Lukisan Mona Lisa dilempar kue oleh seorang pengunjung pada Minggu (29/5/2022). Lukisan legendaris dunia karya Leonardo da Vinci ini dipamerkan di Museum Louvre, Paris, Prancis.
Lalu ia berdiri dan mengejutkan seluruh pengunjung lainnya dengan melempar sebuah kue pada lukisan La Gioconda, nama lain dari lukisan Mona Lisa.
Petugas keamanan dari museum langsung membawa pria pelaku kejadian ini keluar dari ruangan. Setelah itu, Petugas lainnya yang berada di Louvre berusaha membersihkan noda bekas krim kue yang telah dilemar pelaku.
Sementara itu, pengunjung lainnya tak berhenti mengabadikan lukisan yang sempat tercoreng oleh krim kue tersebut.
Untungnya, lukisan yang dibuat oleh Leonardo da Vinci ini telah dilindungi dengan kaca pelindung. Sehingga krim kue tidak berpengaruh pada lukisan yang akan membuat kotor karena sisa-sisa krim kue.
Namun kejadian ini telah viral di sosial media dan pemberitaan media setempat. Walaupun kejadian itu sempat viral, namun pemberitaan atas kejadian ini tidak meningkat. Hal ini karena kejadian yang serupa, insiden merusak lukisan tersebut telah terjadi sebanyak 4 kali pada tahun 1956, 1974, dan ditahun 2009. (Kmr)
Load more