Washington DC, Amerika Serikat – Badai ian tenggelamkan perahu migran Kuba di lepas Pantai Florida, Rabu (28/9/2022). Pada peristiwa itu, 20 orang dinyatakan hilang.
Badan Penjaga Pantai Amerika Serikat mulai melakukan operasi pencarian total 23 orang yang hilang.
Badan tersebut mengatakan telah menyelamatkan 3 dari 23 orang yang hilang. Mereka langsung dibawa ke rumah sakit setempat karena gejala kelelahan dan dehidrasi.
Pada Selasa (27/9/2022), badai ian menerjang Kuba sehingga memutus jaringan listrik untuk 11 juta orang dan merusak ujung barat pulau.
Pada Rabu (28/9/2022), penyedia listrik negara mulai memulihkan listrik di ujung timur pulau itu.
Hempasan badai ian di Kuba juga menyebabkan sedikitnya 2 orang tewas di Provinsi Pinar del Rio.
Load more