“Saya pikir saling pemahaman ini amat penting bagi perdamaian. Indonesia dan Jepang tentu berharap hal ini tidak hanya akan bermanfaat bagi kedua negara, tapi juga bagi dunia,” kata Dubes.
Indonesia dan Jepang patut memperluas kerja sama di semakin banyak bidang, seperti lingkungan, perubahan iklim, infrastruktur, dan bisnis, serta pemberdayaan wanita dan keamanan, tutur Masaki.
Terlebih, katanya, kerja sama antara Indonesia dan Jepang saat ini sudah mencapai taraf kemitraan strategis yang menyeluruh.
Ia juga menyoroti Menteri Luar Negeri Jepang Kamikawa Yoko yang saat ini secara intensif bekerja sama dengan Menlu Retno Marsudi untuk mengembangkan pemberdayaan wanita di kedua negara. (ant/mii)
Load more