LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Aksi unjuk rasa
Sumber :
  • IST

Massa Geruduk Gedung MA-Kejagung, Minta Alvin Lim Dibebaskan

Aksi unjuk rasa digelar ratusan orang yang menuntut dibebaskannya pengacara vokal Alvin Lim, Senin (24/10/2022). Mereka menyuarakan aspirasinya di depan Gedung Mahkamah Agung (MA) yang dialihkan petugas ke kawasan Monas sekitar Patung Kuda, serta depan Gedung Kejaksaan Agung (Kejagung) RI. 

Senin, 24 Oktober 2022 - 21:35 WIB

Jakarta - Aksi unjuk rasa digelar ratusan orang yang menuntut dibebaskannya pengacara vokal Alvin Lim, Senin (24/10/2022). Mereka menyuarakan aspirasinya di depan Gedung Mahkamah Agung (MA) yang dialihkan petugas ke kawasan Monas sekitar Patung Kuda, serta depan Gedung Kejaksaan Agung (Kejagung) RI. 

Menurut pengunjuk rasa, dijebloskannya Alvin Lim dalam kasus dugaan pemalsuan, merupakan wujud perlawanan dari pihak-pihak yang tak senang dengan adanya upaya reformasi hukum yang digaungkan Alvin. 

"Pemuda seperti Alvin Lim dimasukkan ke penjara, menunjukkan kemerdekaan hukum di Indonesia sudah dikangkangi oknum," kata orator, yang merupakan perwakilan dari advokat yang simpati terhadap apa yang dialami Alvin. 

Menurut dia, di negara lain apa yang dilakukan Alvin yaitu membenahi hukum, pasti mendapatkan penghargaan. Namun kondisi ini berbanding terbalik dengan yang terjadi di Indonesia. 

Ia pun berharap MA bisa membebaskan Alvin dari Lapas Salemba melalui putusan kasasi yang adil bagi Alvin, pendukung dan orang-orang kecil yang diperjuangkannya. Dia juga berharap Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan perhatian terhadap kasus ini. 

Baca Juga :

Dirinya pun mengingatkan pemimpin pemerintahan maupun lembaga penegak hukum bahwa kekuasaan yang mereka pegang saat ini tak abadi, sehingga dia berharap mereka menggunakannya dengan sebaik dan semanfaat mungkin. 

"Kita doakan anak-istri Alvin. Dia (Alvin) adalah pemantik yang berani mengatakan bahwa yang benar itu benar, dan salah itu salah. Dengan kekuatanmu ya Allah sentuh qolbu (hati) Jokowi, Ketua Mahkamah Agung sehingga bisa ditinjau kembali putusan (Pengadilan Tinggi DKI) tersebut," tuturnya. 

Dalam kesempatan itu, Kate Victoria Lim, putri Alvin Lim, sempat berorasi di atas mobil komando atau kendaraan berpengeras suara. Dengan lantang ia menyuarakan agar ayahnya dibebaskan dari penjara. 

"Bebaskan papi saya, bebaskan Alvin Lim!" seru remaja 13 tahun itu.

Kate berharap Mahkamah Agung selaku benteng terakhir pencari keadilan, dapat menegakkan hukum perkara yang menjerat orangtuanya dengan seadil-adilnya. Ia berharap Tuhan memberikan petunjuk kepada hakim MA agar membuat putusan yang terbaik. 

"Dua pelaku utama divonis 2,5 tahun, tapi papa saya yang katanya ikut serta malah divonis 4,5 tahun. Di mana keadilan? Hukum sangat tajam ke papa saya, tapi tumpul ke oknum pejabat seperti jaksa Pinangki yang hanya divonis 4 tahun, padahal dia korupsi miliaran. Ayah saya dituduh merugikan Rp6 juta. Ayah saya kalau mau bayar 10 kali lipat juga bisa," ujar Kate.

"Maka dari itu saya berharap Tuhan bisa memberi hikmah kepada MA untuk melihat permainan oknum di bawah. Apalagi dalam pemeriksaan perkara persidangan tidak ada satu pun keterangan saksi yang menyatakan bahwa ayah saya ikut serta dalam menggunakan KTP palsu. Sehingga sangat kental dugaan rekayasa oknum-oknum. Saya juga berharap keagungan Kejaksaan Agung masih bisa diandalkan oleh masyarakat," papar remaja itu.

Kuasa hukum Alvin dari LQ Indonesia Lawfirm, Saddan Sitorus meminta Jaksa Agung ST Burhanuddin agar tak antikritik, mengingat ia merupakan pejabat publik dan Kejagung, sehingga wajar mendapatkan masukan dan kritik dari publik. Ini diutarakan terkait kritik tajam Alvin terhadap oknum-oknum dan institusi tersebut, yang berujung dibuatnya 185 laporan para jaksa se-Indonesia terhadap Alvin. 

"Cobalah Pak (Jaksa Agung) untuk lebih untuk merefleksikan diri apa yang sebenarnya terjadi dalam tugas-tugas sebagai pimpinan Kejaksaan Agung," kata Saddan. 

Pihaknya pun meminta proses hukum terhadap Alvin ke depannya berjalan terbuka. "Kami meminta untuk ini digelar secara transparan supaya kita lihat siapa oknum-oknum yang ada dalam perkara ini. Siapa yang dengan sengaja mengintervensi untuk menciderai orang-orang yang melakukan perjuangan demi keadilan," kata dia. 

Adapun hadir dalam unjuk rasa tersebut berbagai pihak yang mendukung dibebaskannya Alvin, mulai dari para advokat, mahasiswa, emak-emak, pemuda, Majelis Penderitaan Rakyat (MPR) organisasi pimpinan Babe Aldo, para korban investasi bodong, dan simpatisan lainnya. 

Perwakilan pengunjuk rasa sendiri telah diterima Biro Hukum MA dan humas Kejagung untuk menyampaikan tuntutannya. (ebs)
 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Soal Kekalahan Andika-Hendrar di Pilkada Jateng, Ganjar Pranowo Bilang Begini

Soal Kekalahan Andika-Hendrar di Pilkada Jateng, Ganjar Pranowo Bilang Begini

Ketua DPP PDIP Ganjar Pranowo memberikan tanggapan soal kekalahan dari pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Tengah, Andika Perkasa-Hendrar Prihadi.
Kementerian ATR/BPN Upayakan Dokumen Pertanahan Elektronik Bisa Jadi Alat Bukti Dalam Pengadilan, Sekjen: Kita Pastikan Keasliannya

Kementerian ATR/BPN Upayakan Dokumen Pertanahan Elektronik Bisa Jadi Alat Bukti Dalam Pengadilan, Sekjen: Kita Pastikan Keasliannya

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian ATR/BPN, Suyus Windayana mengungkap pihaknya akan mengupayakan dokumen pertanahan elektronik bisa menjadi alat bukti dalam pengadilan.
KPU Sebut 6 Petugas KPPS Wafat Saat Bertugas, Korban Akan Diberikan Santunan, Ini Besarannya

KPU Sebut 6 Petugas KPPS Wafat Saat Bertugas, Korban Akan Diberikan Santunan, Ini Besarannya

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI mencatat ada 6 orang petugas kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS) yang meninggal dunia pada Pilkada Serentak 2024.
Jangan Pernah Shalat Isya Diwaktu Ini Bisa Tidak Disukai Allah SWT, Kata Ustaz Adi Hidayat Sebaiknya Lakukan...

Jangan Pernah Shalat Isya Diwaktu Ini Bisa Tidak Disukai Allah SWT, Kata Ustaz Adi Hidayat Sebaiknya Lakukan...

Meskipun salat isya memiliki batas waktu yang sangat panjang, tak seperti shalat lainnya. Seharusnya dikerjakan sesegera mungkin. Sehingga Ustaz Adi Hidayat ...
Dapat Ledakan Rezeki hingga Utang Segunung Lunas, Ustaz Adi Hidayat Bilang Cukup Lakukan Amalan Ini, Katanya…

Dapat Ledakan Rezeki hingga Utang Segunung Lunas, Ustaz Adi Hidayat Bilang Cukup Lakukan Amalan Ini, Katanya…

Ustaz Adi Hidayat dalam sebuah kajiannya mengatakan cukup lakukan amalan ini jangan kaget kalau dapat ledakan rezeki hingga utang lunas. Simak artikelnya!
Anies Baswedan Optimis Pramono-Rano Menangi Pilkada Jakarta 2024 dalam Satu Putaran

Anies Baswedan Optimis Pramono-Rano Menangi Pilkada Jakarta 2024 dalam Satu Putaran

Mantan Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 Anies Baswedan yakin Pramono Anung-Rano Karno bakal dalam satu putaran. Anies yakin hasil akhir akan tetap sama.
Trending
Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir full senyum usai FIFA beri kabar baik terkait timnas Indonesia. Diketahui, Indonesia kini miliki 1.135,11 poin, atau tambah 16,24 poin.
Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Bocoran nama-nama pemain keturunan yang masuk list PSSI untuk dinaturalisasi agar bisa memperkuat Timnas Indonesia PSSI harus gercep kalau tidak diambil Belanda
Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan jujur Erick Thohir kepada media Italia ternyata membuat media Vietnam heboh, Erick Thohir berbicara soal Timnas Indonesia dan potensi di masa depan.
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, secara mengejutkan menyampaikan permintaan maaf baru-baru ini soal laga Timnas Indonesia vs Jepang. Singgung para pemainnya...
Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Selatan memberikan 'ancaman' untuk Megawati Hangestri dan kawan-kawan jelang big match antara IBK Altos Vs Red Sparks di Liga Voli Korea 2024-2025.
Reaksi Kevin Diks usai Ranking FIFA Timnas Indonesia Meroket ke Peringkat 125 Dunia, Bek FC Copenhagen Itu Bilang...

Reaksi Kevin Diks usai Ranking FIFA Timnas Indonesia Meroket ke Peringkat 125 Dunia, Bek FC Copenhagen Itu Bilang...

Bek FC Copenhagen, Kevin Diks memberikan reaksi usai ranking FIFA Timnas Indonesia naik ke peringkat 125 dunia pada edisi November 2024 ini.
Suara Hati Coach Justin Sebenarnya soal Ole Romeny yang Dinanti-nanti Gabung Timnas Indonesia: Menurut Gue....

Suara Hati Coach Justin Sebenarnya soal Ole Romeny yang Dinanti-nanti Gabung Timnas Indonesia: Menurut Gue....

Ole Romeny sempat curi perhatian saat dia terlihat menonton Timnas Indonesia vs Jepang pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Gelora Bung Karno.
Selengkapnya
Viral