Jakarta - Akhirnya Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono angkat bicara terkait debu batu bara yang mencemarkan lingkungan Rusunawa Marunda, Jakarta Utara.
Pernyataan ini diungkapkan oleh Heru Budi saat ditemui di Kelurahan Petogogan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Jumat (25/11/2022).
Heru Budi tegaskan bahwa kasus debu batu bara ini adalah dampak lingkungan yang harus segera diselesaikan. Untuk itu dia menitahkan Wali Kota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim untuk dapat memfasilitasi.
“Itu saya sudah minta Pak Wali Kota kemarin tiga hari yang lalu untuk bisa memfasilitasi. Ya, memang itu dampak lingkungan yang harus diatasi,” kata Heru Budi.
Ada pun langkah yang akan diambil oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Suku Dinas Lingkungan Hidup Jakarta Utara adalah memberi catatan khusus terhadap PT KCN.
“Ya, harus diperbaiki. Harus ada catatan khusus dari lingkungan hidup ke perusahaan yang bersangkutan,” tutupnya.
Load more