Jakarta, tvOnenews.com - Kabar mencekam mencuat di media massa Idnonesia hingga luar negeri. Pasalnya desa kecil diserang kelompok bersenjata yang tak dikenal.
Ironinya lagi, 12 orang dibakar hidup-hidup. Kabarnya, kejadian itu di desa kecil, Negara Bagian Kaduna, Nigeria barat laut pada Minggu (18/2/2024).
Seperti yang dilansir dari Antara, pria-pria bersenjata itu menyerbu desa Gindin Dutse Makyali di wilayah Kajuru, Negara Bagian Kaduna, dan menembak secara sporadis ke rumah-rumah, ungkap tokoh pemuda masyarakat setempat Isa Yusuf kepada Anadolu melalui telepon.
"Terjadi banyak tembakan, dan kami ketakutan untuk keluar dari rumah-rumah kami. Mereka membakar beberapa rumah. 12 orang dibakar di dalam rumah mereka, dan sekitar 15 mengalami luka serius," ujar Yusuf.
Para pria bersenjata itu membakar 17 rumah, dan melukai 15 orang yang setelah diserang segera dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan.
Serangan itu merupakan serangkaian kekerasan di wilayah itu yang diduga dilakukan oleh para penggembala yang sering bentrok dengan petani terkait akses terhadap air dan ternak yang sedang merumput di sekitar lahan pertanian.
Wilayah barat laut dari Nigeria sebagian besar merupakan wilayah pertanian, dengan keberadaan kaum nomaden.
Load more