LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Pianis Legendaris Indonesia Iravati Sudiarso (kiri) dan Linda Djalil, mantan wartawan TEMPO (kanan).
Sumber :
  • Istimewa

Pianis Legendaris Indonesia Iravati Sudiarso Meninggal Dunia di Usia 86 Tahun

Musisi dan pianis legendaris Indonesia, Iravati Sudiarso, mengembuskan napas terakhirnya pada usia 86 tahun di kediaman putrinya di Kebayoran Baru, Jakarta, pada Rabu (18/1/2023).

Kamis, 19 Januari 2023 - 13:02 WIB

Jakarta - Piano adalah benda yg saya kasihi sejak saya kecil. Mulai dari ayah ibu tidak mampu membelikan piano bekas apalagi baru, sampai akhirnya saya dihadiahkan piano bekas yg sempat kebanjiran dan suaranyapun sudah distem berkali2 tetap tak normal lagi.

Alhamdulillah dalam perkembangannya orang tua saya bisa pelan-pelan tukar tambah dengan piano yang lebih lumayan. Begitulah setiap tahun. Sementara  itu sayapun tetap rajin latihan di Kebayoran di rumah adik ibu yang merupakan keluarga dokter, dengan menggunakan bis kota dari kawasan Menteng. Saya menunggu bis, setelah berdiri berlama-lama di Jalan Diponegoro Jakarta Pusat. Pada zaman sebelum 1970-an, bis saat itu masih jarang dan lama sekali menunggu bis datang.

Entah pertolongan Allah dari mana, saya bisa diterima di Yayasan Pendidikan Musik (YPM) pimpinan Rudi Laban dan Iravati Sudiarso, setelah di tes tanpa pengetahuan berpiano sebelumnya. Masuk di kelas elementer, saya lalui dengan penuh semangat. Lulus ujian naik ke kelas 1, saya semakin bersemangat. Kadang masih memakai seragam sekolah, saya yang berusia 10 tahun saat itu, lari ke sekolah YPM di SD Trisula Pegangsaan. Pak Mis dan Pak Min pembersih sekolah sering heran. Oalaaa Lindaaa.., ini kelas masih  berdebu, belum selesai kami sapu. Kamu kok sudah datang? Jawabku, Biarin deh pak, yg penting saya bisa latihan dulu satu jam sebelum guru piano saya datang. Pak Min dan pak Mis hanya bisa geleng-geleng kepala. Begitulah hampir setiap hari.

Yg mengejutkan, guru-guru di YPM memutuskan saya setelah ujian kelas 1, saya diloncatkan ke kelas tiga. Alhamdulillah..., seorang murid yang punya piano butut di rumah, bisa lompat kelas.

Baca Juga :

Murid di sana dulu yang menjadi teman-teman saya diantaranya adalah Pratiwi Sudarmono yang pada akhirnya menjadi astronot perempuan Indonesia pertama, Halida Hatta anak bungsu Bung Hatta, Diana Shanty yang sekarang jadi dokter, Ate Chaniago kini pebisnis batik, Nila Munzir yang kini memiliki kafe Victoria, Ariawan yang sempat menjadi Dirut Bank Muamalat, Maroef Sjamsoedin yang pernah menjadi Dirut Freeport, Oti Djamalus yang kini memiliki sekolah musik sendiri, dll.

Di tahun kelima saya berguru pada Iravati Sudiarso, pianis terkenal dan penuh disiplin tinggi. Setelah saya pindah ke West Berlin, guru piano saya nenek-nenek, seorang profesor musik di sebuah Universitas. Saya les privat di sana. Perjuangan menghadang winter minus 20 dengan berjalan kaki ke rumah sang profesor di ujung KrumeLanke, benar-benar butuh ketabahan tersendiri. Kadang air saya mengalir sepanjang jalan. Ingin bolos tapi teringat ayah yang dengan sekuat tenaga menyisihkan uang gajinya untuk pendidikan saya di Jerman, membuat saya sadar tidak boleh bermalas-malasan di negeri orang.

Bertahun-tahun kemudian, saya sempat menjadi guru piano di seputar kediaman saya di Bintaro Jaya. Betul-betul saya berbahagia mendapatkan murid yang rajin les piano apalagi yang berbakat. Anak saya masih bayi ketika itu. Heran, dia tak pernah terusik dengan keberisikan suara piano. Tidurnya tetap lelap.

Teman-teman saya di YPM juga ada yang meneruskan kiprah ibu Iravati Sudiarso menjadi guru di sekolah itu bahkan sampe puluhan tahun lamanya. Contohnya, Linda Primana seorang psikolog lulusan UI yang satu guru piano dengan saya, menjadi guru di YPM yg baik sekali caranya mengajar teknik bermain secara rapi. 

Teman-teman dekat saya tahu saya 'gila piano' dan dianggap ahli memilihkan piano seken untuk dibeli. Ada direktur bank, ada beberapa  dokter, ada tokoh politik seperti Fadli Zon yang semua piano sekennya di Jakarta maupun di Aie Angek Padang Panjang, termasuk piano berwarna coklat milik Prabowo di Hambalang. Memilihkan piano untuknya tidak terlalu mudah karena maunya warna coklat yang disesuaikan dengan warna rumahnya yang serba kayu coklat.

Untuk saya, membeli piano bukan semata-mata karena body yang keren, tapi juga dimainkannya enak tidak. Kualitas suaranya harus mendekati sempurna. Lalu piano harus 'ditelanjangi' dulu hingga senar-senar nya terlihat jelas. Apakah sudah ada yang tidak orisinal, atau pengetuknya sudah dimakan tikus atau masih utuh.

Ketika ada acara di Hambalang beberapa tahun silam, dari jarak yang agak jauh Prabowo berkata setengah berteriak, terima kasih ya Lin sudah belikan saya piano yang bagus. Orang-orang terpana termasuk saya? Belikan? Yang bener aje, duit gue banyak banget belikan piano untuk Prabowo. Lalu buru-buru saya ralat, bukan belikan tapi pilihkan mas. Kan gak pakai uang saya loh dan ia pun tertawa.

Pada malam tahun baru kemarin, begitu masuk rumah Prabowo di Jalan Kertanegara, katanya, ada piano sekarang di sini Lin. Nggak jauh-jauh lagi seperti di Hambalang. Kamu harus main. Saya nyeletuk, bohong ya? Bener Lin, tuh di bawah tangga.

Kulihat piano itu. Tampaknya kali ini dia mendapatkan piano baru. Bukan seken. Jadi tentu tidak perlu bantuan saya untuk memilihkannya lagi.

Pagi ini saya akan melayat Iravati Sudiarso, pianis kawakan yang wafat kemarin siang. Seorang guru piano, yang sangat cinta berpiano, pimpinan YPM puluhan tahun, yang menelurkan ribuan pemusik dari pemain piano, gitar, biola dll. Semoga amal ibadah almarhumah diterima di sisi Nya, diberikan tempat yg indah seindah-indahnya. 

Alfatihah...

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Lagu Kamu Berhak Bahagia - Sarwendah feat. Betrand Peto Kisahkan Penantian Seseorang yang Telah Lama Mendambakan Kasih Sayang, Liriknya...

Lagu Kamu Berhak Bahagia - Sarwendah feat. Betrand Peto Kisahkan Penantian Seseorang yang Telah Lama Mendambakan Kasih Sayang, Liriknya...

Lagu "Kamu Berhak Bahagia" menjadi karya yang penuh makna dan emosional bagi Betrand Peto dan Sarwendah. Bukan hanya duet biasa, melainkan simbol cinta dan...
Kisah Mees Hilgers yang Menjelma Jadi Peramal Jitu dalam Laga Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kisah Mees Hilgers yang Menjelma Jadi Peramal Jitu dalam Laga Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Bek tengah Mees Hilgers pernah menjelma menjadi seorang peramal yang jitu ketika Timnas Indonesia berlaga di Kualifikasi Piala Dunia 2026 di bulan November ini
Masyaallah, Ustaz Udi Hidayat Beri Kesaksian saat Ziarah ke Makam Mbah Moen: Wangi Sekali

Masyaallah, Ustaz Udi Hidayat Beri Kesaksian saat Ziarah ke Makam Mbah Moen: Wangi Sekali

Dalam ceramahnya, Ustaz Adi Hidayat mengenang kisah saat ziarah ke makam KH Maimun Zubair atau Mbah Moen, Pendakwah kondang itu menyaksikan hal luar biasa.
Eks Wasit FIFA Asal Jepang Soroti Kartu Merah Justin Hubner di Laga Timnas Indonesia Vs Arab Saudi: Harusnya Tak Perlu Terjadi

Eks Wasit FIFA Asal Jepang Soroti Kartu Merah Justin Hubner di Laga Timnas Indonesia Vs Arab Saudi: Harusnya Tak Perlu Terjadi

Eks wasit FIFA asal Jepang, Yoshimi Ogawa berikan pandangan soal kartu merah Justin Hubner saat Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Launching Program 'Political Future Leader', Zita Anjani Sebut Pentingnya Inovasi Politik Anak Muda di Sektor Pariwisata

Launching Program 'Political Future Leader', Zita Anjani Sebut Pentingnya Inovasi Politik Anak Muda di Sektor Pariwisata

Utusan Khusus Presiden Bidang Pariwisata Zita Anjani mengatakan generasi muda memiliki peran penting untuk memajukan pariwisata di Indonesia. Menurutnya, ada berbagai macam cara yang bisa dilakukan, salah satunya dengan inovasi politik.
Adu Banteng Truk di Nambangan Wonogiri, Kendaraan Melintang di Tengah Jalan dan 3 Orang Luka

Adu Banteng Truk di Nambangan Wonogiri, Kendaraan Melintang di Tengah Jalan dan 3 Orang Luka

Adu banteng truk terjadi di Jalan Wonogiri – Sukoharjo, tepatnya sebelah selatan Jembatan Nambangan perbatasan Wonogiri – Sukoharjo, pada Jumat (29/11/2024). Akibatnya, 3 orang mengalami luka-luka.
Trending
Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Bocoran nama-nama pemain keturunan yang masuk list PSSI untuk dinaturalisasi agar bisa memperkuat Timnas Indonesia PSSI harus gercep kalau tidak diambil Belanda
Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir full senyum usai FIFA beri kabar baik terkait timnas Indonesia. Diketahui, Indonesia kini miliki 1.135,11 poin, atau tambah 16,24 poin.
Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan jujur Erick Thohir kepada media Italia ternyata membuat media Vietnam heboh, Erick Thohir berbicara soal Timnas Indonesia dan potensi di masa depan.
Reaksi Kevin Diks usai Ranking FIFA Timnas Indonesia Meroket ke Peringkat 125 Dunia, Bek FC Copenhagen Itu Bilang...

Reaksi Kevin Diks usai Ranking FIFA Timnas Indonesia Meroket ke Peringkat 125 Dunia, Bek FC Copenhagen Itu Bilang...

Bek FC Copenhagen, Kevin Diks memberikan reaksi usai ranking FIFA Timnas Indonesia naik ke peringkat 125 dunia pada edisi November 2024 ini.
Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Selatan memberikan 'ancaman' untuk Megawati Hangestri dan kawan-kawan jelang big match antara IBK Altos Vs Red Sparks di Liga Voli Korea 2024-2025.
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, secara mengejutkan menyampaikan permintaan maaf baru-baru ini soal laga Timnas Indonesia vs Jepang. Singgung para pemainnya...
Respons AFC usai Timnas Indonesia Naik ke Peringkat 125 Dunia di Ranking FIFA Edisi November 2024: Garuda Alami Lonjakan Terbesar

Respons AFC usai Timnas Indonesia Naik ke Peringkat 125 Dunia di Ranking FIFA Edisi November 2024: Garuda Alami Lonjakan Terbesar

Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) memberikan respons usai Timnas Indonesia naik ke peringkat 125 dunia di ranking FIFA edisi November 2024.
Selengkapnya
Viral