Jakarta - Polisi tangkap pelaku penjambretan yang melakukan aksinya di Pulogadung, Jakarta Timur, sehingga menewaskan korbannya.
RA (26) meninggal dunia akibat terjatuh dan membentur trotoar saat melawan penjambretnya, Minggu (26/9).
"Sudah ditangkap (pelakunya)," kata Kanit Reskrim Polres Metro Jakarta Timur Kompol Indra Tarigan saat dikonfirmasi, Jumat (1/10) seperti dilansir PMJ News.
Sebelumnya, Kapolsek Pulogadung, AKP David Ricardo menjelaskan peristiwa penjambretan bermula ketika korban tengah dalam perjalanan menaiki ojek online menuju Kelapa Gading. Kemudian, dipepet oleh pelaku yang juga mengendarai sepeda motor dan menjambret barang milik korban.
"Sempat terjadi tarik-tarikan bahwa korban ingin mempertahankan barang miliknya," kata David.
Aksi tarik-menarik tersebut membuat pengemudi ojek oleng hingga akhirnya menabrak trotoar dan terjatuh.
Pengemudi ojek mengalami luka di bagian kaki, sedangkan korban mengalami pendarahan di bagian kepala.
Load more