Namun, masukan yang diberikan akan dilakukan pengecekan ulang terlebih dahulu.
Jika memang masukan tersebut merupakan kesalahan, maka pihak TransJakarta akan memperbaikinya.
“Artinya itu sudah jauh dari tahun sebelumnya didesain. Prosesnya sudah panjang. Nah, sekarang kemudian ada yang protes. Itu kita hormati dan kita hargai,” ujarnya.
“Nanti kami cek. Apa saja yang diprotes, apakah betul yang diprotes itu memang ada kesalahan dari pihak TransJakarta. Nanti kita cek,” katanya.
Begitu pula isu yang mengabarkan bahwa pembangunan Halte Bundaran HI tidak melakukan koordinasi dengan Tim Ahli Cagar Budaya (TACB) dan Tim Sidang Pemugaran (TSP) akan ditindaklanjuti oleh Pemprov DKI Jakarta.
Sejarawan Indonesia JJ Rizal menyarankan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan anak buahnya untuk mencari konsep arsitektur halte yang menghargai kawasan bersejarah.
Hal ini disinyalir usai JJ Rizal mengkritik hasil kerja Anies Baswedan dan PT TransJakarta terkait pembangunan halte di kawasan Bundaran HI.
Load more