LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Duta Besar Jepang untuk Indonesia Masaki Yasushi semalam mengadakan jamuan makan malam untuk merayakan pencapaian koleganya, Budi Karya Sumadi (Menteri Perhubungan RI 2016-2024).
Sumber :
  • Istimewa

Dubes Masaki Puji Kontribusi BKS Pererat Hubungan Indonesia-Jepang

Duta Besar Jepang untuk Indonesia Masaki Yasushi semalam mengadakan jamuan makan malam untuk merayakan pencapaian koleganya, Budi Karya Sumadi yang pada 6 November 2024 lalu mendapat penghargaan dari Kaisar Jepang Naruhito.

Sabtu, 21 Desember 2024 - 09:39 WIB

tvOnenews.com - Duta Besar Jepang untuk Indonesia Masaki Yasushi semalam mengadakan jamuan makan malam untuk merayakan pencapaian koleganya, Budi Karya Sumadi (Menteri Perhubungan RI 2016-2024), yang pada 6 November 2024 lalu mendapat penghargaan dari Kaisar Jepang Naruhito. Budi Karya, yang akrab disapa BKS, mendapatkan penghargaan the Order of the Rising Sun, Gold and Silver Star. 

“Penghargaan yang didapat Pak BKS menunjukkan dedikasi dan kontribusi yang signifikan yang lebih mempererat hubungan kedua bangsa,” ujar Dubes Masaki, dalam jamuan makan malam yang diadakan di rumah dinasnya, di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan (19/12). 

Hadir dalam jamuan makan malam ini antara lain Chairul Tanjung (Menteri Koordinator Perekonomian 2014), Rachmad Gobel (Menteri Perdagangan 2014-2015), Saleh Husen (Menteri Perindustrian 2014-2016), dan sejumlah pejabat Kementerian Perhubungan.

Menurut Dubes Masaki, di bawah kepemimpinan BKS, beberapa proyek kunci yang mempresentasikan hubungan Indonesia-Jepang dapat diselesaikan dengan baik. Dubes Masaki lantas menyebut salah satu contoh sukses adalah pembangunan MRT (mass rapid transit) jalur utara-selatan (Bundaran HI-Lebak Bulus). 

Baca Juga :

“Pak BKS meyakinkan kami bahwa pekerja lokal mampu untuk mengatur dan memelihara infrastruktur penting tersebut,” ujarnya. 

Menurut Dubes Masaki, keberhasilan MRT di Jakarta tersebut telah turut mendorong keberanian Jepang untuk membuat proyek MRT sejenis di Vietnam. 

Di bidang maritim, Dubes Masaki menyebut BKS yang seperti tanpa lelah mengembangkan Pelabuhan Patimban di Subang. 

“Dengan menggunakan keahlian dan teknologi Jepang, pelabuhan ini telah melampayi ekspektasi, dan menjadi hub kunci untuk mengekspor kendaraan bermotor yang diproduksi di Indonesia,” ucapnya.

Dubes Masaki pun menyebut komitmen dan inovasi yang dilakukan BKS dalam pembangunan Proving Ground, yang kini tengah berjalan. “Fasilitas ini, yang dibangun dengan skema public-private partnership (kerja sama pemerintah dan badan usaha-KPBU), meningkatkan standar pengujian kendaraan bermotor yang dibuat di Indonesia. Langkah ini juga memperkuat fondasi untuk ekspor serta mendukung perkembangan industri otomotif,” tuturnya.

Di luar tiga proyek penting tersebut, Dubes Masaki menyebut  BKS adalah pendukung kuat kerja sama Indonesia-Jepang. Salah satu buktinya adalah upaya keras BKS dalam menyuksesnya Transit Oriented Development (TOD) Forum di Tokyo tahun ini, yang berhasil menghadirkan 50 pemimpin perusahaan Jepang, untuk mengeksplorasi peluang baru dalam kerja sama dua negara.

Budi Karya, yang akrab disapa BKS, mendapatkan penghargaan the Order of the Rising Sun, Gold and Silver Star.
Budi Karya, yang akrab disapa BKS, mendapatkan penghargaan the Order of the Rising Sun, Gold and Silver Star.
Sumber :
  • Istimewa

 

Ketika giliran memberikan sambutan, BKS berterima kasih kepada Dubes Masaki yang berkenan membuat jamuan makan malam. BKS juga menyebut bahwa acara tersebut adalah bagian dari upaya mempererat hubungan Indonesia dan Jepang, telah berlangsung lebih dari 60 tahun, dan berjalan dengan sangat baik dan akrab. “Kami mengapresiasi upaya-upaya Pemerintah Jepang  membantu Indonesia dalam membangun infrastruktur, termasuk di bidang transportasi.”

BKS lalu menceritakan kembali pengalamannya tatkala menerima penghargaan dan ucapan langsung dari Kaisar Naruhito. 

“Saya tidak tahu mengapa hanya saja yang disalami dan sambi diajak mengobrol. Mungkin ada tiga menit. Ini suatu yang luar biasa bagi saya,” ucapnya.

BKS kemudian menyebut, bahwa penghargaan yang diterimanya, bukanlah pencapaian pribadi, melainkan pencapaian dari seluruh masyarakat dan pemerintah Indonesia, khususnya di Kementerian Perhubungan. “Penghargaan ini sebenarnya adalah untuk Indonesia,” tuturnya.(chm)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Pesan Keluarga untuk Marselino Ferdinan, Jangan Sampai Lakukan Hal Ini Agar Tak Rugikan Timnas Indonesia

Pesan Keluarga untuk Marselino Ferdinan, Jangan Sampai Lakukan Hal Ini Agar Tak Rugikan Timnas Indonesia

Jelang laga terakhir Grup B Piala AFF 2024 antara Timnas Indonesia vs Filipina, keluarga Marselino Ferdinan memberikan pesan khusus. Sang kakak bilang jangan...
Meski Menang 100-0 Lawan Filipina, Timnas Indonesia Pasti Tersingkir dari AFF 2024 Kata Media Vietnam, gara-gara...

Meski Menang 100-0 Lawan Filipina, Timnas Indonesia Pasti Tersingkir dari AFF 2024 Kata Media Vietnam, gara-gara...

Media asal Vietnam menyebutkan bahwa Timnas Indonesia pasti akan tersingkir dari AFF 2024 meski menang 100-0 lawan Filipina, Skuad Shin Tae-yong harus waspada.
Tak Terima Gus Miftah Klaim Nasab Kiai Ageng Muhammad Besari, Keluarga Besar Sampai Bilang: Nama Leluhur Kami Dimanfaatkan Untuk...

Tak Terima Gus Miftah Klaim Nasab Kiai Ageng Muhammad Besari, Keluarga Besar Sampai Bilang: Nama Leluhur Kami Dimanfaatkan Untuk...

Keluarga besar buka suara soal klaim Gus Miftah yang mengaku keturunan ke -9 dari Mbah Muhammad Besari. Lantas nasab keturunan ke-9 Gus Miftah ternyata palsu?
Kaki Tangan Menghitam, TKW Asal Jember Dipulangkan dari Singapura

Kaki Tangan Menghitam, TKW Asal Jember Dipulangkan dari Singapura

Lantaran mengalami sakit nikrosis atau kematian jaringan sel, Septia Kurnia Rini (38), seorang TKW non prosedural terpaksa harus dipulangkan oleh pihak employer
Menko Polkam Budi Gunawan hingga Menlu Sugiono Masuk Jajaran Menteri Prabowo Terbaik

Menko Polkam Budi Gunawan hingga Menlu Sugiono Masuk Jajaran Menteri Prabowo Terbaik

Hasil survei yang dilakukan Lembaga Pemilih Indonesia (LPI) menyebutkan bahwa Menko Polkam Budi Gunawan merupakan menteri terbaik dalam Kabinet Merah Putih (KMP).
Umat Muslim Apakah Boleh Ganti Doa Qunut pakai Rabbana atina fiddunya Waktu Shalat Subuh? Buya Yahya Tegaskan Hukumnya dalam Islam...

Umat Muslim Apakah Boleh Ganti Doa Qunut pakai Rabbana atina fiddunya Waktu Shalat Subuh? Buya Yahya Tegaskan Hukumnya dalam Islam...

Tentunya menjawab pertanyaan, sebab umum dipahami menggunakan doa qunut dirakaat kedua shalat subuh dianggap wajib. Benarkah demikian? Simak kata Buya Yahya...
Trending
STY Dapat Kabar Baik dari Eropa Jelang Hadapi Filipina, Si Anak Hilang Timnas Indonesia Starter Lagi dan Cetak Rekor di Belanda

STY Dapat Kabar Baik dari Eropa Jelang Hadapi Filipina, Si Anak Hilang Timnas Indonesia Starter Lagi dan Cetak Rekor di Belanda

Jelang hadapi Filipina di Piala AFF 2024, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dapat kabar baik dari penggawa Garuda yang mentas di kompetisi Liga Belanda.
Reaksi Menohok Suporter Timnas Indonesia usai Malaysia Tersingkir dari Piala AFF 2024, Singgung Soal Pemain Naturalisasi Harimau Malaya

Reaksi Menohok Suporter Timnas Indonesia usai Malaysia Tersingkir dari Piala AFF 2024, Singgung Soal Pemain Naturalisasi Harimau Malaya

Suporter Timnas Indonesia ikut bereaksi usai Malaysia tersingkir dari Piala AFF 2024, karena hanya mampu bermain imbang melawan Singapura dengan skor 0-0.
Begini Skenario Busuk Main Mata Vietnam Vs Myanmar yang Bisa Buat Timnas Indonesia Tersingkir dari Piala AFF 2024, Tak Ada Cara Lain Skuad Garuda Harus…

Begini Skenario Busuk Main Mata Vietnam Vs Myanmar yang Bisa Buat Timnas Indonesia Tersingkir dari Piala AFF 2024, Tak Ada Cara Lain Skuad Garuda Harus…

Skenario main mata antara Vietnam melawan Myanmar pada matchday terakhir Piala AFF 2024 akan membuat Timnas Indonesia gagal lolos ke babak semifinal.
Perkataan Megawati Hangestri Ini Buat Pelatih Red Sparks Marah? Tanpa Ragu Pevoli Asal Jember itu Lebih Pilih...

Perkataan Megawati Hangestri Ini Buat Pelatih Red Sparks Marah? Tanpa Ragu Pevoli Asal Jember itu Lebih Pilih...

Bintang voli asal Indonesia yakni Megawati Hangestri sempat memberikan sebuah pernyataan yang mungkin saja bisa membuat pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin marah.
Kabar Baik! Shin Tae-yong Beri Sinyal Kuat Turunkan Duet Pemain Abroad Ini demi Timnas Indonesia Tumbangkan Filipina di Piala AFF 2024

Kabar Baik! Shin Tae-yong Beri Sinyal Kuat Turunkan Duet Pemain Abroad Ini demi Timnas Indonesia Tumbangkan Filipina di Piala AFF 2024

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengirimkan sinyal kuat untuk menurunkan duet pemain abroad ini dalam laga kontra Filipina di Piala AFF 2024.
Tak Cuma Tersingkir dari Piala AFF 2024, Malaysia Juga Dapat Kabar Buruk dari FIFA usai Ditahan Imbang Singapura

Tak Cuma Tersingkir dari Piala AFF 2024, Malaysia Juga Dapat Kabar Buruk dari FIFA usai Ditahan Imbang Singapura

Nasib apes beruntun harus dirasakan timnas Malaysia, selain tersingkir dari Piala AFF 2024 skuad Harimau Malaya juga alami kabar buruk dari FIFA.
Ivar Jenner Menghilang dari Skuad Jong FC Utrecht, Tanda Bakal Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024?

Ivar Jenner Menghilang dari Skuad Jong FC Utrecht, Tanda Bakal Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024?

Menghilang dari Jong FC Utrecht pada pertandingan Liga Belanda pekan ini, mungkinkah jadi pertanda Ivar Jenner bergabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024?
Selengkapnya
Viral