LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Petugas kepolisian tengah memeriksa lokasi ditemukannya purnawirawan TNI AD yang tewas, Senin (11/10).
Sumber :
  • Tim tvOne - Andri Prasetyo

Purnawirawan TNI Tewas Tanpa Busana di Sungai Sempor, Ditemukan Benda Ritual

Seorang purnawirawan TNI Angkatan Darat (AD) berinisial JA (59) ditemukan tewas di bawah jembatan Sungai Sempor, Dusun Dukuh, Kalurahan Donokerto, Kapanewon Turi, Sleman

Senin, 11 Oktober 2021 - 17:23 WIB

Sleman, DIY - Seorang purnawirawan TNI Angkatan Darat (AD) berinisial JA (59) ditemukan tewas di bawah jembatan Sungai Sempor, Dusun Dukuh, Kalurahan Donokerto, Kapanewon Turi, Sleman, Senin (11/10). Saat ditemukan, korban tanpa mengenakan busana dan disekitarnya ada benda-benda yang biasa dipergunakan untuk ritual. 

Menurut saksi mata kejadian, Agus Budianto, korban awalnya terlihat di jembatan sekitar pukul 11.00 WIB. Saat saksi kembali melintas, tiba-tiba sudah banyak warga yang melihat.

"Saya mau ke sawah saya kira orang mancing, tahunya cuma satu orang tapi sepeda motornya ada dua, setelah kembali tahu-tahu kok banyak orang, 'iki po wong sing go klambi putih mau' (inikah orang yang pakai baju putih tadi), ternyata betul, gak tahu ngapain cuma lihat-lihat seperti orang bingung itu lho," kata Agus.

Kapolsek Turi, Sleman AKP Aditya Permana menjelaskan, korban awalnya ditemukan tidak bernyawa oleh temannya berinisial A. Saat ditemukan, korban berada di bawah jembatan dalam kondisi tanpa busana.

Baca Juga :

"Korban awalnya ditemukan di bawah sungai, kemudian diangkatlah oleh beberapa warga ini naik ke atas, setelah itu baru menghubungi kami. Korban pada saat ditemukan tidak berbusana di bawah, kemungkinan untuk berendam atau mandi di sungai tersebut," katanya di lokasi kejadian.

Di lokasi kejadian, polisi menemukan pakaian korban, sepeda motor, dompet berisi identitas korban, dan tanda pengenal serta foto saat menjadi TNI AD. Polisi juga menemukan sejumlah benda-benda yang biasa dipakai untuk ritual seperti bunga kembang, bungkusan kecil kain mori serta dupa.

"Beliau adalah pensiunan TNI Angkatan Darat dari POM, tadi juga sudah kita konfirmasi ke POM AD yang ada di Jalan Magelang, tadi juga datang dan sudah dikonfirmasi juga bahwa memang beliau pensiun dari TNI AD," jelas Kapolsek.

Kapolsek menambahkan, dari hasil olah TKP dan identifikasi lapangan yang dilakukan INAFIS Polres Sleman, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban.

"Pada saat ditemukan di TKP tadi dilakukan swab antigen juga kemudian dilaksanakan identifikasi tidak ditemukan tanda-tanda terpeleset atau bagaimana, kemudian tidak juga ditemukan positif hasil Covid-19 dan lain sebagainya, mungkin ada serangan yang membuat korban tiba-tiba lemas namun ini belum valid karena nantinya akan dicek kembali oleh pihak Puskesmas," terangnya.

Saat ini korban sudah diserahkan kepada pihak keluarga di Dusun Kandangsari, Sukoharjo, Ngaglik, Sleman.

"Keluarga sudah menerima informasi, tadi juga dari pihak keluarga sudah datang dan juga sudah bersama-sama dengan mayat untuk diantarkan ke rumah korban tersebut," tutup Kapolsek. (Andri Prasetiyo/Buz).

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Kasus Polisi Tembak Mati Siswa SMK, DPR Sebut Kapolres Semarang Sulit Dihubungi

Kasus Polisi Tembak Mati Siswa SMK, DPR Sebut Kapolres Semarang Sulit Dihubungi

Ketua Komisi III DPR Habiburokhman menyoroti kasus oknum polisi tembak siswa SMK di Semarang, Jawa Tengah. Dia menyebut Kapolres Semarang harus dievaluasi.
Sayang Sekali Jika Jumat Sore Sibuk Sama Dunia, Padahal Kata Ustaz Adi Hidayat Ada Waktu Mustajab yang Bikin Doa Dikabulkan

Sayang Sekali Jika Jumat Sore Sibuk Sama Dunia, Padahal Kata Ustaz Adi Hidayat Ada Waktu Mustajab yang Bikin Doa Dikabulkan

Ustaz Adi Hidayat (UAH) menyarankan setiap Muslim hentikan aktivitas dan lekas berdoa saat hari Jumat sore karena ada waktu mustajab yang bikin doa dikabulkan.
Polresta Yogyakarta Tangkap 11 Pemuda Terlibat Tawuran, Lima di Antaranya Anak di Bawah Umur

Polresta Yogyakarta Tangkap 11 Pemuda Terlibat Tawuran, Lima di Antaranya Anak di Bawah Umur

Polresta Yogyakarta berhasil mengamakan komplotan pemuda yang diduga hendak melakukan tawuran di Jalan Kenari, Umbulharjo, Kota Yogyakarta.
Partisipasi Pemilih Rendah di Pilkada 2024, KPU Ungkap Rata-Rata Secara Nasional di Bawah 70 Persen

Partisipasi Pemilih Rendah di Pilkada 2024, KPU Ungkap Rata-Rata Secara Nasional di Bawah 70 Persen

Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI August Mellaz mengungkapkan partisipasi pemilih pada Pilkada serentak 2024 secara nasional berada di bawah 70 persen.
Buaya Sepanjang 1,5 Meter Ditemukan di Permukiman Dekat Bantaran Sungai Winongo Yogyakarta

Buaya Sepanjang 1,5 Meter Ditemukan di Permukiman Dekat Bantaran Sungai Winongo Yogyakarta

Seekor buaya sepanjang kurang lebih 1,5 meter berkeliaran di permukiman warga yang berdekatan dengan bantaran Sungai Winongo, Kelurahan Bener, Kemantren Tegalrejo, Kota Yogyakarta, Jumat (29/11/2024) pagi.
Akhirnya Bicara Jujur, Betrand Peto Bongkar Perlakuan Sarwendah Sebenarnya di Rumah, Tak Disangka Ternyata…

Akhirnya Bicara Jujur, Betrand Peto Bongkar Perlakuan Sarwendah Sebenarnya di Rumah, Tak Disangka Ternyata…

Akhirnya bicara jujur, Betrand Peto alias Onyo bongkar perlakuan Sarwendah yang sebenarnya di rumah. Seperti apa? Simak artikel selengkapnya berikut ini.
Trending
Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir full senyum usai FIFA beri kabar baik terkait timnas Indonesia. Diketahui, Indonesia kini miliki 1.135,11 poin, atau tambah 16,24 poin.
Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Bocoran nama-nama pemain keturunan yang masuk list PSSI untuk dinaturalisasi agar bisa memperkuat Timnas Indonesia PSSI harus gercep kalau tidak diambil Belanda
Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan jujur Erick Thohir kepada media Italia ternyata membuat media Vietnam heboh, Erick Thohir berbicara soal Timnas Indonesia dan potensi di masa depan.
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, secara mengejutkan menyampaikan permintaan maaf baru-baru ini soal laga Timnas Indonesia vs Jepang. Singgung para pemainnya...
Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Selatan memberikan 'ancaman' untuk Megawati Hangestri dan kawan-kawan jelang big match antara IBK Altos Vs Red Sparks di Liga Voli Korea 2024-2025.
Reaksi Kevin Diks usai Ranking FIFA Timnas Indonesia Meroket ke Peringkat 125 Dunia, Bek FC Copenhagen Itu Bilang...

Reaksi Kevin Diks usai Ranking FIFA Timnas Indonesia Meroket ke Peringkat 125 Dunia, Bek FC Copenhagen Itu Bilang...

Bek FC Copenhagen, Kevin Diks memberikan reaksi usai ranking FIFA Timnas Indonesia naik ke peringkat 125 dunia pada edisi November 2024 ini.
Suara Hati Coach Justin Sebenarnya soal Ole Romeny yang Dinanti-nanti Gabung Timnas Indonesia: Menurut Gue....

Suara Hati Coach Justin Sebenarnya soal Ole Romeny yang Dinanti-nanti Gabung Timnas Indonesia: Menurut Gue....

Ole Romeny sempat curi perhatian saat dia terlihat menonton Timnas Indonesia vs Jepang pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Gelora Bung Karno.
Selengkapnya
Viral