LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto & Menteri Pertahanan Inggris Ben Wallace
Sumber :
  • Antara

PT. PAL Siap Produksi kapal Fregat Teknologi Inggris

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto, saksikan penandatangan kontrak kerja sama antara PT PAL Indonesia dan perusahaan Babcock International di London.

Minggu, 19 September 2021 - 21:14 WIB

Jakarta - Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto, tengah menghadiri pameran industri pertahanan terbesar di Inggris, Defence and Security Equipment International (DSEI), menyempatkan diri untuk menyaksikan penandatanganan kontrak kerja sama antara PT PAL Indonesia dan perusahaan Babcock International di London, Kamis (16/9).

Kedua perusahaan tersebut akan bekerja sama membangun kapal fregat tipe 31 Arrowhead 140 untuk Angkatan Laut Indonesia.

Dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Minggu, Kedutaan Besar RI (KBRI) di London mengatakan bahwa Menhan Prabowo menyaksikan penandatanganan kerja sama antara Direktur Utama PT PAL Kaharuddin Djenod dan pimpinan Babcock International di atas kapal perang Inggris HMS Argyll.

“Lisensi desain akan memungkinkan PT PAL untuk membangun dua buah fregat di Indonesia dengan modifikasi desain untuk TNI AL. Penandatangan perjanjian itu disaksikan juga oleh Menhan RI Prabowo Subianto dan Menhan Inggris Ben Wallace,” demikian keterangan tertulis KBRI London.

Selain menyaksikan penandatanganan kontrak, Prabowo yang didampingi Duta Besar RI untuk Inggris Desra Percaya juga mengunjungi berbagai stan alutsista di pameran tersebut.

Dia bertemu dengan para pimpinan perusahaan dari sektor industri pertahanan, termasuk pertahanan udara, kendaraan autonomous, pesawat udara, meriam kapal,  kendaraan lapis baja, senjata perorangan, dan amunisi, kata KBRI London.

Baca Juga :

Sebelumnya diberitakan, Angkatan Laut RI dan Inggris akan bersama-sama menggunakan fregat atau kapal perang ringan yang mengutamakan kecepatan dan kemampuan manuver.

Di bawah kerangka kerja sama tersebut, perusahaan kedirgantaraan, pertahanan, dan keamanan yang berbasis di Inggris, Babcock, menyetujui kesepakatan lisensi bagi badan usaha milik negara PT PAL untuk memproduksi kapal fregat Arrowhead 149 (AH140) di Indonesia, yang akan dikerjakan oleh sumber daya manusia dalam negeri.

Desain dan spesifikasi kapal itu pun disesuaikan dengan kebutuhan Angkatan Laut Indonesia.

Dengan dukungan Babcock, PT PAL akan dapat merancang modifikasi yang diperlukan untuk mengonfigurasi Arrowhead 140 untuk kebutuhan TNI AL. (ant/mii)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Pernah Jadi Menkum HAM, Yasonna Laoly Minta Menteri Hukum Bahas UU Tidak Kejar Tayang

Pernah Jadi Menkum HAM, Yasonna Laoly Minta Menteri Hukum Bahas UU Tidak Kejar Tayang

Anggota Komisi XIII DPR RI, Yasonna Laoly meminta Menteri Hukum Supratman Andi Agtas membahas undang-undang (UU) lebih dalam dan tidak kejar tayang.
Pramono Anung Janji Lanjutkan Program Milik Jokowi

Pramono Anung Janji Lanjutkan Program Milik Jokowi

Calon gubernur (Cagub) Jakarta, Pramono Anung berjanji tidak akan menghapus program Kartu Jakarta Pintar (KJP).
Kronologi Detik-detik Istri Ditikam Suami Berkali-kali saat Nyanyi Sambil Live Facebook, Ngeri Ternyata Gara-gara Ini

Kronologi Detik-detik Istri Ditikam Suami Berkali-kali saat Nyanyi Sambil Live Facebook, Ngeri Ternyata Gara-gara Ini

Detik-detik istri ditikam suami berkali-kali saat live Facebook hingga tewas. Video detik-detik suami tikam istrinya saat karaoke ini viral di media sosial.
Mantan Pelatih Timnas Indonesia yang Mualaf Ungkap Alasan Puji Shin Tae-yong: Sangat Positif dan Belum Ada yang ...

Mantan Pelatih Timnas Indonesia yang Mualaf Ungkap Alasan Puji Shin Tae-yong: Sangat Positif dan Belum Ada yang ...

Serta cibiran lainnya soal pelatih asal Korea itu, mengingatkan pesan Pelatih ini, Ia mengaku heran melihat masih banyak orang yang membenci sosok Shin Tae-yong
Viral Beri Bogem Mentah ke Sopir Taksi Online, Anggota Polisi Ini Dicopot dari Jabatannya saat Baru Menikah

Viral Beri Bogem Mentah ke Sopir Taksi Online, Anggota Polisi Ini Dicopot dari Jabatannya saat Baru Menikah

Viral di sosial media video aksi penganiaayan terhadap seorang sopir taksi online berinisial RF di sekitaran pintu masuk Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan.
Punya Utang Numpuk Segunung, Tolong Amalkan ini Kata Aa Gym Dijamin Langsung Dikepung Rezeki

Punya Utang Numpuk Segunung, Tolong Amalkan ini Kata Aa Gym Dijamin Langsung Dikepung Rezeki

Dalam salah satu ceramahnya, Aa Gym mengatakan terdapat amalan yang bisa dilakukan agar utang segera lunas. Seperti apa? Simak artikelnya berikut ini.
Trending
Viral Beri Bogem Mentah ke Sopir Taksi Online, Anggota Polisi Ini Dicopot dari Jabatannya saat Baru Menikah

Viral Beri Bogem Mentah ke Sopir Taksi Online, Anggota Polisi Ini Dicopot dari Jabatannya saat Baru Menikah

Viral di sosial media video aksi penganiaayan terhadap seorang sopir taksi online berinisial RF di sekitaran pintu masuk Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan.
Mantan Pelatih Timnas Indonesia yang Mualaf Ungkap Alasan Puji Shin Tae-yong: Sangat Positif dan Belum Ada yang ...

Mantan Pelatih Timnas Indonesia yang Mualaf Ungkap Alasan Puji Shin Tae-yong: Sangat Positif dan Belum Ada yang ...

Serta cibiran lainnya soal pelatih asal Korea itu, mengingatkan pesan Pelatih ini, Ia mengaku heran melihat masih banyak orang yang membenci sosok Shin Tae-yong
Kronologi Detik-detik Istri Ditikam Suami Berkali-kali saat Nyanyi Sambil Live Facebook, Ngeri Ternyata Gara-gara Ini

Kronologi Detik-detik Istri Ditikam Suami Berkali-kali saat Nyanyi Sambil Live Facebook, Ngeri Ternyata Gara-gara Ini

Detik-detik istri ditikam suami berkali-kali saat live Facebook hingga tewas. Video detik-detik suami tikam istrinya saat karaoke ini viral di media sosial.
Pernah Jadi Menkum HAM, Yasonna Laoly Minta Menteri Hukum Bahas UU Tidak Kejar Tayang

Pernah Jadi Menkum HAM, Yasonna Laoly Minta Menteri Hukum Bahas UU Tidak Kejar Tayang

Anggota Komisi XIII DPR RI, Yasonna Laoly meminta Menteri Hukum Supratman Andi Agtas membahas undang-undang (UU) lebih dalam dan tidak kejar tayang.
Pramono Anung Janji Lanjutkan Program Milik Jokowi

Pramono Anung Janji Lanjutkan Program Milik Jokowi

Calon gubernur (Cagub) Jakarta, Pramono Anung berjanji tidak akan menghapus program Kartu Jakarta Pintar (KJP).
Mesin Gol Asal Brasil Seharga Rp4,3 Miliar Blak-blakan Bersedia Dinaturalisasi demi Perkuat Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Segera Meliriknya?

Mesin Gol Asal Brasil Seharga Rp4,3 Miliar Blak-blakan Bersedia Dinaturalisasi demi Perkuat Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Segera Meliriknya?

Penyerang asal Brasil seharga Rp4,3 miliar blak-blakan bersedia untuk dinaturalisasi demi memperkuat Timnas Indonesia, apakah pelatih Shin Tae-yong langsung meliriknya?
Full Liga 1! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Piala AFF 2024 yang Diprediksi akan Dipanggil Shin Tae-yong

Full Liga 1! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Piala AFF 2024 yang Diprediksi akan Dipanggil Shin Tae-yong

Begini prediksi skuad Timnas Indonesia U-22 yang akan dibawa Shin Tae-yong ke Piala AFF 2024 berdasarkan pemain-pemain dari Liga 1, siapa saja mereka?
Selengkapnya
Viral