Jakarta, tvOnenews.com - Kantor media Gaza mengatakan, lebih dari 150 warga Palestina tercatat telah dibunuh Israel dalam waktu kesepakatan gencatan senjata pada 19 Januari 2025 lalu.
"Kami melihat penjajah sengaja meningkatkan kejahatan terhadap warga sipil dalam beberapa pekan terakhir," kata pernyataan tersebut.
Tak hanya itu, selama dua pekan terakhir 40 warga Palestina juga terbunuh.
Menurut kantor berita tersebut, Israel sengaja mengincar penduduk yang mengumpulkan kayu bakar.
Selain itu, pasukan Israel juga sengaja menginspeksi rumah mereka dan membunuh para penduduk.
Kantor berita itu juga menambahkan, individu yang diincar Israel semuanya adalah warga sipil yang bekerja di area pengungsian, serta yang melakukan dokumentasi untuk badan amal.
Terkait hal ini, Mahkamah Internasional (ICJ) dan Mahkamah Pidana Internasional (ICC) diminta mengambil tindakan segera.
Load more