Dalam mewujudkan visi tersebut, Yudo menyampaikan empat program yang perlu dijalankan oleh pihaknya kelak. Pertama, akselerasi pembangunan sumber daya manusia (SDM) TNI yang unggul. Kedua, peningkatan kesiapan operasional personel ataupun alat utama sistem senjata (alutsista) sehingga TNI dapat memiliki kesiapsiagaan yang tinggi untuk digerakkan kapan pun sesuai dengan kebutuhan.
Ketiga, Yudo juga akan menjalankan program penguatan implementasi konsep Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) TNI yang akan menjadi pelaksana perintah Panglima TNI. Yang terakhir, program implementasi reformasi birokrasi dan kultur TNI untuk menunjang tugas dan tanggung jawab TNI dalam menegakkan kedaulatan NKRI.
Berbagai harapan dari beragam kalangan mulai tersuarakan kepada Yudo saat Komisi I DPR RI menyetujui Laksamana TNI Yudo Margono menjadi Panglima TNI.
Di antaranya, harapan agar Yudo sebagai Panglima TNI pengganti Jenderal TNI Andika Perkasa kelak mampu melanjutkan kebijakan keamanan di Tanah Papua, menuntaskan kasus pidana yang melibatkan oknum TNI, serta menuntaskan program pembangunan alutsista melalui pemenuhan kekuatan pokok minimum atau minimum essential force (MEF).
Segala harapan dan cita-cita tersebut diharapkan dapat diwujudkan oleh TNI di bawah kepemimpinan Laksamana TNI Yudo Margono. (ant/put)
Load more