LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Peti mati dari mendiang Ratu Elizabeth II, yang ditutupi kain kerajaan dan terdapat Mahkota Kerajaan, Tongkat Kerajaan di atasnya terbaring di catafalque di Westminster Hall di Istana Westminster di London, Inggris, Jumat (16/9/2022).
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Daniel Leal/Pool via REUTERS/wsj.

Xi Jinping Utus Wakil Presiden Hadiri Pemakaman Ratu Elizabeth II di Inggris

Presiden China Xi Jinping mengutus Wakil Presiden Wang Qishan menghadiri upacara pemakaman Ratu Elizabeth II di Inggris dan untuk menyampaikan pesan duka cita.

Minggu, 18 September 2022 - 00:11 WIB

Beijing - Presiden China Xi Jinping mengutus Wakil Presiden Wang Qishan menghadiri upacara pemakaman Ratu Elizabeth II di Inggris.

Kedatangan Wang atas undangan pemerintah Kerajaan Inggris, demikian pernyataan juru bicara Kementerian Luar Negeri China (MFA) Mao Ning di Beijing, Sabtu (17/9/2022).

Wapres Wang pada Senin (12/9/2022) mengunjungi Kedutaan Besar China di Inggris untuk menyampaikan pesan duka cita atas wafatnya Ratu Elizabeth II.

Wang menilai Sang Ratu sangat berperan besar dalam meningkatkan hubungan bilateral antara China-Inggris.

Baca Juga :

Selain penguasa pertama Inggris yang berkesempatan mengunjungi China, Sang Ratu Elizabeth II juga telah beberapa kali menerima kunjungan para pemimpin China ke Inggris.

"Tahun ini menandai peringatan 50 tahun hubungan diplomatik antara China dan Inggris. Perkembangan hubungan bilateral telah menunjukkan kestabilan selama kedua belah pihak mengikuti prinsip saling menghormati dan saling menguntungkan," kata Wang.

Beberapa media di Inggris, Jumat (16/9/2022), melaporkan bahwa parlemen Inggris melarang seorang anggota delegasi China yang mendampingi Wang Qishan memasuki area Westminster Hall, tempat jenazah Sang Ratu Elizabeth II dibaringkan.

Larangan itu sebagai tindakan balasan atas sanksi yang dijatuhkan oleh China kepada tujuh anggota parlemen Inggris terkait isu Uighur di Xinjiang.

Menanggapi hal tersebut, Mao Ning mengatakan bahwa kehadiran delegasi asing itu atas undangan pihak Inggris untuk memberikan penghormatan terakhir kepada mendiang Ratu dan menghargai pihak pengundang.

"Sebagai tuan rumah, pihak Inggris tentu memahami protokol diplomatik dan tata krama saat menerima tamu," kata diplomat perempuan itu.

Penjaga Peti Mati Ratu Elizabeth II Pingsan

Ribuan masyarakat Inggris berikan penghormatan terakhir kepada Ratu Elizabeth II, di Westminster Hall, London pada Rabu (14/9/2022) waktu setempat. 

Peti mati Ratu Elizabeth II dibawa menggunakan kereta kuda meninggalkan Istana Buckingham dengan dentuman meriam sebagai penghormatan serta dentangan bell Big Ben.

Westminster Hall menjadi tempat persemayaman Ratu Elizabeth II hingga waktu pemakaman tiba pada Senin (19/9/2022). Penjagaan dari pengawal kerajaan dilakukan sangat ketat.

Tiba-tiba, terjadi sebuah insiden dalam rangkaian prosesi pemakaman Ratu Elizabeth II yang disiarkan secara langsung oleh berbagai media. 


Seorang Penjaga peti mediang Ratu Elizabeth II Pingsan. (Ist)

Seorang pengawal kerajaan yang bertugas menjaga peti mati mendiang Ratu Elizabeth II pun ambruk. 

Dilansir dari Evening Standard, seorang penjaga peti mati Ratu Elizabeth II tiba-tiba ambruk saat menjalankan tugas. Tanpa sengaja insiden tersebut tertangkap kamera dan tersebar di berbagai media.

Butuh waktu sekitar lebih dari satu jam sebelum akhirnya tampilan kamera kembali menyorot peti mati Ratu Elizabeth II. 

Hingga saat ini belum diketahui penyebab pasti kejadian pingsannya pengawal kerajaan tersebut. Namun kemungkinan terbesar disebabkan oleh faktor kelelahan. 

Diketahui, para pelayat terus berdatangan ke Westminster Hall untuk memberi penghormatan terakhir kepada Ratu Elizabeth II, sejak Rabu (14/9/22) waktu setempat.

Peti mati mendiang Ratu Elizabeth II meninggalkan Istana Buckingham untuk terakhir kalinya pada hari sebelumnya. Peti tersebut diangkut dengan kereta kuda dan diberi hormat oleh meriam dan dentangan bell Big Ben. 

Prosesi berjalan dengan sangat khidmat melalui jalan-jalan London yang dipenuhi bendera, menuju ke Westminster Hall. 


Peti Mati mendiang Ratu Elizabeth II. (VIVA) 

Saat iring-iringan berjalan meninggalkan istana, Raja Charles III dan saudara-saudaranya serta putranya berbaris di belakang peti mati.

Selain itu peti matinya dihiasi dengan karangan bunga dan berbagai tumbuhan, termasuk pinus yang berasal dari Balmoral Estate, tempat Ratu Elizabeth II meninggal pada 8 September pada usia 96 tahun.

Tak lama setelah jam 5 sore, anggota masyarakat pertama diizinkan untuk menyaksikan peti mati Ratu Elizabeth II secara langsung. 

Mereka bergerak dalam dua baris, setiap baris berada di kedua sisi peti mati. Banyak warga Inggris yang terlihat menangis saat mereka mendekati peti mati sang Ratu hingga larut malam.

Diketahui, peti mati tersebut ditutupi dengan Royal Standard dan telah ditempatkan di atas panggung yang dikenal sebagai Catafalque dan dijaga oleh delapan pengusung peti jenazah.

Westminster Hall yang berusia 900 tahun itu adalah tempat ratu akan disemayamkan hingga pemakamannya pada Senin (19/9/22). 

Seperti yang diketahui, peti mati itu dibungkus dengan Royal Standard dan dibagian atasnya diletakkan Mahkota Negara yang bertatahkan hampir 3000 berlian. 

Prosesi militer menggarisbawahi tujuh dekade Ratu Elizabeth II menjabat sebagai kepala negara. 

Kepergian Ratu Elizabeth II telah meninggalkan kenangan yang indah serta duka yang mendalam bagi warga Inggris serta masyarakat di dunia. (ree/kmr/ant/mut)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Lirik Lagu Last Festival - TWS, Remake Lagu Jadul Seo Taiji and Boys dengan Nuansa Berbeda yang Menceritakan tentang...

Lirik Lagu Last Festival - TWS, Remake Lagu Jadul Seo Taiji and Boys dengan Nuansa Berbeda yang Menceritakan tentang...

Lagu "Last Festival" yang dinyanyikan oleh TWS tersebut adalah remake dari lagu jadul milik grup lawas Seo Taiji and Boys yang dirilis pada tahun 1993 silam.
Tom Lembong Kalah Praperadilan, DPR RI: Kita Hormati Putusan Hakim

Tom Lembong Kalah Praperadilan, DPR RI: Kita Hormati Putusan Hakim

Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel) menolak gugatan praperadilan yang diajukan mantan Menteri Perdagangan, Tom Lembong terkait statusnya sebagai tersangka kasus dugaan korupsi impor gula.
2 Pemain Persebaya Surabaya Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Ini Siasat Paul Munster

2 Pemain Persebaya Surabaya Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Ini Siasat Paul Munster

Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster, menyiapkan strategi tanpa kehadiran Alfredo Tata dan Alfan Suaib yang dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia Piala AFF 2024.
Rahmad Darmawan Ajukan Cuti, Barito Putera Tunjuk Frank Sinatra sebagai Pelatih untuk Mengarungi Sisa Liga 1 204-2025

Rahmad Darmawan Ajukan Cuti, Barito Putera Tunjuk Frank Sinatra sebagai Pelatih untuk Mengarungi Sisa Liga 1 204-2025

Barito Putera resmi mengistirahatkan Rahmad Darmawan sebagai pelatih kepala untuk mengarungi sisa Liga 1 2024-2025.
Sambil Tersenyum, Ahmed Al Kaf Tulis 2 Kata Misterius usai Rugikan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sambil Tersenyum, Ahmed Al Kaf Tulis 2 Kata Misterius usai Rugikan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Ahmed Al Kaf, wasit asal Oman baru-baru ini menulis dua kata misterius usai merugikan Timnas Indonesia.
Rentetan Kasus Penyalahgunaan Senpi oleh Polisi, DPR RI Beri Pesan Menohok

Rentetan Kasus Penyalahgunaan Senpi oleh Polisi, DPR RI Beri Pesan Menohok

Sorotan tajam disampaikan DPR RI terkait aparat polisi yang belakangan waktu didapati kasus penembakan menggunakan senjata api (senpi) hingga menelan sejumlah korbannya.
Trending
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Ungkit Kemenangan atas Timnas Indonesia: Sebenarnya, Kami Sangat Menderita karena...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Ungkit Kemenangan atas Timnas Indonesia: Sebenarnya, Kami Sangat Menderita karena...

Walaupun sudah berlalu dua minggu lepas, pelatih Jepang Hajime Moriyasu tiba-tiba mengungkit kemenangan atas Timnas Indonesia di Jakarta kepada media setempat.
Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Memperkenalkan diri sebagai Football Bohemian, Kim Tae-seok menceritakan atmosfer Stadion Gelora Bung Karno saat Timnas Indonesia menjamu Jepang dan Arab Saudi.
Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Kasus judi online di lingkungan Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) kini seret keponakan Megawati Soekarnoputri, Alwin Jabarti Kiemas. Ini profilnya!
Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Media Vietnam memberikan reaksi usai mendengar Asnawi Mangkualam menyebut Timnas Indonesia kini lebih mudah mengalahkan Golden Star karena diperkuat banyak pemain naturalisasi.
Mulai Sekarang Shalat Dhuha Baca Surah Ini agar Rezeki Mengalir Deras dan Keinginan Cepat Tercapai Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai Sekarang Shalat Dhuha Baca Surah Ini agar Rezeki Mengalir Deras dan Keinginan Cepat Tercapai Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai sekarang shalat dhuha baca surah ini agar rezeki mengalir deras dan keinginan cepat tercapai kata Ustaz Adi Hidayat, bukan surah Ad-Dhuha, ternyata...
Suara Hati Pelatih Red Sparks soal Kunjungannya ke Indonesia, Akhirnya Jujur Bilang Kalau Saat Itu Dia Sangat...

Suara Hati Pelatih Red Sparks soal Kunjungannya ke Indonesia, Akhirnya Jujur Bilang Kalau Saat Itu Dia Sangat...

Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, akhirnya menceritakan momen saat dirinya dan tim menyambangi Indonesia setelah berakhirnya kompetisi Liga Voli Korea musim lalu.
Kemenangan Timnas Indonesia Jadi Sorotan Dunia, Media Belanda Beri Julukan Buat Garuda usai Kalahkan Arab Saudi

Kemenangan Timnas Indonesia Jadi Sorotan Dunia, Media Belanda Beri Julukan Buat Garuda usai Kalahkan Arab Saudi

Keberhasilan Timnas Indonesia raih kemenangan atas Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 beberapa waktu lalu mendapat sorotan dari sejumlah media asing.
Selengkapnya
Viral