Khalid pun memastikan kesejahteraan dan kebahagiaan diukur dari akses terhadap kebutuhan dasar yang patut dimiliki, menurutnya atas hal itulah bangsa ini bisa mandiri, berdaulat dan dapat berbahagia.
Selanjutnya, Khalid menyatakan, bahwa soal infrastruktur, pertumbuhan ekonomi dan lainnya harus seimbang. Sehingga harus berjalan beriringan antara keseimbangan infrastruktur, ekonomi, dan beberapa elemen lainnya agar mendapatkan prinsip keadilan, keseimbangan, dan akan menghindari ketimpangan.
Di akhir kata, Khalid menuturkan bahwa beberapa hal yang sudah disebutkan sebelumnya merupakan sebuah nilai dan tolak ukur yang harus dipenuhi. Bagaimana memenuhi Indeks kebahagiaan yang kelak diusung oleh Airlangga.
“Prinsip keadilan, Common Goods dan kesejahteraan akan dibawa pak Airlangga. Membuat masyarakat Bahagia, Adil, Kebahagiaan bersama, dan pemerataan,” tegas Khalid. (nsa/aag)
Load more