timbul dalam diri seorang wirausaha, untuk itu Wamen Helvi berpesan agar wirausaha memiliki mental yang baik dalam hal menjalin hubungan dengan konsumennya. 

“Dalam ilmu ekonomi itu ada, anda harus loyal kepada konsumen, dalam artian jaga mutu, jaga kepuasan mereka, ini yang agak sulit tapi harus bisa dilakukan,” kata Wamen Helvi.

Baca Juga :

Kemudian unsur kedua adalah integritas, hal ini bagi Wamen Helvi cukup krusial, di mana kejujuran menjadi penting agar sebuah usaha bisa bertahan dalam jangka waktu yang panjang, salah satunya dengan menjaga kualitas produk.

Unsur ketiga adalah disiplin yang dicontohkan Wamen Helvi dengan praktik bisnis startup maupun marketplace yang saat ini dituntut memiliki standar tinggi, salah satunya terkait dengan kedisiplinan waktu pengiriman yang harus tepat waktu sesuai dengan apa yang dijanjikan.

“Kemudian inovasi, wirausaha jangan sampai kehabisan ide untuk berinovasi,” tutur Wamen Helvi.

Menurut Wamen UMKM, inovasi bisa dilakukan dengan menggandeng civitas kampus, baik dari penelitian, inkubasi, maupun riset pemasaran, salah satunya dengan program Entrepreneur Hub ini.

“Saya sudah bicara dengan Rektor, silakan dikumpulkan klaster per sektor, baik pertanian, sampai barang harian, kemudian dipastikan bahan bakunya, selanjutnya bisa difasilitasi oleh Kementerian UMKM,” ujar Wamen Helvi.

Wamen UMKM juga mengapresiasi komitmen Universitas Andalas dalam mengembangkan UMKM di Sumatra Barat dan sekitarnya.

Pada kesempatan yang sama, Wakil Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Audy Joinaldy mengungkapkan, saat ini rata-rata rasio kewirausahaan di Sumbar sudah mencapai lebih dari 4 persen, yang artinya lebih tinggi dari rata-rata rasio nasional.

Hal tersebut sejalan dengan prioritas Pemerintah Sumbar dalam mengembangkan UMKM daerah, salah satunya melalui program pembangunan 100 ribu wirausaha yang tersebar di berbagai daerah di Sumbar.

“UMKM adalah usaha yang perlu inovasi agar terus bertumbuh dan sustain, jika tidak maka akan gampang untuk hilang. Ini menjadi tugas pemerintah untuk terus memacu pertumbuhan UMKM,” tutur Audy.

Sementara itu, Deputi Bidang Kewirausahaan Siti Azizah mengungkapkan, Entrepreneur Hub di Universitas Andalas menjadi program kolaboratif yang bertujuan untuk membangun ekosistem wirausaha yang berkelanjutan.

Kegiatan yang diikuti oleh 200 wirausaha muda terkurasi ini, sekaligus menjadi penutup Entrepreneur Hub di tahun 2024, yang dalam perjalanannya sejak 2023 telah berhasil memfasilitasi sekitar 14 ribu wirausaha pada 21 provinsi di Indonesia.

“Kami harap acara ini menjadi langkah nyata dalam memperkuat ekosistem wirausaha di Sumbar, sekaligus memberikan dampak positif bagi perekonomian daerah,” kata Azizah.

Rektor Universitas Andalas Efa Yonnedi menyatakan komitmennya dalam mendukung pengembangan wirausaha di Indonesia. Hal tersebut diimplementasikannya dengan meluncurkan program studi kewirausahaan mulai 2024. 

Dukungan juga diberikan melalui peluncuran aplikasi Unand Hub, yang diharapkan menjadi wadah para ahli atau media kepakaran di Unand untuk pengusaha UMKM yang membutuhkan konsultasi terkait pengembangan usahanya. Melalui Unand Hub pengusaha UMKM bisa langsung berkonsultasi dengan ahlinya.

“Sumbar dan Universitas Andalas sudah cocok untuk menjadi center of excellence pengembangan kewirausahaan yang unggul di Indonesia,” kata Efa.(chm)


 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Jangan Lewatkan Jumat Sore Hanya Dengan Urusan Duniawi Saja, Ustaz Adi Hidayat Ajak Berdoa: Ada Waktu Sekejap Mustajab

Jangan Lewatkan Jumat Sore Hanya Dengan Urusan Duniawi Saja, Ustaz Adi Hidayat Ajak Berdoa: Ada Waktu Sekejap Mustajab

Ustaz Adi Hidayat (UAH) mengingatkan akan waktu mustajab di jumat sore. Oleh karenanya saran Ustaz UAH tinggalkan aktivitas lalu zikir dan doa kepada Allah SWT.
Garuda Indonesia Prediksi Lonjakan Penumpang Saat Nataru Sebesar 24 Persen, Puncaknya H-4 Natal

Garuda Indonesia Prediksi Lonjakan Penumpang Saat Nataru Sebesar 24 Persen, Puncaknya H-4 Natal

Untuk puncak lonjakan penumpang periode Nataru, akan terjadi pada H-4 Natal dan H+4 Tahun Baru.
Pria Indigo Ramal Kehidupan Betrand Peto, Katanya Anak Angkat Sarwendah dan Ruben Onsu itu Bakal Bikin Gempar karena…

Pria Indigo Ramal Kehidupan Betrand Peto, Katanya Anak Angkat Sarwendah dan Ruben Onsu itu Bakal Bikin Gempar karena…

Dalam sebuah kesempatan, ahli indigo bernama Ahmad Oxavia Rahman pernah meramal masa depan Betrand Peto. Lantas, seperti apa? Simak informasinya berikut ini!
Cair Hari Ini, Dana KJP Plus dan KJMU Tahap II/2024 Telah Diterima Peserta Didik

Cair Hari Ini, Dana KJP Plus dan KJMU Tahap II/2024 Telah Diterima Peserta Didik

Mulai hari ini, Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi DKI Jakarta telah menyalurkan dana Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus dan Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul (KJMU) Tahap II Tahun 2024 kepada para penerima manfaat.
Profil Syekh Kabbani, Ulama Sufi Guru Dik Doank yang Wafat dan Meninggalkan Banyak Warisan Ilmu

Profil Syekh Kabbani, Ulama Sufi Guru Dik Doank yang Wafat dan Meninggalkan Banyak Warisan Ilmu

Dunia Islam telah kehilangan seorang ulama sufi terkemuka, Syekh Muhammad Hisyam Kabbani (Syekh Kabbani) wafat pada Kamis (5/12/2024). Ini profil dan warisan ilmu yang telah ditinggalkan.
5 Atlet Esports Indonesia yang Terkenal dan Menginspirasi

5 Atlet Esports Indonesia yang Terkenal dan Menginspirasi

Dalam dunia yang semakin terhubung secara digital, esports telah menjadi fenomena global yang mampu menyatukan berbagai lapisan masyarakat.
Trending
Suaranya Bergetar, Agus Salim Minta Maaf pada Donatur Akui Pakai Uang Donasi untuk Bayar Utang karena Salah Paham: Saya Mikirnya Itu Uang Agus

Suaranya Bergetar, Agus Salim Minta Maaf pada Donatur Akui Pakai Uang Donasi untuk Bayar Utang karena Salah Paham: Saya Mikirnya Itu Uang Agus

Agus Salim, korban penganiayaan penyiraman air keras oleh karyawannya menyampaikan permintaan maaf kepada para donatur karena telah salah gunakan uang donasi.
Kata-kata Erick Thohir Usai Timnas Indonesia Putri Raih Gelar Juara Piala AFF 2024

Kata-kata Erick Thohir Usai Timnas Indonesia Putri Raih Gelar Juara Piala AFF 2024

Timnas Indonesia Putri dipastikan meraih gelar juara Piala AFF 2024 usai menaklukan Kamboja.
Reaksi Media Vietnam Lihat Timnas Putri Indonesia Juara Piala AFF 2024, Akui Sepak Bola Tanah Air Berkembang Pesat

Reaksi Media Vietnam Lihat Timnas Putri Indonesia Juara Piala AFF 2024, Akui Sepak Bola Tanah Air Berkembang Pesat

Keberhasilan Timnas putri Indonesia menjuarai Piala AFF 2024 membuat sejumlah pihak turut memberikan apresiasi, termasuk dari media di kawasan ASEAN.
Sambil Terisak Tangis, Agus Salim Akhirnya Berani Bicara Jujur soal Uang Donasi: Saya dari Awal Sebenarnya....

Sambil Terisak Tangis, Agus Salim Akhirnya Berani Bicara Jujur soal Uang Donasi: Saya dari Awal Sebenarnya....

Agus Salim sambil terisak tangis akhirnya berani bicara jujur soal penggunaan uang donasinya, sampai blak-blakan bilang kalau dari awal dia itu sebenarnya...
Habis Shalat Subuh Rutinkan Baca Amalan ini agar Dikepung Rezeki dari Segala Arah, Mbah Moen Ungkap Utang Cepat Lunas

Habis Shalat Subuh Rutinkan Baca Amalan ini agar Dikepung Rezeki dari Segala Arah, Mbah Moen Ungkap Utang Cepat Lunas

Almarhum KH Maimun Zubair disapa Mbah Moen pernah berbagi ijazah amalan setelah shalat Subuh agar yang fungsinya mendatangkan rezeki dan utang langsung lunas.
Media ASEAN Heran, Tiket Timnas Indonesia Lawan Vietnam Langsung Sold Out Meski Garuda Cuma Turun dengan Skuad U-22 di Piala AFF 2024

Media ASEAN Heran, Tiket Timnas Indonesia Lawan Vietnam Langsung Sold Out Meski Garuda Cuma Turun dengan Skuad U-22 di Piala AFF 2024

Meski hanya menggunakan skuad U-22, namun pertandingan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 tetap menarik perhatian banyak peminat terutama saat laga vs Vietnam.
Federasi Sepak Bola ASEAN Bikin Pernyataan Aneh usai Timnas Putri Indonesia Juara Piala AFF 2024, Nama Bintang Garuda Pertiwi Terseret

Federasi Sepak Bola ASEAN Bikin Pernyataan Aneh usai Timnas Putri Indonesia Juara Piala AFF 2024, Nama Bintang Garuda Pertiwi Terseret

Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) membuat pernyataan yang aneh usai Timnas Putri Indonesia juara Piala AFF 2024 dengan membawa-bawa salah satu nama bintang Garuda Pertiwi.
Selengkapnya
Viral