LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Rosti Simanjutak ibunda Brigadir J mengungkapkan perasaannya dalam acara Dua Sisi tvOne Kamis (3/11/2022) malam.
Sumber :
  • Tangkapan Layar Dua Sisi tvOne

Unek-Unek Ibunda Brigadir J Soal Permohonan Maaf Ferdy Sambo, Rosti: Hanya di Bibir Saja

Ibu almarhum Brigadir J, Rosti Simanjuntak mengungkapkan unek-uneknya atas permohonan maaf terdakwa Ferdy Sambo yang dilakukannya dalam persidangan di PN Jaksel

Jumat, 4 November 2022 - 19:46 WIB

Jakarta - Ibu almarhum Brigadir J, Rosti Simanjuntak mengungkapkan unek-uneknya atas permintaan maaf terdakwa Ferdy Sambo yang dilakukannya dalam persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Rabu (2/11/2022).

Rosti Simanjutak mengungkapkan perasaannya dalam acara Dua Sisi tvOne yang tayang pada Kamis (3/11/2022) malam.
Rosti Simanjutak mengaku baru pertama kali bertemu langsung dengan sosok pembunuh anaknya Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi di persidangan.

"Iya benar baru pertama kali bertemu fisik dengan Ferdy Sambo dan Putri," kata Rosti di Dua Sisi tvOne tadi malam.

Rosti Simanjutak mengaku sangat menunggu momen pertemuan langsung dengan Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi yang telah membunuh anak kesayangannya Brigadir J.

Baca Juga :

"Sesudah peristiwa pembunuhan kepada anak kami yang sudah dilakukan Ferdy Sambo beserta Putri dan komplotannya, saya memang menunggu momen yang sangat tepat ini, atau momen bertemu fisik dengan Ferdy Sambo dan Putri," ungkapnya.

Rosti mengaku penasaran dengan sikap seperti apa yang akan ditunjukkan Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi setelah mereka melakukan pembunuhan terhadap Brigadir J. 

"Tapi saya lihat di sana Ferdy Sambo masih menujukkan keangkuhannya, dia masih merasa mempunyai kekuasaan, pangkat, jabatan maupun keberadaannya yang sebagaimana ia terapkan dalam kesehariannya mungkin," kata Rosti.

"Saya melihat wajahnya, mimiknya, pandangan matanya, dan cara duduk dia dan memandang disana kan akan menunjukkan sifat setiap karakter manusia. Secara psikologi itu masih menujukkan keangkuhan dan kecongkakkan," tuturnya.

Bahkan Rosti Simanjuntak menanggapi permohonan maaf Ferdy Sambo yang dilakukannya di persidangan. Ibunda Brigadir J menyebut permintaan maaf Ferdy Sambo tidak tulus. 

"Harus menggunakan hati nurani sebagai manusia yang beretika dan bermoral, yang sudah melakukan pembunuhan kepada anakku secara sadis. Tapi disana ia masih tetap mengatakan tidak lepas dari perbuatan anak ibu dan juga anak bapak," katanya.

Rosti menyebut jika permintaan maaf Ferdy Sambo tidak tulus dalam hati.

"Jadi permintaan maafnya saja hanya di bibir saja, tidak tulus dan tidak jujur dari dalam hati," katanya. 

Meski begitu ketika disinggung, apakah Rosti menerima permohonan maaf Ferdy Sambo?

"Menerima maaf orang kita diajarkan setiap agama, agama apa saja. Kita diajarkan saling memaafkan, saling mengampuni. Tapi seperti juga saya akan kembalikan kepada dia tidak lepas dari hukum, mari pertanggungjawabkan perbuatan dia sebagaimana hukum yang berlaku di negara kita, sesuai perbuatannya," pungkasnya.

Rosti Minta Para Terdakwa Jujur

Persidangan perkara kematian Brigadir J alias Yosua Hutabarat kembali bergulir dengan terdakwa Ricky Rizal dan Kuat Ma'ruf di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel).

Agenda sidang kali ini ialah pemeriksaan saksi keluarga korban, salah satunya sang ibu, Rosti Simanjuntak.

Di hadapan hakim, Rosti Simanjuntak meminta para terdakwa berkata jujur dan benar-benar meminta maaf kepada Tuhan Yang Maha Esa, atas perbuatan mereka.

"Kalian yang tahu gimana ini semua, kejahatan apa yang kalian tutupin, kejahatan apa yang kalian tutupi di sini bersama atasanmu itu? Sama si PC itu? Jadi tolong jujur!" kata Rosti di PN Jaksel, Rabu (2/11/2022).

Rosti mengatakan permintaan maaf yang dilontarkan para terdakwa sebaiknya dipertanggungjawabkan di hadapan Tuhan Yang Maha Esa.

Dia memastikan bahwa maaf itu tidak hanya dikeluarkan dari mulut, tetapi juga tindakan untuk jujur di persidangan.

"Maaf itu mohon pengampunan pada Tuhan. Jadi, saya sebagai orang tua yang sudah kalian hancurkan harapan anakku. Ada apa di dalam ini semua? Tolong, ya. Jadi, permintaan maaf itu jangan hanya di bibir seperti FS dan Putri. berikan itu dari hati nurani yang sangat dalam," jelasnya.

Selain itu, Rosti meyanyangkan kehadiran Ricky Rizal dan Kuat Ma'ruf ketika berada dalam situasi tersebut tidak menolong anaknya.

Dia berharap kepada terdakwa Ricky Rizal dan Kuat Ma'ruf agar berkata jujur untuk mengungkap peristiwa yang menewaskan anaknya, Yosua Hutabarat.

"Maaf itu diberikan di depan Tuhan. Cuman Tuhan yang Maha mengetahui, melihat, yang memahami jeritan tangis anakku. Di mana hati kalian," imbuhnya.(lpk/mii/muu)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Badan Gizi Nasional: Program Makan Bergizi Gratis Dimulai Januari 2025 di 923 Titik

Badan Gizi Nasional: Program Makan Bergizi Gratis Dimulai Januari 2025 di 923 Titik

Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana menyebut, program akan menjangkau 82,9 juga penerima yang terdiri dari anak sekolah, ibu hamil, dan balita.
3 Waktu Dilarang Tidur, Bisa Bikin 'Bodoh' hingga Serangan Jantung Kata dr Zaidul Akbar, Nomor 1 Setelah Shalat...

3 Waktu Dilarang Tidur, Bisa Bikin 'Bodoh' hingga Serangan Jantung Kata dr Zaidul Akbar, Nomor 1 Setelah Shalat...

Berikut 3 waktu yang dilarang tidur, bisa sebabkan kebodohan hingga risiko serangan jantung menurut dr Zaidul Akbar, di antaranya setelah shalat ini.
Makan Bergizi Gratis Akan Mencakup 82,9 Juta Orang Pada 2027

Makan Bergizi Gratis Akan Mencakup 82,9 Juta Orang Pada 2027

Ia menjelaskan, makan bergizi gratis akan terus berkembang menjadi 2.000 titik pada bulan April 2024, kemudian menjadi 5.000 titik pada bulan Juli-Agustus.
Polisi Tembak Anggota Paskibra di Semarang, Kapolrestabes Semarang Beberkan Korban Terlibat Tawuran Gengster

Polisi Tembak Anggota Paskibra di Semarang, Kapolrestabes Semarang Beberkan Korban Terlibat Tawuran Gengster

kepolisian melakukan tindakan terukur dengan melepaskan tembakan untuk membubarkan bentrok antar geng itu.
Siapkan Payung dan Jas Hujan, BMKG Prakirakan Cuaca Sebagian Besar Indonesia Hujan Ringan Hari Ini

Siapkan Payung dan Jas Hujan, BMKG Prakirakan Cuaca Sebagian Besar Indonesia Hujan Ringan Hari Ini

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca di sebagian besar wilayah di Indonesia berpotensi hujan dengan intensitas ringan pada hari ini Selasa (26/11/2024).
Tak Bisa Disembunyikan Lagi, Sarwendah dan Betrand Peto Sama-sama Jujur dan Akui Kalau Mereka Sudah Jatuh Hati dengan…

Tak Bisa Disembunyikan Lagi, Sarwendah dan Betrand Peto Sama-sama Jujur dan Akui Kalau Mereka Sudah Jatuh Hati dengan…

Sarwendah dan Betrand Peto akhirnya jujur mengaku sudah jatuh hati dengan sesuatu yang bikin mereka kagum. Apa yang membuat mereka begitu terpikat? Baca di sini
Trending
Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Memperkenalkan diri sebagai Football Bohemian, Kim Tae-seok menceritakan atmosfer Stadion Gelora Bung Karno saat Timnas Indonesia menjamu Jepang dan Arab Saudi.
Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Kasus judi online di lingkungan Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) kini seret keponakan Megawati Soekarnoputri, Alwin Jabarti Kiemas. Ini profilnya!
Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

PDIP buka suara berita soal keponakan Megawati Soekarnoputri, yakni Alwin Jabarti Kiemas yang ditetapkan sebagai tersangka kasus judi online. Begini katanya..
Bertahun-tahun pakai Doa Iftitah dengan Inni Wajjahtu saat Shalat, Apakah Benar? Ustaz Adi Hidayat Tegaskan Kalau Nabi Muhammad SAW...

Bertahun-tahun pakai Doa Iftitah dengan Inni Wajjahtu saat Shalat, Apakah Benar? Ustaz Adi Hidayat Tegaskan Kalau Nabi Muhammad SAW...

Dalam penjelasannya, Ustaz Adi Hidayat Sebut itu hukumnya ini. Doa iftitah juga mempunyai keutamaan dahsyat jika diamalkan dalam shalat. Simak penjelasannya....
Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Media Vietnam memberikan reaksi usai mendengar Asnawi Mangkualam menyebut Timnas Indonesia kini lebih mudah mengalahkan Golden Star karena diperkuat banyak pemain naturalisasi.
Top 3 Bola: Kata Calvin Verdonk soal Suporter Garuda, Vietnam Makin Panik Lihat Timnas Indonesia, Maarten Paes Hampir Menyerah Jadi Pemain Bola

Top 3 Bola: Kata Calvin Verdonk soal Suporter Garuda, Vietnam Makin Panik Lihat Timnas Indonesia, Maarten Paes Hampir Menyerah Jadi Pemain Bola

Berikut 3 artikel bola terpopuler di tvOnenews.com pada Senin (25/11/2024). Kabar seputar pemain Timnas Indonesia masih menjadi yang paling banyak diminati.
Bawa-bawa Erick Thohir Media Malaysia Soroti Timnas Indonesia yang Tak Turunkan Kekuatan Penuh di Piala AFF 2024

Bawa-bawa Erick Thohir Media Malaysia Soroti Timnas Indonesia yang Tak Turunkan Kekuatan Penuh di Piala AFF 2024

Sejumlah pemain top mulai dari Maarten Paes, Calvin Verdonk hingga Jay Idzes tidak dipanggil pelatih Shin Tae-yong untuk pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia
Selengkapnya
Viral